1.591 Mahasiswa UGM Diwisuda, Ini Daftar Lulusan Termuda dan Terbaik

Rabu, 22 Februari 2023 - 15:19 WIB
loading...
1.591 Mahasiswa UGM...
1.591 mahasiswa UGM menjalani proses wisuda hari ini, Rabu (22/2/2023). Daftar lulusan termuda dan terbaiknya menarik untuk diketahui. Foto/Laman UGM.
A A A
JAKARTA - Sebanyak 1.591 mahasiswa Universitas Gadjah Mada ( UGM ) menjalani Upacara Wisuda Sarjana dan Diploma Periode 2 Tahun Akademik 2022/2023, hari ini Rabu (22/2/2023). Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia memberi pesan penting kepada wisudawan.

1.591 wisudawan itu terdiri dari 1.500 lulusan Sarjana, termasuk 3 wisudawan berasal dari Warga Negara Asing (WNA), 85 lulusan Program Sarjana Terapan/DIV, 6 wisudawan dari program DIII, dan 9 wisudawan periode sebelumnya yang mengikuti prosesi wisuda kali ini.

“Selamat kepada wisudawan dan wisudawati yang telah berhasil meraih gelar akademis jenjang sarjana dan diploma di UGM. Tentu saja gelar yang diterima hari ini dengan penuh perjuangan berkontribusi besar dalam memajukan pembangunan bangsa,” ucap Rektor, dikutip dari laman UGM, Rabu (22/2/2023).

Baca juga: UGM Sediakan Kuota 9.302 Mahasiswa Baru di SNBP, SNBT, dan Mandiri 2023

Daftar Lulusan Termuda dan Terbaik

Pada Wisuda Periode II UGM kali ini ada 55 wisudawan Program Sarjana asal kabupaten di daerah 3T serta 257 wisudawan penerima beasiswa Bidikmisi atau Kartu Indonesia Pintar-Kuliah (KIP-K). Wisudawan termuda Program Sarjana periode ini diraih oleh Wanita Cinta Ilmu dari Program Studi Psikologi, Fakultas Psikologi, dengan usia 19 tahun 3 bulan 23 hari.

Masa studi rata-rata lulusan Sarjana periode ini adalah 4 tahun 6 bulan, dan waktu studi tercepat diraih Monica Nanda Bakti Nusa dari Program Studi Manajemen dan Kebijakan Publik FISIP yang menyelesaikan studi dalam waktu 3 tahun 2 bulan 27 hari.

Kemudian, IPK tertinggi diraih Maysa Ameera Andarini, mahasiswa Prodi Manajemen dan Kebijakan Publik FISIP dengan IPK 3,98 sekaligus berpredikat Pujian.

Para Program Sarjana Terapan atau DIV, rerata masa studi yaitu 4 tahun 7 bulan. Waktu studi tersingkat diraih Ananda Dwi Rahmawati dari Program Studi D4 Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak, Sekolah Vokasi.

Ananda Dwi Rahmawati menyelesaikan studi dalam kurun waktu 3 tahun 5 bulan 15 hari, dan sekaligus menjadi lulusan termuda dengan usia 21 tahun 8 bulan 4 hari.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Siapa Mahasiswa Pertama...
Siapa Mahasiswa Pertama di UGM? Ini Profil Prof Hardjoso Prodjopangarso
UNJ Siap Menggelar Wisuda...
UNJ Siap Menggelar Wisuda 2025 di GOR Berstandar Internasional
Cerita Lintang, Lulusan...
Cerita Lintang, Lulusan Tercepat UGM dengan Predikat Cumlaude yang Aktif Berorganisasi
Kisah Orlando Ferrari,...
Kisah Orlando Ferrari, Wisudawan UGM yang Jago Matematika dan Peraih IPK 4.00
Momen Haru Ayah Wakili...
Momen Haru Ayah Wakili Wisuda Anaknya yang Meninggal Dunia Sambil Membawa Foto di Unesa
Kisah Annisa, Anak Buruh...
Kisah Annisa, Anak Buruh Harian Lulusan Terbaik Kedokteran Undip
Pendaftaran Kelas Internasional...
Pendaftaran Kelas Internasional UGM 2025 Segera Dibuka, Cek Syaratnya
Cerita Qowiyul Amin,...
Cerita Qowiyul Amin, Mahasiswa UGM Raih Gelar S2 dalam 1 Tahun dengan IPK 4
Jadi Wisudawan S2 Termuda...
Jadi Wisudawan S2 Termuda dan Tercepat UGM, Ini Sosok Aldino Javier
Rekomendasi
Ketua Umum GP Ansor...
Ketua Umum GP Ansor Addin: Pesan Paus Fransiskus Sangat Membekas saat Kita Temui di Vatikan
Megawati Tulis Surat...
Megawati Tulis Surat Dukacita atas Wafatnya Paus Fransiskus
Daftar 10 Miliarder...
Daftar 10 Miliarder Olahraga Terkaya versi Forbes di Tahun 2025
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Menag: Jasa dan Persahabatan Beliau Tak Terlupakan
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Terjang Tapanulis Utara, Atap Rumah Warga Rusak
Urutan Salat Malam Lengkap...
Urutan Salat Malam Lengkap Beserta Keutamaannya
Berita Terkini
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
31 menit yang lalu
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
1 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
2 jam yang lalu
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
3 jam yang lalu
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
4 jam yang lalu
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
11 jam yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved