Riwayat Pendidikan 5 Artis yang Punya Jabatan di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:01 WIB
5 artis menjadi bagian dari pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, baik sebagai staf khusus maupun wakil menteri. Foto/Instagram @kemenkebud.
JAKARTA - Sejumlah artis menjadi bagian dari pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, baik sebagai staf khusus maupun wakil menteri. Berikut ini ulasan riwayat pendidikan mereka.

Keberadaan kelima artis ternama Tanah Air ini di pemerintahan menarik perhatian publik, termasuk latar belakang pendidikan yang mereka miliki.

Berikut adalah riwayat pendidikan 5 artis yang kini punya jabatandi kabinet Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka, yang dikutip dari berbagai sumber.

Riwayat Pendidikan 5 Artis yang Punya Jabatan di Pemerintahan Prabowo Gibran

1. Raffi Ahmad - Utusan Khusus Presiden untuk Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni





Raffi Ahmad , seorang artis dan presenter ternama mengawali pendidikannya di SD Taruna Bakti, Bandung. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di SMP Negeri 5 Bandung.

Raffi lalu bersekolah di SMA Negeri 3 Jakarta sebelum akhirnya pindah ke SMAN 6 Jakarta. Baru-baru ini Raffi meraih gelar doktor kehormatan dari Universal institute of Proffesional Management (UIPM). Namun gelar dan kampus itu dipertanyakan legalitasnya oleh publik karena tidak diakui pemerintah.

2. Raline Shah - Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Digital Bidang Kemitraan Global dan Edukasi



Raline Shah memiliki latar belakang akademik yang kuat. Raline menghabiskan masa kecilnya di Jakarta dan Medan sebelum pindah ke Johor Bahru, Malaysia. Di negeri jiran ia sekolah di Kolej Tuanku Ja'afar, sebuah sekolah asrama di Negeri Sembilan, Malaysia.

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More