Riwayat Pendidikan Rosan Roeslani, Masuk Bursa Calon Menteri BUMN Pengganti Erick Thohir

Senin, 23 September 2024 - 11:03 WIB
Salah satu nama yang mencuat dalam bursa calon menteri saat ini adalah Rosan P Roeslani, kabar yang beredar Rosan akan diangkat Prabowo menjadi calon menteri BUMN . Kementerian BUMN saat ini dipegang oleh Erick Thohir.

Rosan saat ini sudah berada di dalam pemerintahan menjadi Menteri Investasi/Kepala BKPM yang dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada pertengahan Agustus 2024 lalu.

Baca juga: Jejak dan Riwayat Pendidikan Anies Baswedan, Mantan Mendikbud Era Jokowi yang Jadi Perhatian

Rosan pernah mengenyam pendidikan di salah satu sekolah favorit dan bergengsi di Jakarta, SMA Pangudi Luhur. Alumnus terkenal lain dari sekolah ini yang saat ini menjadi menteri adalah Sandiaga Salahuddin Uno.

Dikutip dari laman Kementerian Investasi, mantan Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran untuk Pilpres 2024 ini kemudian melanjutkan pendidikan tinggi ke Oklahoma State University, Amerika Serikat pada 1993 dan meraih gelar BA bidang Administrasi Bisnis.

Kemudian mantan Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat ke-21 ini terbang ke Belgia untuk kuliah di Anterpen European University untuk mendapatkan gelar MBA pada tahun 1996.

Diisukan akan menjadi calon menteri BUMN, namanya memang tidak asing di kementerian tersebut. Pasalnya Rosan memang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN pada 17 Juli hingga 24 Oktober 2024.

Jabatan lain yang diemban Rosan sebelumnya adalah mantan Ketua Umum Kadin periode 2015-2021, penasihat keuangan Asosiasi Koperasi Batik Indonesia (1997-2002), hingga Wakil Bendara Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (2005-2008).

Demikian riwayat pendidikan Rosan P Roeslani yang dikabarkan akan menjadi calon menteri BUMN di kabinet Prabowo-Gibran . Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More