Bangga! Shakira Amirah Wakili UI ke Tingkat Nasional Ajang Mahasiswa Berprestasi

Jum'at, 14 April 2023 - 16:45 WIB
loading...
Bangga! Shakira Amirah...
Shakira Amirah, mahasiswa Fakultas Kedokteran UI mewakili kampusnya dalam seleksi mahasiswa berprestasi tingkat nasional pada Mei-Juli 2023. Foto/Dok/Humas UI
A A A
JAKARTA - Universitas Indonesia ( UI ) telah menyelenggarakan serangkaian proses pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Mapres) 2023 di Balai Sidang UI, Kampus Depok, Senin (10/4/2023).

Keluar sebagai peraih Mapres Utama jenjang Sarjana UI 2023 adalah Shakira Amirah, mahasiswa Fakultas Kedokteran UI.



"Dengan pencapaian tersebut, Shakira akan menjadi wakil UI dalam seleksi mahasiswa berprestasi tingkat nasional, bersaing dengan para mahasiswa berprestasi dari Perguruan Tinggi se-Indonesia, pada Mei-Juli 2023," kata Amelita Lusia, Kepala Biro Humas dan Keterbukaan Informasi Publik UI dalam keterangan pers, Jumat (14/4/2023).

Shakira terpilih setelah melalui proses seleksi dan penilaian yang ketat, terdiri dari 4 (empat) indikator yaitu: gagasan kreatif/produk inovatif, kemampuan bahasa inggris, capaian unggulan dan CV, serta test psikologi.

Shakira yang sebelumnya terpilih menjadi Mapres FKUI bersaing dengan para mahasiswa berprestasi yang berasal dari seluruh fakultas di lingkungan UI.



Penyerahan penghargaan dilakukan langsung oleh Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan UI, Prof. Dr. rer. nat. Abdul Haris dihadiri oleh Direktur Kemahasiswaan, Abdul Munir., Ph.D. serta para Kasubdit di lingkungan Direktorat Kemahasiswaan UI.

Selain predikat sebagai Mahasiswa Berprestasi Utama UI, pada ajang tersebut Shakira juga berhasil meraih 3 penghargaan lainnya, yaitu sebagai Mapres Rumpun Ilmu Kesehatan Terbaik, Mapres dengan Capaian Unggulan Terbaik, dan Mapres dengan Gagasan Kreatif/Produk Inovatif Terbaik.

Shakira mengungkapkan rasa syukur dan bahagia atas pencapaian yang diraih. Tentunya hal ini tidak bisa diraih tanpa dukungan serta doa-doa dari para dosen, keluarga, dan juga teman-teman yang senantiasa mendukung perjuangan panjang Shakira.

“Work hard, stay focused, and trust in God’s plan for your life, saya memegang quote ini dan percaya bahwa sebagai manusia hanya bisa bekerja keras dan memberikan yang terbaik, sedangkan hasil yang nanti diterima dan keputusan terbaik sudah ditentukan oleh Allah,” lanjutnya.

Pemilihan Mahasiswa Berprestasi UI ini, terdiri atas dewan juri antara lain: Prof. Dr. Ir. Riri Fitri Sari, M.Sc, M.M., Dr. Untung Yuwono., Prof. Dr. R. Cecep Eka Permana, S.S., M.Si., serta Prof. drg. Risqa Rina Darwita, Ph.D.,untuk Juri Makalah. Selain itu, Dra. Sitaresmi, M.Sc., Djauhari Jatus Sulichah, S.S., M.Sc., serta Dr. Fuad Gani, S.S., M.A. untuk Juri Bahasa Inggris.

Sementara penilaian terhadap CV seluruh peserta dilakukan oleh Dr. Teguh Kurniawan, S.Sos, M.Sc., Badrul Munir, Ph.D., Dr.Eng. Radon Dhelika., serta Silvia Surini, M.Pharm.Sc., Apt., Ph.D. Adapun Juri Psikotest antara lain Farida Kurniawati, S.Psi., M.Sp.Ed.,Ph.D., Psikolog., Nathanael Sumampouw, M.Psi., M.Sc., Psikolog serta Dra. Yudiana Ratna Sari,. M.Si., Psikolog.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
7 Bidang Ilmu IPB, ITB,...
7 Bidang Ilmu IPB, ITB, UI, Unair, dan UGM Tembus Top 100 Dunia, Daftar di SNBT 2025?
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
BWI Dukung Wakaf Perguruan...
BWI Dukung Wakaf Perguruan Tinggi untuk Pembiayaan Tridharma Pendidikan
6 Universitas dengan...
6 Universitas dengan Jurusan Hukum Terbaik Dunia 2025, Daftar di SNBT
UI Jadi Universitas...
UI Jadi Universitas Terbaik ke-4 di Asia Tenggara Versi EduRank 2025
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
Rekomendasi
Kronologi Mantan Artis...
Kronologi Mantan Artis Drama Kolosal Sekar Arum Ditangkap terkait Uang Palsu
Prabowo dan Emir Qatar...
Prabowo dan Emir Qatar Saksikan Penandatanganan MoU Dialog Strategis RI-Qatar
5 Kebiasaan Sehari-hari...
5 Kebiasaan Sehari-hari yang Diam-diam Merusak Ginjal, Waspadai sebelum Terlambat
Cekcok Masalah Gadai...
Cekcok Masalah Gadai HP, Pria di Bengkalis Tebas Istri hingga Tewas
Hakim Djuyamto Dijemput...
Hakim Djuyamto Dijemput Paksa Kejagung terkait Vonis Lepas Kasus CPO
Bane Raja Manalu: Larangan...
Bane Raja Manalu: Larangan Air Kemasan di Bawah 1 Liter Baik untuk Masa Depan Bali
Berita Terkini
PGRI Dukung Rencana...
PGRI Dukung Rencana Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali Diterapkan di SMA
5 jam yang lalu
Standarisasi atau Standardisasi,...
Standarisasi atau Standardisasi, Mana Penulisan Kata yang Benar?
13 jam yang lalu
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
17 jam yang lalu
Cara Legalisir Ijazah...
Cara Legalisir Ijazah untuk Kuliah atau Bekerja ke Luar Negeri di Kemendikti Saintek
1 hari yang lalu
Kerjasama atau Kerja...
Kerjasama atau Kerja Sama, Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI?
1 hari yang lalu
Profil Edy Meiyanto,...
Profil Edy Meiyanto, Guru Besar Farmasi UGM yang Dipecat karena Kasus Asusila
1 hari yang lalu
Infografis
Indonesia di Puncak...
Indonesia di Puncak Klasemen, Lolos ke Piala Dunia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved