Pengumuman Seleksi Administrasi Beasiswa LPDP Tahap 1 2025, Cek di Sini!

Jum'at, 07 Maret 2025 - 12:05 WIB
Pengumuman Seleksi Administrasi...
Pengumuman hasil seleksi administrasi Beasiswa LPDP Tahap 1 2025 diumumkan hari ini, Jumat (7/3/2025). Foto/SINDOnews.
JAKARTA - Hasil seleksi administrasi Beasiswa LPDP Tahap 1 2025 diumumkan hari ini, Jumat (7/3/2025). Bagi peserta yang telah mendaftar, pastikan untuk segera mengecek status kelulusan melalui link resmi yang tersedia.

Sebagai salah satu beasiswa paling prestisius di Indonesia, Beasiswa LPDP selalu menarik banyak peminat setiap tahunnya. Persaingan ketat terlihat dari jumlah pendaftar yang terus meningkat. Pada 2024, sebanyak 52.939 orang mendaftar, jauh lebih tinggi dibandingkan tahun 2023 yang hanya 33.000 orang, dan tahun 2022 dengan 19.000 pendaftar.

Baca juga: Beasiswa LPDP Ini Dibuka Tiap Awal Bulan, Bisa Kuliah Gratis dan Uang Saku Bulanan

Dari total pendaftar tahun 2024, hanya 8.592 orang (16 persen) yang berhasil lolos seleksi, sementara 44.347 peserta lainnya tidak berhasil melanjutkan ke tahap berikutnya. Tren ini menunjukkan bahwa jumlah pendaftar pada 2025 kemungkinan akan terus meningkat, mengingat Beasiswa LPDP menawarkan kesempatan kuliah gratis baik di dalam maupun luar negeri.



Berikut perguruan tinggi dunia yang menjadi tujuan Beasiswa LPDP yakni Harvard University, Tsinghua University, NTU Singapore, NUS Singapore, KAIST, Yale, The University of Sydney, Wageningen University, dan kampus lainnya.

Baca juga: Bukan Hanya KIP Kuliah, Beasiswa LPDP Juga Aman dari Pemangkasan

Jadwal Seleksi Administrasi Beasiswa LPDP 2025



1. Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 1: 17 Januari – 17 Februari 2025

2. Seleksi Administrasi: 18 Februari – 6 Maret 2025
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More