Profil Pendidikan Sherina Munaf, Kuliah Neurosains di Australia

Selasa, 21 Januari 2025 - 14:25 WIB
Setelah lulus, pelantun lagu Cinta Pertama dan Terakhir itu melanjutkan pendidikan tingginya di Negeri Kanguru, Australia . Dia menimba ilmu di University of Sydney pada jurusan Neuroscience.

Neuroscience merupakan program indisipliner dan jurusan yang ditawarkan oleh School of Medical Science di Fakultas Kedokteran dan Kesehatan serta School of Psychology di Fakultas Sains.

Bidang ilmu ini mempelajari tentang neuron atau sistem saraf dan cara kerjanya pada otak manusia. Jurusan Neuroscience belum ada di Indonesia.

Setelah lulus, dan menyandang gelar Bachelor dari University of Sydney, Sherina kembali mengeksplor kemampuannya untuk belajar bahasa dan menggambar ke Jepang. Dia menempuh studi di Kudan Institute of Japanese Language and Culture Institut.

Institut ini terkenal dengan kelas kebudayaan Jepang dan bahasa jepangnya. Selama menuntut ilmu di Jepang, Sherina mendapatkan kesempatan langka untuk berjumpa dengan berbagai tokoh terkemuka dalam industri animasi Jepang.

Demikian profil pendidikan Sherina Munaf yang kuliah di Australia dan kini menggugat cerai suaminya, Baskara Mahendra. Semoga informasi ini bermanfaat.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!