Lawan 365 Tim dari 15 Negara, MTsN 10 Sleman Raih Perak Kompetisi Riset Internasional

Minggu, 26 Februari 2023 - 01:03 WIB
loading...
Lawan 365 Tim dari 15...
Tim MTsN 10 Sleman meraih medali perak kompetisi ASEAN Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 2023. Foto/Dok/MTsN 10 Sleman
A A A
JAKARTA - Inovasi karya Siswa Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 10 Sleman berupa biofilter berbahan dasar daun Ketapang atau Ketapang Leaf Biofilter (KLIFIT) diganjar prestasi internasional.

Riset ini meraih medali perak “ASEAN Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 2023”.

Baca juga: 29.237 Siswa Ikut SNPDB 2023, Seleksi Masuk Madrasah Aliyah Unggulan

AISEEF digelar Fakultas Teknik Universitas Diponegoro, Semarang pada 25 Januari 2023. Kompetisi ini diikuti lebih dari 365 tim dari 15 negara.

Tim MTsN 10 Sleman terdiri atas Arya Dimas Pandhutanaya, Danastri Brahmi Muhtadi, dan Muhammad Sajad Muflih. Riset mereka dilatarbelakangi keprihatinan akan tingginya pencemaran air oleh limbah deterjen rumah tangga sehingga PH tinggi, berwarna keruh, serta bisa mengancam kelangsungan hidup organisme.

“KLIFIT ini diciptakan karena kami melihat semakin tingginya PH air yang diakibatkan limbah rumah tangga dari penggunaan deterjen. Itu bisa berakibat air keruh serta dapat mengancam keberlangsungan hidup organisme,” ungkap Arya Dimas dalam keterangan pers, Minggu (26/2/2023).

Baca juga: Teliti Perundungan di Sekolah, Siswa MTsN 9 Bantul Juara II LKTIN Airforce Fair 2023

Arya menambahkan, biofilter daun ketapang ini mampu mengurangi 60% tingkat pencemaran air dari limbah rumah tangga. Hasil inovasi ini juga dapat dimanfaatkan dalam kehidupan masyarakat.

“KLIFIT memiliki komposisi daun ketapang, batu granit, batu porselen, karbon aktif, pasir silika, saleratus, dan tawas kalium. Perpaduan bahan-bahan tersebut mampu menjernihkan air, menetralkan ph, menggumpalkan deterjen atau sampo, dan menormalkan TDS,” ungkap Arya.

Guru pembimbing tim riset MTs N 10 Sleman, Risa Ambarwati, menerangkan bahwa ketiga siswa bimbingannya telah melakukan yang terbaik di hadapan reviewer.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Prestasi Membanggakan...
Prestasi Membanggakan Pelajar Indonesia di Asia Youth International Model United Nations 17th Bangkok
Dazle David Toalu, Siswa...
Dazle David Toalu, Siswa SD yang Harumkan Nama Indonesia di Kompetisi Internasional
Top, Mahasiswa President...
Top, Mahasiswa President University Juarai Kompetisi Dunia BeachHack Tanjung Lesung 2024
Cetak Lulusan Inovatif,...
Cetak Lulusan Inovatif, President University Ikuti Global Hackathon Startup Competition di Korea Selatan
Dua Alumni Fasilkom...
Dua Alumni Fasilkom UI Wakili HerLens di Final Hult Prize Global Accelerator Program 2024
75 Madrasah Terpilih...
75 Madrasah Terpilih Jadi Sampel PISA 2025
Berlaga di MERC 2024,...
Berlaga di MERC 2024, ERT PT PPA Mampu Bersaing di Level Global
Ngeri! Siswa MTS Dilempar...
Ngeri! Siswa MTS Dilempar Kayu oleh Gurunya, Paku Menancap 3 Cm di Kepala hingga Tewas
Hebat, Prajurit Kowal...
Hebat, Prajurit Kowal Raih Juara di Ajang Internasional
Rekomendasi
AS dan China Melunak,...
AS dan China Melunak, Tarif Impor Kendaraan Diprediksi Bakal Turun
Huawei Kenalkan Sistem...
Huawei Kenalkan Sistem Operasi HarmonyOS PC
KSPI: 8.000 Karyawan...
KSPI: 8.000 Karyawan Panasonic Indonesia Terancam PHK
Satlantas Polres Bogor:...
Satlantas Polres Bogor: 100.000 Kendaraan Lintasi Jalur Puncak Hari Ini
IPW Nilai Pengerahan...
IPW Nilai Pengerahan TNI di Kejaksaan Perlu Ditinjau Ulang
Carlo Ancelotti Latih...
Carlo Ancelotti Latih Timnas Brasil, Xabi Alonso Tempati Kursi Pelatih Real Madrid
Berita Terkini
Tingkatkan Akses Pendidikan...
Tingkatkan Akses Pendidikan Tinggi, UI Kembangkan Pendidikan Berbasis Siber
Mengenal 3 Jalur Mandiri...
Mengenal 3 Jalur Mandiri Universitas Jember 2025 dan Jadwal Pendaftarannya
Untar Siapkan Lulusan...
Untar Siapkan Lulusan Berkualitas lewat Sertifikasi Profesi
Kapan Pendaftaran Beasiswa...
Kapan Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 2 2025 Dibuka? Ini Perkiraan Jadwalnya
Perbedaan 3 Nama Panggilan...
Perbedaan 3 Nama Panggilan Pelajar Sekolah Kedinasan, Taruna, Praja, dan Mahasiswa
2 Sekolah Kedinasan...
2 Sekolah Kedinasan Ini Siap Buka Pendaftaran Calon PNS 2025
Infografis
Tegaskan Status Negara...
Tegaskan Status Negara Berdaulat, Taiwan Lawan China di PBB
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved