BWI Dukung Wakaf Perguruan Tinggi untuk Pembiayaan Tridharma Pendidikan

Jum'at, 21 Maret 2025 - 18:42 WIB
loading...
BWI Dukung Wakaf Perguruan...
Diskusi Wakaf Hutan dan Filantropi Islam untuk Aksi Iklim yang diinisiasi MOSAIC (Muslims for Shared Action on Climate Impact) dan Pares UGM di Jakarta. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Badan Wakaf Indonesia (BWI) menyatakan dukungannya terhadap skema wakaf perguruan tinggi yang dapat dimanfaatkan untuk pembiayaan tridharma perguruan tinggi. Hal ini penting dalam mendukung keberlanjutan pendidikan tinggi di Indonesia.

Ketua Divisi Pengelolaan dan Pengembangan Wakaf M. Ali Yusuf mengapresiasi semakin banyak perguruan tinggi yang memperbanyak dana abadinya dan diolah untuk akaf perguruan tinggi.

"Di lingkungan perguruan tinggi, dana wakaf ini biasanya dikelola dalam bentuk wakaf uang yang dititipkan kepada BWI. Pengelolaannya dilakukan melalui skema cash wakaf linked sukuk, di mana imbal hasilnya diberikan secara berkala untuk membiayai kegiatan tridharma perguruan tinggi, seperti penelitian, beasiswa, pengembangan materi kurikulum, dan berbagai aktivitas akademik lainnya," kata Ali dalam keterangan resmi, Jumat (21/3/2025).

Hal ini disampaikan di sela diskusi bertajuk Wakaf Hutan dan Filantropi Islam untuk Aksi Iklim. yang diinisiasi oleh MOSAIC (Muslims for Shared Action on Climate Impact) dan Pares UGM di Jakarta.

BWI memandang konsep wakaf perguruan tinggi memiliki potensi besar, oleh karena itu, katanya, BWI terus melakukan sosialisasi ke berbagai kampus untuk meningkatkan pemahaman dan keterlibatan mereka dalam skema wakaf.

"Investasi bisa dilakukan di berbagai tempat, termasuk di perbankan, tetapi wakaf memiliki dimensi yang lebih luas. Selain memberikan manfaat duniawi, wakaf juga memiliki nilai amal dan manfaat bagi masyarakat, terutama mereka yang membutuhkan," tambahnya.

BWI berharap dengan semakin banyaknya perguruan tinggi yang berpartisipasi dalam wakaf, keberlanjutan pendidikan tinggi dapat semakin terjamin, serta manfaatnya dapat dirasakan lebih luas oleh masyarakat.

Sementara itu, Kementerian Agama akan menjadikan wakaf hutan menjadi salah satu focus program prioritas kementerian.

Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama (Kemenag) Waryono Abdul Ghofur menjelaskan, pihaknya baru saja selesai merumuskan asta protas, salah satu dari delapan program prioritas pemberdayaan agama, yang diamanatkan pada kami tentang Ekoteologi.

“Kami diinstruksikan semua program Kementerian Agama harus bersentuhan dengan alam, dengan lingkungan,” katanya, melalui siaran pers, Jumat (21/3/2025).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
Beasiswa Belum Mampu...
Beasiswa Belum Mampu Tingkatkan APK Pendidikan Tinggi, Kemendikti Susun Strategi Nasional
Mendikti Saintek Terbitkan...
Mendikti Saintek Terbitkan Kepmen Baru, Atur Pengembangan Karier Dosen
PASMAM 2025, FISIP Unpas...
PASMAM 2025, FISIP Unpas Gelar Lomba Simulasi Sidang ASEAN
Pradita University Cetak...
Pradita University Cetak Lulusan Unggul, Siap Hadapi Tantangan Dunia Kerja
Mempererat Sinergi Keilmuan,...
Mempererat Sinergi Keilmuan, Darunnajah Sambut Hangat Rektor Universitas Al-Azhar Mesir
Training Centre, Strategi...
Training Centre, Strategi Universitas Pancasila dalam Menjawab Tantangan Zaman
Diperlukan Penarik Gerbong...
Diperlukan Penarik Gerbong untuk Bawa Universitas Muhammadiyah Malang ke Kancah Nasional
Rekomendasi
Robert Downey Jr Ditolak...
Robert Downey Jr Ditolak Jadi Dokter Doom, Sempat Bujuk Russo Brothers
APBN Baru 2 Bulan Sudah...
APBN Baru 2 Bulan Sudah Defisit Rp31,2 T, Misbakhun Singgung Masalah Coretax
4 Fakta Kiai Murmo,...
4 Fakta Kiai Murmo, Sosok yang Jadi Inspirasi Pangeran Diponegoro
Fundamental Kuat, Pefindo...
Fundamental Kuat, Pefindo Pertahankan Peringkat Obligasi Lautan Luas
Digitalisasi Merambah...
Digitalisasi Merambah Sektor Perhotelan, Smart Room Bikin Makin Nyaman
Strategi Hilirisasi...
Strategi Hilirisasi Petrokimia Gresik Dorong Perekonomian Nasional
Berita Terkini
Pendaftaran SNBT Ditutup...
Pendaftaran SNBT Ditutup 27 Maret, Ini Daya Tampung Prodi Farmasi di Undana dan Unram
9 jam yang lalu
5 Kosakata Seputar Lebaran...
5 Kosakata Seputar Lebaran Lengkap dengan Maknanya
13 jam yang lalu
SNBT 2025, Ini Daya...
SNBT 2025, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Komunikasi di UNJ dan UPI
16 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Paparkan Strategi Digitalisasi Wisata dalam Webinar Lentera Kementerian Desa
18 jam yang lalu
Hima Persis Diharapkan...
Hima Persis Diharapkan Beri Karya Monumental untuk Kemajuan Agama dan Bangsa
18 jam yang lalu
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Keperawatan di USK dan Universitas Malikussaleh
22 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved