Program 'Merdeka Belajar Kampus Merdeka' Kolaborasi Unpad-ITB Diluncurkan

Rabu, 18 Agustus 2021 - 13:52 WIB
Guna mewujudkan hal itu, program MBKM Unpad-ITB bisa menawarkan berbagai skema yang menjadi pilihan mahasiswa untuk memenuhi minat mereka dalam melengkapi ilmu pengetahuan dan teknologi yang sedang dipelajari.

Lebih lanjut Rektor menjelaskan, kerja sama Unpad dan ITB sudah terjalin sejak lama. Tidak sedikit dosen Unpad dan ITB menjalin kolaborasi riset. Beberapa di antaranya sudah tercipta inovasi riset yang bermanfaat untuk penanganan pandemi Covid-19. Selain itu, para mahasiswa juga sudah banyak yang melakukan kolaborasi, baik untuk kepentingan akademik maupun kegiatan kemahasiswaan.

Rektor ITB Prof. Reini Wirahadikusumah mengatakan, ITB dan Unpad memiliki kesamaan geografis, kelembagaan, hingga kapasitas dan kepakaran yang bisa saling mengisi. Untuk itu, Program MKBM Unpad-ITB tidak hanya memberikan kebebasan dalam bidang akademik. Perluasan interaksi dengan berbagai pihak juga bisa terjadi.

“Perluasan interaksi akan memperkaya mahasiswa dengan keanekaragaman perspektif dalam menyelesaikan permasalahan,” ujar Prof. Reini.

Program ini juga diharapkan mampu memperkuat kepekaan dan kepedulian sosial, serta mampu mengembangkan kepekaan dan kolaborasi dalam menjawab berbagai permasalahan bersama.

Lebih lanjut Prof. Reini menjelaskan, inovasi yang dihasilkan melalui kerja sama antar perguruan tinggi bukan hanya publikasi, tetapi juga mencakup inovasi pembelajaran, bisnis, dan pengelolaan kelembagaan institusi.

“ITB sangat memahami kelebihan dan kekurangannya. ITB memiliki inisiatif selalu belajar kepada semua pihak, belajar dari pihak terbaik, sehingga kita bisa maju bersama,” kata Prof. Reini.

Program MBKM Unpad-ITB mencakup tiga program utama, pertukaran mahasiswa, magang riset, serta magang pada program pengabdian kepada masyarakat.

Untuk program pertukaran mahasiswa, mahasiswa Unpad bisa mengambil mata kuliah di ITB, sedangkan mahasiswa ITB juga bisa mengambil mata kuliah yang ditawarkan Unpad. Total ada 111 mata kuliah yang ditawarkan Unpad. Sementara ITB sendiri menawarkan 82 mata kuliah.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unpad Prof. Arief S. Kartasasmita mengatakan, sampai saat ini, program pertukaran mahasiswa MBKM Unpad-ITB diikuti oleh 188 mahasiswa Unpad dan 380 mahasiswa ITB.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More