Nayla Dwi, Siswi MAN IC Bengkulu Tengah Diterima di 4 Kampus Top Dunia

Jum'at, 28 April 2023 - 23:05 WIB
loading...
Nayla Dwi, Siswi MAN...
Nayla Dwi Anjani, Siswi Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Bengkulu Tengah. Foto/Dok/MAN IC Bengkulu Tengah
A A A
JAKARTA - Nayla Dwi Anjani, Siswi Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia ( MAN IC ) Bengkulu Tengah ini telah menorehkan prestasi yang membanggakan bagi almamater maupun keluarganya.

Betapa tidak, gadis yang ramah dan mudah tersenyum ini diterima di 4 kampus terkemuka di Australia, Yakni Curtin University, Monash University, The University of Western Australia, dan The University of Sydney.



Kepala MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah, Imam Ghozali, mengungkapkan rasa bangga dan syukur atas prestasi yang telah diraih oleh Nayla Dwi Anjani.

“Sebagai pimpinan madrasah saya sangat bangga dan bersyukur atas prestasi yang telah ditorehkan oleh Nayla. Nayla memang anak cerdas, selalu memperoleh juara umum. Semoga apa yang telah dirintis oleh Nayla ini bisa jadi pembuka jalan bagi adik-adik kelasnya untuk melanjutkan studi ke luar negeri,” ungkap Imam.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu, H. Muhammad Abdu memberikan ucapan selamat kepada kepala MAN Insan Cendekia Bengkulu Tengah beserta seluruh civitas akademika atas prestasi yang telah diraih Nayla.



“Ini prestasi yang luar biasa, tentu ini hasil kerja para guru yang solid di bawah kepemimpinan Saudara Imam Ghazali selaku kepala madrasah. Saya ucapkan selamat dan terus terang saya secara pribadi dan pimpinan di Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu ikut merasa bangga dan bersyukur,” papar Abdu.

Nayla dengan keempat pilihan kampus tersebut, akhirnya memilih Curtin University pada jurusan mining engineering.

“Nay pada akhirnya milih Curtin University, dengan pertimbangan jurusan mining engineering yang Nayla pilih cuma di Curtin University, ditambah lagi ranking universitas tersebut pada jurusan itu terbilang tinggi, nomor 2 di dunia untuk jurusan teknik pertambangan,” ujar Nayla.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
10 SMA Negeri Terbaik...
10 SMA Negeri Terbaik di Jakarta Berdasarkan Nilai UTBK, Bisa Dijadikan Referensi
Animo Tinggi, Pendaftar...
Animo Tinggi, Pendaftar Madrasah Aliyah Negeri Unggulan Tembus 37 Ribu
Jangan Terlewat, Pendaftaran...
Jangan Terlewat, Pendaftaran MAN Insan Cendekia Ditutup 15 Februari 2025
Kapan Batas Waktu Pendaftaran...
Kapan Batas Waktu Pendaftaran Beasiswa LPDP 2025? Jangan Sampai Telat
10 Universitas Termahal...
10 Universitas Termahal di Dunia, Uang Kuliahnya Lebih dari Rp1 Miliar!
7 Fakta Sekolah Unggulan...
7 Fakta Sekolah Unggulan Garuda, Tempat Siswa Terbaik untuk Kuliah di Kampus Kelas Dunia
Menuju Kelas Dunia,...
Menuju Kelas Dunia, UNJ Grand Launching Status PTN BH
4 Universitas di Madura...
4 Universitas di Madura yang Masuk Peringkat Terbaik Dunia, Kampus Pilihanmu Nomor Berapa?
Perkuat Riset, Mendiktisaintek...
Perkuat Riset, Mendiktisaintek Gandeng UC Berkeley
Rekomendasi
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan...
PMI Kirim Bantuan Kemanusiaan Senilai Rp800 Juta untuk Korban Gempa Myanmar
Ruben Onsu Jadi Mualaf,...
Ruben Onsu Jadi Mualaf, Sarwendah Beri Respons Bijak
Festival Balon Udara...
Festival Balon Udara Wonosobo, Tradisi Lebaran yang Jadi Daya Tarik Wisatawan
Keanu Reeves Dipastikan...
Keanu Reeves Dipastikan Bakal Bintangi Film John Wick 5
BRI Bagikan Tips Terhindar...
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber yang Marak saat Lebaran
Arus Balik Lebaran 2025,...
Arus Balik Lebaran 2025, ASDP Berlakukan Single Tiket Mulai Besok Malam
Berita Terkini
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
7 jam yang lalu
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
9 jam yang lalu
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
12 jam yang lalu
Profil Pendidikan Ray...
Profil Pendidikan Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Indonesia
15 jam yang lalu
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
17 jam yang lalu
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
18 jam yang lalu
Infografis
4 Tentara AS Tewas saat...
4 Tentara AS Tewas saat Latihan Tempur di Dekat Sekutu Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved