Beasiswa IISMA Siapkan Mahasiswa Menjadi Duta Bangsa di Luar Negeri

Kamis, 04 Mei 2023 - 07:00 WIB
loading...
Beasiswa IISMA Siapkan...
Mahasiswa penerima beasiswa IISMA disiapkan menjadi duta bangsa di luar negeri. Foto/Ditjen Diktiristek.
A A A
JAKARTA - Sebanyak 1.691 mahasiswa sarjana dan vokasi terpilih sebagai penerima beasiswa Indonesian International Student Mobility Awards ( IISMA ). Mahasiswa terpilih ini diharapkan menjadi duta bangsa di luar negeri.

1.691 mahasiswa yang terdiri dari 1.132 mahasiswa program sarjana dan 559 mahasiswa program vokasi ini mulai mengikuti Pre-Departure Series yang merupakan rangkaian kegiatan pembekalan dan bimbingan sebelum para mahasiswa diberangkatkan ke berbagai Perguruan Tinggi Luar Negeri (PTLN).

Pre-Departure Series dibuka dengan pembekalan mengenai kebangsaan dan kebinekaan serta kesenian dan kebudayaan pada Sabtu (29/4/2023) secara daring. Melalui Pre-departure series yang digelar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), ribuan awardee IISMA 2023 ini diharapkan mampu membawa nilai-nilai kebinekaan sembari menjadi duta yang memperkenalkan kekayaan budaya Nusantara.

Baca juga: Pertamina Hulu Rokan Buka Beasiswa Prestasi S2 ke AS, Cek Syarat dan Cara Daftar

Tujuan tersebut diamini oleh Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Sri Gunani Partiwi. Dalam sambutannya, Sri menitipkan tugas kepada mahasiswa untuk bisa menjadi agen toleransi yang menebarkan nilai-nilai luhur persatuan Indonesia di luar negeri, terutama di tengah semakin menguatnya isu rasial di tingkat global.

“Sebagai bangsa yang menjunjung toleransi di bawah naungan Bhinneka Tunggal Ika, maka sudah menjadi kewajiban bagi kita untuk bisa menjadi agen perubahan yang membawa nilai-nilai toleransi Nusantara,” katanya, melalui siaran pers, Kamis (4/5/2023).

Belajar di univeritas top dunia menjadi sebuah kesempatan langka dan bisa menjadi momentum penting bagi mahasiswa untuk belajar berbagai hal dan perspektif baru. Oleh sebab itu, dia berpesan agar mahasiswa peserta Program IISMA 2023 bisa memanfaatkan kesempatan emas ini dengan sebaik-baiknya.

“Kesempatan belajar di perguruan terkemuka di luar negeri juga akan menjadi pengalaman berharga dan menjadi media pembelajaran bagi mahasiswa untuk mengasah berbagai kompetensi dan menambah wawasan global,” lanjut Sri.

Baca juga: Besaran Biaya Kuliah Jika Lolos Jalur Mandiri ITB, Mana yang Termahal?

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Akademik Pendidikan Tinggi Vokasi Kemendikbudristek Beny Bandanadjaja menambahkan, Program IISMA merupakan salah satu program prestisius yang menyaring talenta-talenta terbaik bangsa untuk belajar mengasah kompetensi dan mempersiapkan diri menjadi SDM unggul yang bisa memimpin pembangunan bangsa di masa mendatang.

“Dalam waktu sepuluh atau dua puluh tahun mendatang, Indonesia akan merasakan bonus demografi di mana mahasiswa-mahasiswa hari ini akan menjadi SDM unggul yang harus kita persiapkan sebaik-baiknya, terutama yang berkaitan dengan relevansi antara dunia industri dengan ketersediaan tenaga kerja,” tuturnya.

Tema pembekalan kebangsaan dan kebinekaan serta kesenian dan kebudayaan sendiri dipilih untuk menyamakan visi tujuan pelaksanaan Program IISMA bagi mahasiswa yang memiliki berbagai latar belakang.

“1.691 mahasiswa yang terpilih untuk mengikuti Program IISMA terdiri dari berbagai latar belakang yang berbeda. Namun, ketika berada di luar negeri, kalian akan menjadi perwakilan untuk satu bangsa, yaitu bangsa Indonesia. Kegiatan pembekalan ini diselenggarakan agar kita bisa berjalan seirama,” jelas Rachmat Sriwijaya, Kepala Program IISMA.

Pembekalan ini kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber. Materi kebinekaan dan kebangsaan disampaikan oleh Madlazim yang merupakan Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Kemahasiswaan, dan Alumni, Universitas Negeri Surabaya.

Kemudian pmateri kesenian dan kebudayaan disampaikan oleh Direktur Pembinaan Tenaga dan Lembaga Kebudayaan, Restu Gunawan. Kegiatan ditutup dengan sesi berbagi cerita pengenalan budaya Indonesia di luar negeri oleh Sekar Sari, seorang aktris dan pegiat budaya.

Para peserta Program IISMA 2023 akan memulai studi mereka di perguruan tinggi mitra pada pertengahan tahun 2023. Terdapat 128 mitra PTLN di 27 negara yang bergabung pada IISMA 2023.

Di antara deretan mitra PTLN, terdapat nama perguruan tinggi top dunia yang termasuk dalam peringkat 20 besar pada QS World University Ranking.

Seperti University of Cambridge, University College London, University of Chicago, University of Pennsylvania, The University of Edinburgh, Yale University, dan Nanyang Technological University.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Rekomendasi
Roy Suryo Nilai Bukti...
Roy Suryo Nilai Bukti yang Diajukan JPU di Kasus Isa Zega Tidak Jelas
Marine Digital Summit...
Marine Digital Summit 2025 IKA ITS Dorong Otomatisasi dan Pacu Pertumbuhan
Menuju Miss World 2025,...
Menuju Miss World 2025, Liliana Tanoesoedibjo Sampaikan Pesan Khusus untuk Monica Kezia
Muhammadiyah Merespons...
Muhammadiyah Merespons Advokat Terlibat Suap Rp60 Miliar: Perilaku yang Mencoreng Profesi
Liliana Tanoesoedibjo...
Liliana Tanoesoedibjo Puji Misi Sosial Monica Kezia, Optimis Tampil Gemilang di Miss World 2025
Miss World 2025, Miss...
Miss World 2025, Miss Indonesia 2024 Monica Kezia Bawa Tari Tor-Tor ke Panggung Dunia
Berita Terkini
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
1 jam yang lalu
Deretan Kampus Terbaik...
Deretan Kampus Terbaik Bandung, UK Maranatha Unggul di Posisi Top 5
1 jam yang lalu
Pendidikan Welber Jardim,...
Pendidikan Welber Jardim, Skuad Timnas Indonesia Keturunan Brasil yang Dikontrak Sao Paulo FC di Usia 17 Tahun
2 jam yang lalu
Cerita Rovan dan Rohmat,...
Cerita Rovan dan Rohmat, 2 Mahasiswa Disabilitas Netra Raih Gelar Sarjana di UNJ
3 jam yang lalu
Belajar Tanpa Batas,...
Belajar Tanpa Batas, Peran Platform Digital Penting dalam Pelatihan Guru
3 jam yang lalu
Prabowo akan Luncurkan...
Prabowo akan Luncurkan BLT untuk Guru Honorer pada 2 Mei 2025, Berapa Nominalnya?
4 jam yang lalu
Infografis
Ini Kisaran Gaji Rektor...
Ini Kisaran Gaji Rektor di Perguruan Tinggi Negeri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved