Guru Besar Ilmu Komunikasi UIN Jakarta: Integrasi Islam-Sains Jadi Pilar Kemajuan Peradaban Indonesia
Jum'at, 27 September 2024 - 10:34 WIB
Prof Andi menandaskan, komunikasi yang efektif sangat penting untuk menyelaraskan prinsip-prinsip Islam dengan kemajuan ilmiah modern, sehingga keduanya dapat hidup berdampingan secara harmonis. Islam juga selalu mendukung kemajuan zaman, mendorong para pengikutnya untuk merangkul pengetahuan dan inovasi.
Dia menambahkan, dengan mempromosikan komunikasi strategis, Indonesia dapat menjadi model dalam mengintegrasikan keyakinan agama dengan penyelidikan ilmiah, yang pada akhirnya memperkaya kedua bidang tersebut dan berkontribusi pada masyarakat yang lebih kohesif.
“Pendekatan ini tidak hanya memperdalam pemahaman nilai-nilai Islam, tetapi juga meningkatkan kemampuan komunitas muslim untuk terlibat secara bermakna dengan perkembangan global,” katanya.
Duta Besar Turki untuk Indonesia Prof Talip Küçükcan juga menilai, teknologi yang tumbuh sangat pesat ini harus mampu dimanfaatkan dengan baik oleh umat Islam. Menurut Prof Talip, Islam sampai kapanpun akan mampu beradaptasi dengan zaman karena telah digaransi oleh Allah. “Untuk itu, manusia dituntut berpikir demi mewujudkan masa depan Islam yang lebih kuat menghadapi era modern,” terangnya.
Dia menambahkan, dengan mempromosikan komunikasi strategis, Indonesia dapat menjadi model dalam mengintegrasikan keyakinan agama dengan penyelidikan ilmiah, yang pada akhirnya memperkaya kedua bidang tersebut dan berkontribusi pada masyarakat yang lebih kohesif.
“Pendekatan ini tidak hanya memperdalam pemahaman nilai-nilai Islam, tetapi juga meningkatkan kemampuan komunitas muslim untuk terlibat secara bermakna dengan perkembangan global,” katanya.
Duta Besar Turki untuk Indonesia Prof Talip Küçükcan juga menilai, teknologi yang tumbuh sangat pesat ini harus mampu dimanfaatkan dengan baik oleh umat Islam. Menurut Prof Talip, Islam sampai kapanpun akan mampu beradaptasi dengan zaman karena telah digaransi oleh Allah. “Untuk itu, manusia dituntut berpikir demi mewujudkan masa depan Islam yang lebih kuat menghadapi era modern,” terangnya.
(wyn)
tulis komentar anda