Buka Teknik Perkapalan dan Teknik Bioproses, FTUI Siapkan Mahasiswa Bersaing di Level Global

Rabu, 01 Maret 2023 - 14:26 WIB
loading...
A A A
"Batas usia pendaftar untuk program ini adalah lima tahun dari tahun lulus SMA,” ungkap Prof. Dr. Ir. Harinaldi, M.Eng., Kepala Unit Modernisasi dan Internasionalisasi Pendidikan yang sekaligus Kepala International Office FTUI.

Prodi Teknik Perkapalan merupakan disiplin ilmu keteknikan yang berfokus pada rancang bangun kapal dan sistem perkapalan yang meliputi perancangan kapal, proses produksi, reparasi dan perawatan kapal, instalasi permesinan, peraturan kemaritiman dan pengetahuan dasar manajemen pengelolaan transportasi laut.

Selain program single degree, FTUI juga memiliki mitra yang berkolaborasi untuk program Double Degree, yaitu Department of Naval Architecture Ocean & Marine Engineering University of Strathclyde, UK.

Mitra ini menduduki peringkat satu di Eropa untuk bidang Marine/Ocean Engineering berdasarkan Shanghai University Ranking 2022.

"Saat ini kami juga tengah menjajaki peluang double degree dengan Seoul National University yang merupakan salah satu kampus terbaik di Korea Selatan,” kata Dr. Eng. Muhammad Arif Budiyanto, ST., MT., Ketua Program Studi Teknik Perkapalan FTUI.

Prodi Teknik Bioproses merupakan disiplin ilmu di bidang rekayasa kimia dan biokimia. Mahasiswa Prodi ini mempelajari dasar-dasar ilmu teknik dan rekayasa teknologi bioproses.

Harapannya, mahasiswa dapat mengelola sistem dan proses produksi biologi serta menyediakan solusi alternatif untuk masalah teknik biologi sesuai dengan etika profesional.

Lulusan prodi ini diprediksi akan memiliki pengetahuan, keterampilan, dan pengalaman untuk dapat diterapkan dalam dunia kerja dan karya di bidang teknologi proses kimia.

Prodi Kelas Internasional Teknik Bioproses dibuka baik untuk opsi single maupun double degree. Pada opsi double degree FTUI telah bermitra dengan dua universitas terbaik di Australia, Monash University dan the University of Queensland untuk menyediakan pendidikan internasional teknik terbaik di dalam dan luar negeri bagi para mahasiswa.

"Diharapkan ke depannya lulusan prodi kami dapat mengembangkan diri sebagai perencana dan pengelola industri serta mampu mengembangkan ilmu yang dimiliki khususnya untuk bersaing di dunia internasional,” kata Ketua Prodi Teknik Bioproses FTUI, Dr. Tania Surya Utami, S.T., M.T.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menteri Pendidikan Filipina...
Menteri Pendidikan Filipina Kunjungi FKUI, Bahas Kerja Sama Regional Pendidikan dan Riset
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
5 Jurusan Kuliah Paling...
5 Jurusan Kuliah Paling Sulit di Dunia, Apa Saja?
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
10 Jurusan D4 Paling...
10 Jurusan D4 Paling Ketat di SNBP 2025, Keperawatan Anestesiologi Hanya Terima 0,94% Pendaftar!
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
6 Universitas dengan...
6 Universitas dengan Jurusan Hukum Terbaik Dunia 2025, Daftar di SNBT
10 Prodi Unand dengan...
10 Prodi Unand dengan Keketatan Tertinggi di SNBP 2025, Intip Prospek Kerjanya
Rekomendasi
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
Profil Gurun Arisastra,...
Profil Gurun Arisastra, Kuasa Hukum Menteri Agama yang Pernah Laporkan Dinar Candy
4 Santri Tewas Akibat...
4 Santri Tewas Akibat Tertimpa Tandon Air Pondok Modern Darussalam Gontor
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
3 Dendam Israel ke Paus...
3 Dendam Israel ke Paus Fransiskus, hingga Enggan Mengirim Pejabat Senior ke Pemakaman
Daftar Lengkap 10 Saham...
Daftar Lengkap 10 Saham Paling Cuan Pekan Ini: Ada Emiten Melesat 115 Persen
Berita Terkini
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
30 menit yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
1 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
2 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
5 jam yang lalu
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
6 jam yang lalu
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
6 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved