Stafsus Kemenag Wibowo Prasetyo Ajak UIN Walisongo Ramaikan Dakwah Dunia Maya

Rabu, 01 Februari 2023 - 17:13 WIB
loading...
Stafsus Kemenag Wibowo...
Staf Khusus Menag Bidang Media dan Komunikasi Publik, Wibowo Prasetyo, saat mengisi ToT Penguatan Moderasi Beragama Bagi Pimpinan UIN Walisongo Semarang. Foto/Dok/UIN Walisongo
A A A
JAKARTA - Staf Khusus Menteri Agama ( Menag ) Bidang Media dan Komunikasi Publik, Wibowo Prasetyo, mengajak para pejabat Universitas Islam Negeri Walisongo Semarang untuk menarasikan moderasi beragama di dunia maya.

Narasi dunia maya dengan tulisan atau video yang memperlihatkan narasi Islam damai dan menyejukan umat beragama.



“Sentimen yang paling mudah diaduk-aduk itu menggunakan isu-isu agama, di sinilah peran bapak dan ibu melakukan kontra narasi untuk menarasikan agama yang positif dan menyejukkan umat beragama,” Kata Wibowo dihadapan peserta Training of Trainer Penguatan Moderasi Beragama Bagi Pimpinan UIN Walisongo Semarang di Balai Diklat Keagamaan Semarang, Minggu (30/1/2023).

Pada era sekarang, lanjut Wibowo, dakwah secara langsung dalam majelis itu penting dilakukan, mulai di lingkungan yang levelnya paling bawah, seperti lingkungan sekitar rumah atau RT. Akan tetapi dakwah melalui dunia maya itu pada sekarang ini jauh lebih penting.
Stafsus Kemenag Wibowo Prasetyo Ajak UIN Walisongo Ramaikan Dakwah Dunia Maya

Terlebih pelintiran agama dan politik membuat masyarakat seolah-olah tidak memperhatikan rakyat. Rakyat berhasil diauk-aduk emosinya dengan narasi yang memframing tentang Islampobia di dunia maya.



“Saya berharap bapak dan ibu peserta ToT ini terus melanjutkan dakwah secara langsung, hal itu penting dilakukan, akan tetapi dakwah melalui dunia maya jauh lebih penting, untuk memberikan pemahaman kepada publik apa itu moderasi beragama dan manfaatnya apa bagi bangsa Indonesia yang beragam seperti ini”, jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Rektor UIN Walisongo Semarang, Imam Taufiq mengatakan kegiatan ini dirancang sebagai bentuk komitmen Aparatur Sipil Negara untuk menyebarluaskan cara pandang moderasi beragama. Terlebih Kementerian Agama RI menjadi pioneer moderasi beragama.

“Ini tidak hanya tugas Negara, tapi harus menjadi hiroh dan kekuatan kita untuk menjadi agen moderasi beragama,” ujar Imam pada saat memberikan sambutan.

Rektor UIN Walisongo Semarang mengapresiasi keseriusan dan kesungguhan para peserta kegiatan ini yang telah mengikuti dari awal hingga akhir.

“Saya mendengar keraguan para peserta sebelum berangkat kegiatan ini, saya melihat keyakinan dan keseriusan para peserta setelah mengikuti kegiatan ini, saya merasakan kekuatan moderasi beragama di UIN Walisongo Semarang,” tuturnya.

Dalam sambutannya, Imam mengucapkan terima kasih kepada Pusdiklat Tenaga Administrasi Kementerian Agama RI, Balai Diklat Keagamaan Semarang, para narasumber, para fasilitator, dan panitia yang telah mensukseskan pelaksanaan kegiatan ToT ini.

“Suasana pelatihan sejatinya ya di sini, di Balai Diklat ini, maka saya sampaikan terima kasih kepada Kepala Balai Diklat Keagamaan Semarang, Muchammad Toha, dan juga terima kasih kepada para narasumber, para fasilitator, dan panitia yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan baik,” pungkasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Bestie, Ini 10 Ucapan...
Bestie, Ini 10 Ucapan Lebaran Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman Kuliah
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
Dana BOS Madrasah dan...
Dana BOS Madrasah dan BOP RA 2025 Mulai Dicairkan, Simak Mekanismenya
Pengembangan Soft Skills...
Pengembangan Soft Skills Mahasiswa, Kunci Meningkatkan Daya Saing di Dunia Kerja
Transformasi Digital...
Transformasi Digital Dunia Kerja, UBSI Gandeng SeeMeCV untuk Portal Karir Mahasiswa
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
HIMA LETS MNC University...
HIMA LETS MNC University Tebar Kebaikan di Bulan Ramadan dengan Aksi Berbagi Takjil
PJJ Magister PAI UIN...
PJJ Magister PAI UIN SSC 2025 Dibuka, Berikut Jadwal dan Syarat Pendaftaran
Rekomendasi
AS Pasar Utama Ekspor...
AS Pasar Utama Ekspor Mebel Indonesia, Tarif Terbaru Trump Bisa Berdampak Buruk
Libur Lebaran 2025 Akan...
Libur Lebaran 2025 Akan Berakhir, Waspada Post Holiday Blues
Lucky Hakim Liburan...
Lucky Hakim Liburan ke Jepang, Dedi Mulyadi: Kalau ke Sana Lagi, Bilang Dulu Yah
97.000 Kendaraan Melintas,...
97.000 Kendaraan Melintas, Arus Balik di Tol Palikanci-Cipali Padat Merayap
Alasan Harus Mengganti...
Alasan Harus Mengganti Sikat Gigi setelah Sembuh dari Batuk dan Flu
Respons Tarif Trump...
Respons Tarif Trump Terbaru, Industri Galangan Kapal Butuh Kebijakan Impor Friendly
Berita Terkini
13 Rektor ITS dari Masa...
13 Rektor ITS dari Masa ke Masa, Dokter, Militer, hingga yang Diangkat Jadi Menteri
6 jam yang lalu
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
8 jam yang lalu
Ayah Maia Estianty Ternyata...
Ayah Maia Estianty Ternyata Mantan Rektor ITS dan Arsitek Legendaris, Ini Profilnya
10 jam yang lalu
Penerima PIP Dicek Lewat...
Penerima PIP Dicek Lewat DTKS Kemensos! Simak Cara Lengkap dan Syaratnya
12 jam yang lalu
Cara Cek Apakah Kamu...
Cara Cek Apakah Kamu Penerima PIP 2025 atau Bukan, Mudah dan Cepat!
13 jam yang lalu
Handal atau Andal, Mana...
Handal atau Andal, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
23 jam yang lalu
Infografis
Tarif Trump Bikin Harta...
Tarif Trump Bikin Harta Orang Terkaya Dunia Susut Rp3.400 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved