UMJ Career Expo Hubungkan Lulusan Perguruan Tinggi dengan Perusahaan

Jum'at, 10 Februari 2023 - 19:06 WIB
loading...
UMJ Career Expo Hubungkan Lulusan Perguruan Tinggi dengan Perusahaan
Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) melalui Career Center menggelar Career Expo 2023. Foto/UMJ.
A A A
JAKARTA - Universitas Muhammadiyah Jakarta ( UMJ ) melalui Career Center menggelar Career Expo 2023. Kegiatan yang menghubungkan lulusan perguruan tinggi dengan perusahaan pencari pekerja ini rencananya akan digelar rutin setiap tahun.

Rektor UMJ Dr. Ma’mun Murod menyampaikan, UMJ di samping menggelar Career Expo, juga sedang membangun kerja sama dengan Kementerian Ketenagakerjaan dan Menteri Investasi yang akan membekali softskill kepada mahasiswa.

Ma'mun juga berharap kegiatan UMJ Career Expo dapat berlangsung secara rutin di UMJ. Untuk tahun ini, UMJ Career Expo digelar pada 7-8 Februari 2022 berkat kerja sama dengan Disnaker Tangerang Selatan.

Sebanyak 30 mitra perusahaan yang utamanya tersebar di wilayah Jabodetabek terdiri dari berbagai bidang bisnis mulai dari otomotif, food and beverage, finance, jasa, dan lain-lain.

Baca juga: 12 Jurusan Kuliah Saintek di UGM yang Minim Peminat 2022 Serta Daya Tampung SNBP 2023

Walikota Tangerang Selatan Drs. Benyamin Davnie mengapresiasi UMJ yang memilih diksi Career Expo. Menurutnya, karier adalah hal yang berjenjang dan berkelanjutan. Menurutnya Career Expo semakin lengkap dengan sesi talkshow dengan praktisi dan akademisi yang berasal dari berbagai latar belakang.

Benyamin memberikan semangat kepada para mahasiswa untuk memanfaatkan peluang ini. “Mari kita tingkatkan daya saing masing-masing karena yang membedakan dengan para pencari kerja lain adalah kemampuan yang bisa ditawarkan di dunia kerja,” katanya, dalam keterangan resmi, Jumat (10/2/2023).

Kepala Bagian Career Center Anis Setiyanti menyampaikan, kegiatan tersebut merupakan Career Expo pertama UMJ setelah pandemi. Terdata lebih dari 2.000 pencari peluang karier baik alumni UMJ maupun umum yang mendaftarkan diri untuk bergabung di UMJ Career Expo.

Anis mengungkapkan 28 mitra perusahaan didukung oleh Disnaker (Dinas Ketenagakerjaan) Kota Tangerang Selatan, IKALUM UMJ (Ikatan Alumni UMJ), maupun perusahaan yang telah menandatangani kontrak MoU dengan UMJ. “Mudah-mudahan ke depannya acara ini akan terus berlangsung di UMJ secara rutin,” harapnya.

Salah satu peserta UMJ Career Expo 2023, Novita Nur Anggraini mengatakan, kegiatan tersebut sangat membantu para pencari kerja maupun mahasiswa. "Ini dapat membantu jobseeker untuk mendapatkan pekerjaan sesuai dengan passion yang dimiliki, memberikan insight baru untuk mahasiswa khususnya tingkat akhir mengenai dunia kerja,” ujarnya.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4978 seconds (0.1#10.140)