29 Ribu Siswa Daftar SNPDB Madrasah Unggulan, MAN Insan Cendekia Terfavorit Capai 23.480 Pendaftar

Minggu, 19 Februari 2023 - 15:11 WIB
loading...
29 Ribu Siswa Daftar...
Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) Madrasah Aliyah Negeri (MAN). Foto/Dok/Kemenag
A A A
JAKARTA - Rekor, lebih dari 29.237 siswa daftar Seleksi Nasional Peserta Didik Baru ( SNPDB ) Madrasah Aliyah Negeri (MAN) tahun 2023/2024. Jumlah pendaftar tahun ini mengalami kenaikan jika dibandingkan 2021 yang mencapai 21.858 siswa.

Ada tiga pilihan pendaftaran, yaitu: MAN Insan Cendekia , MAN Program Keagamaan, dan Madrasah Aliyah Kejuruan Negeri (MAKN).



“Ditutup 14 Februari 2023, jumlah pendaftar MAN Insan Cendekia, MAN Program Keagamaan, dan MAKN pada SNPDB tahun 2023 mencapai 29.237 siswa,” terang Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Isom, Minggu (19/2/2023).

“Jumlah pendaftar tahun ini mengalami kenaikan jika dibandingkan tahun 2021 yang mencapai 21.858 siswa,” sambungnya sembari mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat pada madrasah.

Menurutnya, tren kenaikan jumlah pendaftar Madrasah Aliyah terjadi dalam 5 tahun terakhir. Tahun 2019/2020 misalnya, jumlah pendaftar saat itu mencapai 13.976 siswa.



Angka ini naik menjadi 17.347 pada tahun pelajaran 2020/2021, dan meningkat lagi menjadi jadi 17.422 pada tahun pelajaran 2021/2022. Tahun pelajaran 2022/2023, jumlah pendaftar kembali naik hingga 21.858 orang dan tahun ini mencapai 29.237 siswa.

“Tren kenaikan pendaftar SNPDB yang naik signifikan ini mencerminkan tingginya minat dan kepercayaan masyarakat terhadap pendidikan madrasah. Orang tua sudah menjadikan madrasah sebagai destinasi dan referensi pendidikan untuk anak-anaknya,” ujar Isom.

"Saya berharap ada perhatian lebih dalam penganggaran operasional madrasah di Indonesia, baik dari pemerintah pusat, pemprov, maupun pemkab atau pemkot. Karena animo masyarakat terhadap madrasah semakin membaik dan madrasah sudah menunjukkan banyak prestasi, baik level di nasional maupun international," sambungnya.

Tahap selanjutnya, 29.237 pendaftar ini harus mengikuti serangkaian tes seleksi dan ujian, baik seleksi akademik, tes potensi belajar dan wawancara. Mereka harus berkompetisi karena kuota yang diterima hanya 3.199 siswa, dengan rincian: 2.468 siswa MAN IC, 500 siswa MAN Program Keagamaan, dan 231 MAKN.

“Tes akan diselenggarakan serentak pada 25 sampai 26 Februari 2023,” tegasnya.

Berikut adalah rincian data jumlah pendaftar SNPDB 2023:

A. Pendaftar 24 MAN Insan Cendekia adalah 23.480

1. MAN Insan Cendekia Pekalongan: 4.213
2. MAN Insan Cendekia Serpong: 3.413
3. MAN Insan Cendekia Padang Pariaman: 2.973
4. MAN Insan Cendekia Ogan Komering Ilir: 1.318
5. MAN Insan Cendekia Jambi: 1.209
6. MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah: 1.070
7. MAN Insan Cendekia Kota Palangkaraya: 945
8. MAN Insan Cendekia Kota Batam: 761
9. MAN Insan Cendekia Pasuruan:715
10. MAN Insan Cendekia Siak: 636
11. MAN Insan Cendekia Tanah Laut: 596
12. MAN Insan Cendekia Gorontalo: 571
13. MAN Insan Cendekia Sambas: 466
14. MAN Insan Cendekia Lombok Timur: 442
15. MAN Insan Cendekia Sorong: 436
16. MAN Insan Cendekia Kota Kendari: 396
17. MAN Insan Cendekia Lampung Timur: 393
18. MAN Insan Cendekia Tapanuli Selatan: 384
19. MAN Insan Cendekia Paser: 371
20. MAN Insan Cendekia Bangka Tengah: 367
21. MAN Insan Cendekia Aceh Timur: 332
22. MAN Insan Cendekia Gowa: 323
23. MAN Insan Cendekia Halmahera Barat: 254
24. MAN Insan Cendekia Palu: 175

B. Pendaftar 10 MAN Program Keagamaan adalah 4.699

1. MAN 1 Surakarta: 1.408
2. MAN 2 Kota Padang Panjang: 879
3. MAN 1 Yogyakarta: 430
4. MAN 2 Mataram: 327
5. MAN 1 Darussalam CIamis: 246
6. MAN 1 Jember: 232
7. MAN 4 Jombang: 228
8. MAN 4 Banjar: 218
9. MAN 2 Kota Makassar: 199
10. MAN 2 Samarinda: 160

C. Pendaftar 2 MAKN adalah 1.148

1. MAKN Ende: 534
2. MAKN Bolaang Mongondow: 441

D. Sebaran asal lembaga pendidikan pendaftar

1. Dari MTs Negeri: 11.579
2. Dari SMP Swasta: 5.674
3. Dari MTs Swasta: 3.351
4. Dari SMP Negeri: 2.269
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
Dana BOS Madrasah dan...
Dana BOS Madrasah dan BOP RA 2025 Mulai Dicairkan, Simak Mekanismenya
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta...
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta Berhasil Diterima di 13 Kampus Top Dunia
PJJ Magister PAI UIN...
PJJ Magister PAI UIN SSC 2025 Dibuka, Berikut Jadwal dan Syarat Pendaftaran
TPG Guru dan Pengawas...
TPG Guru dan Pengawas PAI akan Ditransfer sebelum Lebaran 2025
Anggaran TPG Madrasah...
Anggaran TPG Madrasah Rp2 Triliun Cair sebelum Lebaran, Ini yang Harus Dilakukan Guru
70.113 Guru Kemenag...
70.113 Guru Kemenag Ikuti PPG Daljab Angkatan I, Cek Syarat Lulusnya
Kemenag Targetkan Tunjangan...
Kemenag Targetkan Tunjangan Profesi Guru Madrasah Cair sebelum Lebaran 2025
Mengenal Kurikulum Cinta...
Mengenal Kurikulum Cinta yang Diinisiasi Kemenag, Ada Mapel Baru?
Rekomendasi
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
Apa Perbedaan Istilah...
Apa Perbedaan Istilah CBU, CKD, dan IKD?
Profil Bunda Iffet,...
Profil Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank yang Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
Atasi Kesenjangan Pasokan...
Atasi Kesenjangan Pasokan Gas Bumi, Pemerintah Diminta Buka Kebijakan Impor
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
Berita Terkini
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
8 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
9 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
11 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
13 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
14 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
17 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved