IKN Buka Lowongan Kerja Lulusan S1, Ini Jurusan yang Dibutuhkan

Sabtu, 18 Februari 2023 - 09:18 WIB
loading...
IKN Buka Lowongan Kerja...
Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) membuka lowongan kerja bagi lulusan S1 untuk menempati posisi staf. Foto/Koran Sindo/Wawan Bastian.
A A A
JAKARTA - Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) membuka lowongan kerja bagi lulusan sarjana ( S1 ). Bagi kalian yang ingin menjadi bagian dalam sejarah pembangunan Ibu Kota Negara, lowongan ini patut disimak.

Dikutip dari laman resmi IKN, OIKN mengadakan seleksi terbuka untuk memberikan kesempatan kepada pencari kerja dengan kriteria terbaik melamar ke institut tersebut.

Ada sembilan posisi staf yang ditawarkan dalam Seleksi Terbuka Penerimaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai (PPNPN) di Lingkungan Otorita Ibu Kota Nusantara ini, yaitu:

1. Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat;
2. Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital;
3. Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam;
4. Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi;
5. Deputi Bidang Sarana dan Prasarana;
6. Sekretariat;
7. Unit Kerja Hukum dan Kepatuhan;
8. Deputi Bidang Perencanaan dan Pertanahan; dan
9. Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan.

Baca juga: Kemenkes Tinjau Langsung Kesiapan ITS dalam Pembukaan Fakultas Kedokteran

Pendaftaran dilakukan secara online melalui www.ikn.go.id/RekPPNPNOIKN mulai 20 Februari 2023 hingga 24 Februari 2023 pukul 16.00 WIB.

Dikutip dari pengumuman resminya, berikut persyaratan umum dan persyaratan khusus lowongan kerja PPNPN IKN 2023.

Persyaratan Umum

1. Warga Negara Indonesia (WNI);
2. Memiliki kualifikasi pendidikan paling rendah Sarjana (Strata 1) dari Perguruan Tinggi yang terakreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan persyaratan IPK minimal 3,0 (tiga koma nol) pada skala 4 dan Perguruan Tinggi yang terakreditasi Sangat Baik dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan persyaratan IPK minimal 3,2 (tiga koma dua) pada skala 4;
3. Berusia paling kurang 21 (dua puluh satu) tahun dan berusia maksimal 33 (tiga puluh tiga) tahun pada saat melamar;
4. Sehat jasmani dan rohani;
5. Berkelakuan baik;
6. Mempunyai pendidikan formal, kecakapan, keahlian, dan keterampilan sesuai dengan syarat lain yang diperlukan dalam jabatan;
7. Mampu mengoperasikan media teknologi informasi dan berbahasa Inggris secara lisan maupun tulisan yang dapat dibuktikan dengan sertifikasi dari institusi terakreditasi nasional;
8. Disiplin dan berintegritas;
9. Bersedia ditempatkan pada wilayah penyelenggaraan organisasi Otorita Ibu Kota Nusantara.

Persyaratan Khusus

A. Sekretariat, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Ilmu Ekonomi
2. Manajemen Sumber Daya Manusia
3. Akuntansi
4. Ilmu Komunikasi
5. Psikologi
6. Teknik Informatika
7. Ilmu Komputer
8. Ilmu Hukum
9. Administrasi Publik
10. Hubungan Internasional

B. Unit Kerja Hukum dan Kepatuhan, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Ilmu Hukum
2. Akuntansi

Baca juga: Prodi Baru ITERA Ini Punya Peluang Kerja Menjanjikan Bidang IT, Apa Itu?

C. Deputi Bidang Perencanaan dan Pertanahan, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Perencanaan Wilayah dan Kota
2. Teknik Arsitektur
3. Teknik Sipil
4. Teknik Lingkungan
5. Teknik Geologi
6. Ilmu Hukum
7. Ilmu Pertanahan
8. Manajemen
9. Teknik Informatika

D. Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Teknik Industri
2. Teknik Informatika
3. Teknik Komputer
4. Perencanaan Wilayah dan Kota
5. Ilmu Hukum

E. Deputi Bidang Sosial, Budaya, dan Pemberdayaan Masyarakat, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Ilmu Hukum
2. Ilmu Komputer
3. Ilmu Administrasi
4. Ilmu Komunikasi
5. Psikologi
6. Pertanian
7. Sosiologi

F. Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Teknik Sipil
2. Teknik Informatika
3. Teknik Elektro
4. Teknik Arsitektur
5. Matematika
6. Geografi
7. Ilmu Komputer
8. Sistem Informasi
9. Ilmu Hukum
10. Fisika

G. Deputi Bidang Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Teknik Lingkungan
2. Teknik Sipil
3. Agroteknologi
4. Manajemen
5. Pertanian
6. Silvikultur
7. Ilmu Hukum
8. Ilmu Kehutanan
9. Teknik Geologi
10. Teknik Pangan
11. Perencanaan Wilayah dan Kota
12. Ilmu Tanah
13. Geografi

H. Deputi Bidang Pendanaan dan Investasi, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Ilmu Hukum
2. Ilmu Ekonomi
3. Administrasi Bisnis
4. Teknik Lingkungan
5. Teknik Sipil
6. Akuntansi
7. Manajemen
8. Teknik Elektro
9. Akturia

I. Deputi Bidang Sarana dan Prasarana, dengan kualifikasi yang dicari adalah:

1. Ilmu Hukum
2. Teknik Lingkungan
3. Perencanaan Wilayah dan Kota
4. Administrasi Publik
5. Teknik Arsitektur
6. Teknik Sipil
7. Teknik Elektro
8. Teknik Mesin
9. Transportasi

Baca juga: PPM School of Management-AMINEF Gelar Kuliah Umum Social Entrepreneur

Kelengkapan Dokumen

1. Daftar Riwayat Hidup sebagaimana format dalam Lampiran 1;
2. Pindai berwarna Kartu Tanda Penduduk (KTP);
3. Pindai berwarna Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP);
4. Pindai ijazah terakhir yang dilegalisir;
5. Pas foto berwarna latar belakang merah dengan kapasitas berkas 10 MB;
6. Pindai Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku;
7. Pindai Sertifikat TOEFL dengan minimal skor 500 atau IELTS 6.0 yang dikeluarkan oleh institusi terakreditasi nasional yang berlaku paling lama sejak 6 (enam) bulan sebelum tanggal pendaftaran;
8. Pindai Surat Pernyataan bersedia ditempatkan di wilayah penyelenggaraan organisasi Otorita Ibu Kota Nusantara yang ditandatangani di atas materai Rp.10.000,- sebagaimana format dalam Lampiran 2;
9. Pindai Surat Pernyataan Kebenaran Dokumen yang ditandatangani di atas materai Rp.10.000,- sebagaimana format dalam Lampiran 3

Tata Cara Pendaftaran

1. Pendaftaran dilakukan secara online melalui tautan www.ikn.go.id/RekPPNPNOIKN mulai tanggal 20 Februari 2023 dan sampai dengan tanggal 24 Februari 2023 jam 16.00 WIB;
2. Seluruh berkas lamaran dikirim dalam format PDF dan hasil pindai berkas tersebut berkapasitas maksimal 10 MB untuk keseluruhan berkas;
3. Surat lamaran dilengkapi dengan melampirkan dokumen sebagai berikut:
a. Daftar Riwayat Hidup sebagaimana format dalam Lampiran 1;
b. Pindai berwarna Kartu Tanda Penduduk (KTP);
c. Pindai berwarna Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP);
d. Pindai ijazah terakhir yang dilegalisir;
e. Pas foto berwarna latar belakang merah dengan kapasitas berkas 500 Kb;
f. Pindai Sertifikat TOEFL dengan minimal skor 500 atau IELTS 6.0 yang dikeluarkan oleh institusi terakreditasi nasional yang berlaku paling lama 6 (enam) bulan sebelum tanggal pendaftaran;
g. Mengunggah Surat Pernyataan bersedia ditempatkan di wilayah penyelenggaraan organisasi Otorita Ibu Kota Nusantara yang ditandatangani di atas materai Rp.10.000,- sebagaimana format dalam Lampiran 2;
h. Mengunggah Surat Pernyataan Kebenaran Dokumen yang ditandatangani di atas materai Rp.10.000,- sebagaimana format dalam Lampiran 3;
i. Seluruh pengumuman dan perkembangan tahapan seleksi terbuka akan disampaikan melalui www.ikn.go.id untuk itu pelamar seleksi terbuka diharapkan aktif mengakses situs dimaksud;
j. Berkas yang masuk akan diperiksa dan diseleksi oleh Panitia Seleksi, dan keputusan tidak dapat diganggu gugat.

Demikian informasi mengenai lowongan kerja di IKN untuk posisi stafPPNPN. Untuk informasi lebih lanjut dapat mengakses laman resmi IKN. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pencari kerja.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
UK Maranatha Gelar Job...
UK Maranatha Gelar Job Fair, Ratusan Lowongan Kerja Tersedia
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
Kisaran Gaji Lulusan...
Kisaran Gaji Lulusan S1 Harvard University Berdasar Hasil Survei
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
7 Fakta Gaji Rata-Rata...
7 Fakta Gaji Rata-Rata Lulusan S1 di Indonesia yang Menarik untuk Diketahui
Lowongan Kerja BUMN...
Lowongan Kerja BUMN Sucofindo Desember 2024, Peluang Karier di BUMN
7,28 Juta Orang Indonesia...
7,28 Juta Orang Indonesia Jadi Pengangguran per Februari 2025
Kemenag Jembatani Mahasiswa...
Kemenag Jembatani Mahasiswa PTKI Masuk Dunia Kerja
Kemnaker Tertibkan Syarat...
Kemnaker Tertibkan Syarat Aneh Lowongan Kerja
Rekomendasi
Menkes Tegaskan Indonesia...
Menkes Tegaskan Indonesia Bukan Kelinci Percobaan Vaksin TBC
Menko AHY Paparkan Empat...
Menko AHY Paparkan Empat Prioritas Pembangunan Infrastruktur di 2025
Cuaca Ekstrem, Seumlah...
Cuaca Ekstrem, Seumlah Ruas Jalan di Kabupaten Malang Banjir
Yordania Raup Untung...
Yordania Raup Untung hingga Rp6,6 Miliar Per Bantuan Udara untuk Gaza
Penambang Emas Ilegal...
Penambang Emas Ilegal di Riau Tewas Tertimbun Longsor
Apple Kembangkan Chip...
Apple Kembangkan Chip untuk Kacamata Pintar
Berita Terkini
Luna Maya Lulusan Mana?...
Luna Maya Lulusan Mana? Ini Jejak Pendidikan Istri Maxime Bouttier
Universitas Brawijaya...
Universitas Brawijaya Buka Lowongan Asisten Peneliti 2025, Simak Persyaratannya
Prof Didik J Rachbini...
Prof Didik J Rachbini Kembali Terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina
50 Contoh Soal Tes Wawasan...
50 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan Beserta Jawabannya untuk Seleksi CPNS dan BUMN
7 Cara Mudah Lapor Diri...
7 Cara Mudah Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025, Cek Berkas yang Harus Diupload
20 Contoh Soal Tes Wawasan...
20 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan, Bisa Jadi Referensi Belajar
Infografis
Atasi Tawuran, Pemprov...
Atasi Tawuran, Pemprov Jakarta Bakal Buka 500.000 Lapangan Kerja
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved