Juara Nasional, Mahasiswa UI Siap Beradu Strategi Bisnis dengan Wakil China dan Asia Tenggara

Selasa, 11 April 2023 - 13:06 WIB
loading...
Juara Nasional, Mahasiswa UI Siap Beradu Strategi Bisnis dengan Wakil China dan Asia Tenggara
Mahasiswa UI siap beradu strategi bisnis dengan wakil China dan Asia Tenggara di ICAEW Vietnam 13 Mei 2023. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Dua tim mahasiswa UI menjadi juara nasional pada ICAEW Indonesia Business Challenge 2023. Kedua tim ini pun siap menuju grand final regional ICAEW Tiongkok & South-East Asia Business Challege di Vietnam 13 Mei 2023 mendatang.

The Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW) kembali hadirkan ICAEW Indonesia Business Challenge (IBC) 2023 secara tatap muka.

IBC merupakan kompetisi tahunan yang berfokus pada sektor akuntansi. IBC sekaligus menjadi wadah khusus bagi talenta muda Indonesia dari berbagai universitas terkemuka.

Tahun ini IBC melibatkan 15 tim dari 10 universitas yang berlangsung 30 Maret 2023 di Jakarta. Ajang ini berusaha memberikan gambaran situasi dan tantangan bisnis yang nantinya akan dihadapi para mahasiswa ketika terjun dunia kerja.

Mahasiswa dari Universitas Indonesia yang tergabung dalam tim Gelora berhasil membawa kemenangan sebagai juara pertama di ajang ICAEW Indonesia Business Challenge 2023 ini.

Baca juga: Mahasiswa UI Rancang Ktemu, Aplikasi untuk Cari Barang Hilang

Tim Gelora berhasil mengolah data yang tersedia dengan baik dan memberikan rekomendasi yang layak dalam menangani bahan studi kasus.

Sementara itu, tim Justice League UI berhasil meraih juara kedua. Sementara Esperansya Desmonda Woen dari tim Evergeen Universitas Tarumanagara diganjar penghargaan sebagai pembawa materi presentasi terbaik.

Berhasil keluar sebagai juara, kedua tim dan Esperansya akan maju ke babak grand final regional, yaitu ICAEW Tiongkok & South-East Asia Business Challege di Vietnam pada 13 Mei 2023.

“Keberhasilan dua tim dari Indonesia yang terpilih untuk maju ke babak grand final regional, yaitu ICAEW Tiongkok & South-East Asia Business Challenge 2023, merupakan suatu kebanggaan bagi kami di ICAEW Indonesia," ujar ICAEW Head of Indonesia Conny Siahaan, melalui siaran pers, Selasa (11/4/2023).
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1605 seconds (0.1#10.140)