Pemerintah Sediakan Beasiswa LPDP bagi Para Musisi

Rabu, 19 April 2023 - 14:34 WIB
loading...
Pemerintah Sediakan...
Kemendikbudristek bersama LPDP menyediakan beasiswa bagi para musisi. Foto/BKHM.
A A A
JAKARTA - Kemendikbudristek bekerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan ( LPDP ) menyediakan dana beasiswa dan riset bagi para pelaku musik atau musisi . Ini merupakan perhatian pemerintah bagi peningkatan kompetensi para pelaku musik.

Hal ini disampaikan Direktur Jenderal Kebudayaan (Dirjenbud) Kemendikbudristek Hilmar Farid dalam konferensi pers jelang Sosialisasi Beasiswa dan Dana Riset bagi Pelaku Musik Indonesia yang dikemas dalam acara bertajuk “Musik Indonesia Keren Edisi Ramadhan”.

“Teman-teman musisi yang ingin sekolah lebih lanjut dimungkinkan dengan LPDP. Ada fasilitas di dana abadi kebudayaan. Dana Indonesiana. Dana ini bisa digunakan oleh musisi untuk mengembangkan kompetensi. Skema yang dibuat sifatnya layanan publik agar lebih tertata, kami bekerja sama dengan PAPPRI,” ujar Dirjen Kebudayaan Kemendikbudristek Hilmar Farid, dalam keterangan resmi, Rabu (19/4/2023).

Hal ini disampaikan Hilmar Farid dalam konferensi pers jelang Sosialisasi Beasiswa dan Dana Riset bagi Pelaku Musik Indonesia yang dikemas dalam acara bertajuk “Musik Indonesia Keren Edisi Ramadhan”.

Baca juga: 1.692 Mahasiswa Lolos IISMA, Kuliah 1 Semester di Kampus Top Dunia

Direktur Utama LPDP Andin Hadiyanto mendorong para musisi memanfaatkan bantuan yang disediakan. Sebab, dia mengungkapkan dari 36.200 beasiswa yang diberikan LPDP, masih sedikit musisi yang memanfaatkannya.

“Saya ingin lebih banyak lagi musisi yang mendaftar ke kampus berkualitas baik di dalam maupun luar negeri. Selain itu ada dana riset yang bisa digunakan mengembangkan keberlanjutan budaya kita,” tuturnya.

Sekretaris Jenderal PAPPRI, Dwiki Dharmawan pada kesempatan ini turut menyampaikan apresiasi dan dukungan atas inisiasi pemerintah dalam menyediakan beasiswa dan dana riset bagi pelaku musik Indonesia.

“Insan musik adalah bagian dari insan budaya di Indonesia, negara sudah menyediakan fasilitas yang hebat. Kami mendukung kerja sama LPDP dan Kemendikbudristek. Kami siap menjadi mitra untuk menyosialisasikan dan mendukung agar para pegiat seni bisa mendapat fasilitas pendidikan baik S1, S2, S3, maupun short course,” ujar Dwiki.

Baca juga: Beasiswa Persiapan Studi Doktoral Luar Negeri Dosen PPG Dibuka, Daftar di Link Ini

Senada dengan itu, Ketua Panitia Pelaksana HMN20, Once Mekel, menyampaikan, melalui momentum kegiatan ini, PAPPRI bekerja sama dengan LPDP dan Kemendikbudristek akan mendorong program beasiswa bagi pelaku musik dan dana riset bagi pelaku musik yang selama ini sangat diharapkan oleh insan musik di Indonesia.

“Sebagai upaya mewujudkan gagasan tersebut, LPDP dan Kemendikbudristek akan melakukan sosialisasi mengenai program beasiswa dan dana riset tersebut melalui acara “Musik Indonesia Keren Edisi Ramadhan” ini,” tandasnya.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi...
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi Materi dan Contoh Soal Skolastik LPDP
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa...
Kuliah Gratis! 5 Beasiswa Pemerintah Ini Buka Pendaftaran di 2025
Rekomendasi
Bukti Terkuat Adanya...
Bukti Terkuat Adanya Kehidupan di Luar Bumi Ditemukan
Dukung Program MBG,...
Dukung Program MBG, PT BAI Salurkan Makanan Bergizi untuk Ratusan Siswa di Bintan
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
Emir Qatar Tiba di Moskow,...
Emir Qatar Tiba di Moskow, Bertemu Putin Bahas Ukraina dan Timur Tengah
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
6 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
10 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
12 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
15 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
15 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
18 jam yang lalu
Infografis
Roket Milik Elon Musk...
Roket Milik Elon Musk Kembali Bikin Masalah bagi Penduduk Bumi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved