Education Technology SEVIMA Buka Lowongan 100 Programmer, Cek Syarat dan Cara Daftar

Rabu, 08 Februari 2023 - 23:58 WIB
loading...
Education Technology...
Web/Mobile Programmer (hacker). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Kalian Fresh graduate yang jago Web/Mobile Programmer (hacker), UI/UX Designer (hipster) ataupun Technology Leader (hustler)? Ingin turut berkontribusi memajukan pendidikan di Indonesia?

Education Technology (EdTech) Sentra Vidya Utama (SEVIMA) sedang mencari 100 talenta berbakat di sektor teknologi , untuk ikut melakukan revolusi di dunia pendidikan. Lowongan kerja dibuka dengan sistem seleksi One Day Hiring (pagi mengikuti seleksi, sore langsung diterima kerja).

Baca juga: Telkom University Pertahankan Peringkat 1 sebagai PTS Terbaik Versi Webometrics 2023

Disampaikan oleh Ridho Irawan, Kepala Kerja Sama SEVIMA sebagai EdTech yang selama 20 tahun berkontribusi melakukan digitalisasi 800+ perguruan tinggi se-Indonesia, sedang gencar mengembangkan produk teknologi pendidikan terkini. Oleh karena itu, SEVIMA hendak mengajak talenta terbaik bangsa untuk ambil bagian.

“Selama 2 dekade, SEVIMA secara konsisten terus mendukung pengembangan pendidikan tinggi di Indonesia, sesuai dengan tagline SEVIMA yaitu #revolutionizeEducation.

Jadi SEVIMA ingin mengajak putra-putri terbaik bangsa untuk berpartisipasi melakukan pemerataan pendidikan di Indonesia dengan bantuan teknologi yang akan kita ciptakan bersama,” ungkap Ridho dalam keterangan pers, Rabu (8/2/2023).

Baca juga: 10 PTS Terbaik di Indonesia Versi Webometrics 2023

Berdiri sejak 2004, Ridho menyebut bahwa SEVIMA berfokus pada penyediaan sistem akademik terintegrasi “SEVIMA Platform” untuk perguruan tinggi. Mereka yang berkarya di SEVIMA akan terlibat dalam pemerataan pendidikan tinggi di Indonesia.

Solusi yang akan dikembangkan nantinya akan membantu mengatasi keterbatasan sarana dan prasarana di kampus-kampus seluruh Indonesia.

“Ada kurang lebih 4.500 perguruan tinggi se-Indonesia, dan SEVIMA merupakan pionir dan market leader penyedia sistem akademik perguruan tinggi. Angka ini akan terus bertambah ke depannya, sehingga impact (dampak) yang dihasilkan para talenta teknologi SEVIMA akan makin luas lagi,” ungkap Ridho.

Model bisnis EdTech SEVIMA yang berbasis Software as a Service (piranti lunak berbasis layanan awan dan berlangganan), juga diklaim memiliki prospek cerah ke depannya. Karena untuk memiliki aplikasi sendiri, sebuah kampus tidak perlu membuat dari nol ataupun melakukan pengembangan mandiri.

Cukup berlangganan secara bulanan, dan aplikasi SEVIMA Platform bisa langsung digunakan oleh para dosen, mahasiswa, dan tim operasional kampus.

Para dosen dan mahasiswa pengguna aplikasi ini, juga memiliki ikatan kuat kepada Brand SEVIMA serta para programmer. Hal tersebutlah yang melatarbelakangi kehadiran “Komunitas SEVIMA,” yang kini beranggotakan ribuan kampus dan rutin menyelenggarakan acara bergengsi di bidang Pendidikan Tinggi.

SEVIMA Platform juga telah digunakan dan terbukti membantu perkuliahan 2,5 juta lebih mahasiswa dan 26.857 dosen se-Indonesia.

“Model bisnis SEVIMA, SaaS, mirip seperti kita berlangganan aplikasi musik online. Tinggal berlangganan lalu dapat memperoleh seluruh layanan yang dipilih. Pendapatan kami yang bersifat recurring (berulang) juga memastikan SEVIMA sehat secara keuangan, bisa terus fokus berinovasi, serta terus yang terbaik untuk kesejahteraan talenta di organisasi ini,” lanjut Ridho.

Penggunaan teknologi terkini dalam aplikasi yang dikembangkan SEVIMA, mulai dari penggunaan server berbasis cloud (awan) hingga framework pemrograman yang modern dan metode scrum dalam pengembangan, juga memberikan ruang luas bagi programmer dalam mengembangkan portofolio.

“Pengembangan portofolio akan ditunjang dengan pelatihan berkelanjutan dalam program Human Development (pengembangan manusia) yang dimiliki SEVIMA. Sehingga semua tech talent (berkesempatan untuk mengembangkan versi terbaik dirinya. Semuanya dilakukan sambil berkarya dengan penghasilan yang kompetitif,” ujar Ridho.

Persyaratan dan Cara Mendaftar

Lalu apa saja persyaratan bergabung menjadi programmer dengan SEVIMA? Dan bagaimana cara mendaftarnya? Ada setidaknya tiga jenis lowongan dengan spesifikasinya masing-masing.

Yang pertama Full Stack Developer, sebagai pengembang keseluruhan atas sistem aplikasi di SEVIMA Platform. Full Stack Developer akan mengembangkan aplikasi berbasis cloud yang aman, sesuai dengan regulasi Pemerintah (compliance) terkait pendidikan tinggi, dan mampu menyesuaikan kebutuhan kapasitas server & bandwith dari jutaan mahasiswa yang akan mengakses SEVIMA Platform (auto-scaling).

Lowongan Full Stack Developer mensyaratkan pendaftarnya untuk memiliki minimal lima tahun pengalaman dalam pemrograman (programming) maupun pengembang aplikasi (developers); menguasai bahasa pemrograman seperti: PHP, Laravel, Javascript (jQuery, Alpine.js, LiveWire, Inertia), PostgreSQL, HTML, CSS, ESBuild; dan memiliki latar pendidikan sarjana di bidang Informatika.

Kedua, Quality Assurance, sebagai garda terdepan penjaga kualitas aplikasi di SEVIMA Platform. Quality Assurance akan bertugas memastikan kualitas spesifikasi software, pengalaman pengguna, dan performa aplikasi terjaga.

Quality Assurance juga perlu memahami proses bisnis dan alur pengembangan aplikasi, sehingga tidak hanya menuntaskan masalah aplikasi (bugs) ketika terjadi tetapi juga mencegahnya.

Lowongan Quality Assurance mensyaratkan pendaftarnya untuk memiliki latar belakang pendidikan di bidang Informatika dan minimal lima tahun pengalaman dalam pemrograman (programming) maupun pengembang aplikasi (developers); menguasai bahasa pemrograman; dan mampu melakukan pengujian aplikasi secara manual maupun otomatis.

Alat pengujian otomatis yang digunakan: Laravel unit, feature test, Cypress, and other automated testing tools.

Ketiga, System Analyst, sebagai peneliti yang akan menganalisa kebutuhan pengguna atas fitur yang sudah ada dan perlu dikembangkan, maupun fitur baru. Seorang System Analyst nanti diharapkan bisa memahami kebutuhan perguruan tinggi, menganalisa, dan melakukan prosedur pengujian untuk memastikan fitur dalam aplikasi yang akan dikembangkan nantinya dapat menghasilkan manfaat optimal untuk setiap penggunanya.

Lowongan System Analyst mensyaratkan pendaftarnya untuk mampu dekat dengan perguruan tinggi, mampu melakukan analisa dan penulisan dokumen pengujian, serta berpengalaman dalam proyek Software Engineering. Sertifikasi PMP/SCRUM akan menjadi nilai tambah.

Total 100 talenta teknologi dicari untuk mengisi tiga posisi lowongan tersebut, dengan penempatan kerja di Surabaya. SEVIMA juga menyediakan hadiah berupa laptop Macbook Air bagi talenta terbaik yang lolos dari proses seleksi ini.

Peminat lowongan ini dapat mendaftarkan diri dengan cara mengisi formulir di: event.sevima.com/onedayhiring.

Pelaksanaan seleksi akan dilakukan dalam waktu satu hari pada 18 Februari 2023 secara online, mulai dari tes psikologi, tes teknis, FGD.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Intip Perkiraan Gaji...
Intip Perkiraan Gaji Pegawai Antam untuk Fresh Graduate, Peluang Menjanjikan di Sektor Pertambangan
PT Antam Buka Lowongan...
PT Antam Buka Lowongan di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Gajinya Menjanjikan!
Rekrutmen Bersama BUMN...
Rekrutmen Bersama BUMN 2025 akan Dibuka, Tes Bahasa Inggris Dihapus?
Astra Buka Loker Besar-besaran...
Astra Buka Loker Besar-besaran untuk Fresh Graduate Semua Jurusan, Ini Infonya
Lowongan Kerja PT Unilever...
Lowongan Kerja PT Unilever Tahun 2024 untuk SMA/SMK, Lengkap dengan Persyaratan yang Harus Dipenuhi
Freeport Buka Lowongan...
Freeport Buka Lowongan Kerja untuk Fresh Graduate 2024, Lamar Langsung di Link Ini
Tantangan Industri,...
Tantangan Industri, Nabel Sakha Group Tekankan Pentingnya Efisiensi
Genjot Produktivitas,...
Genjot Produktivitas, AMMAN Optimalkan Inovasi Teknologi
Transformasi ESG Berbasis...
Transformasi ESG Berbasis Teknologi, Envicount Luncurkan Platform Inovatif
Rekomendasi
10 Karakter Pria Green...
10 Karakter Pria Green Flag di Drama Korea, Yang Gwan Sik Jadi Pasangan Idaman
Soroti RUU KUHAP, Akademisi...
Soroti RUU KUHAP, Akademisi Kritik Pembatasan Interaksi Jaksa dan Penyidik
Guru Besar FKUI Prihatin...
Guru Besar FKUI Prihatin soal Kebijakan Kesehatan dan Pendidikan Kedokteran, Ini Respons Kemenkes
SPPI Kerja Sama dengan...
SPPI Kerja Sama dengan 3 Asosiasi Perikanan Taiwan
Kondisi Makroekonomi...
Kondisi Makroekonomi Penuh Dinamika, BRI Life Catatkan Kenaikan Laba 42%
Hantu Ditendang Keluar...
Hantu Ditendang Keluar dari Ruang Sidang Parlemen Italia
Berita Terkini
Universitas Kristen...
Universitas Kristen Maranatha Buka Prodi Baru Program Sarjana Arsitektur
Wisuda UPH 2025: 1.921...
Wisuda UPH 2025: 1.921 Lulusan Diutus untuk Menjadi Pemimpin Berintegritas dan Berdampak
FSRD IKJ dan KEHATI...
FSRD IKJ dan KEHATI Bangun Laboratorium Pewarna Alam dari Tanaman Lokal Indonesia
Tim e-Sport MNC University...
Tim e-Sport MNC University Raih Juara 2 Lomba Mobile Legends Dies Natalis STIKES RS Husada Jakarta
SPMB Jawa Barat 2025...
SPMB Jawa Barat 2025 Dimulai 10 Juni, Ini Jadwal dan Kuota Jalurnya
Cara Daftar PPDB Madrasah...
Cara Daftar PPDB Madrasah DKI 2025, Pahami Langkahnya
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved