39.012 Siswa Ikuti Seleksi Masuk Madrasah Unggulan, Kapan Pengumuman Kelulusan?

Minggu, 23 Februari 2025 - 15:09 WIB
Pendaftar MAN IC terbanyak di Kota Pekalongan sebanyak 6.085 siswa, MAN PK di Kota Surakarta sebanyak 1.619 siswa dan MAKN di Ende sebanyak 482 siswa.

“Ini membuktikan madrasah diincar karena memiliki banyak keunggulan. Selain kualitasnya sudah sangat baik, belajar di madrasah bisa mendapatkan nilai plus seperti pengetahuan agama dan pendidikan akhlak. Semua ini adalah modal kuat untuk kemajuan bangsa Indonesia ke depan,“ ujarnya.

Mantan Rektor UIN Raden Patah Palembang ini mengatakan, tes CBT diberlakukan bagi pendaftar SNPDB MAN Unggulan jalur tes. Sedang untuk pendaftar jalur prestasi, seleksi menggunakan tes psikologi. Sebelum mengikuti tes CBT, para peserta diberi kesempatan mengikuti uji coba pada 20 dan 21 Februari 2025.

“Proses seleksi dilaksanakan secara transparan. Adapun pengumuman kelulusan jalur tes CBT di MAN Unggulan akan dilakukan pada tanggal 15 Maret mendatang sedang daftar ulang bagi yang lulus pada 17 hingga 22 Maret,”pungkasnya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!