Ditutup 15 Juli, Unair Buka Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu

Selasa, 13 Juli 2021 - 11:34 WIB
Universitas Airlangga (UNAIR). Foto/Dok/SINDOnews
JAKARTA - Universitas Airlangga (Unair) masih membuka penerimaan mahasiswa baru melalui Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu yang dibuka untuk 40 program studi saintek dan soshum.

Dikutip dari instagram resmi Unair di @univ_airlangga, Senin (12/7), bahwa dalam rangka pemenuhan pagu seleksi sarjana jalur mandiri maka dibuka pendaftaran Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu.





"Pendaftaran akan dibuka mulai tanggal 12-15 Juli 2021," tulis Unair di IGnya.

Seleksi Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu ini menggunakan nilai UTBK/nilai ujian mandiri. Para pendaftar hanya bisa memilih 1 program studi dan untuk pemenuhan pagu tidak bisa menerima KIP-Kuliah.

Jadwal Penting:

Pendaftaran: 12-15 Juli 2021

Pembayaran: 12-15 Juli 2021

Pengumuman: 17 Juli 2021
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More