Sederet Universitas Jepang Terbaik di Dunia Versi EduRank 2023

Jum'at, 05 Mei 2023 - 15:02 WIB
loading...
Sederet Universitas...
Universitas Tokyo, Jepang. Foto/Dok/Ist
A A A
JAKARTA - Jepang adalah salah satu negara yang menjadi tujuan pelajar dari berbagai negara untuk meneruskan studinya. Tidak heran, sebab Jepang merupakan negara maju di Asia yang institusi pendidikannya terbilang bagus.

Hal ini dibuktikan pula dengan masuknya beberapa universitas di Jepang dalam daftar 100 universitas terbaik di dunia menurut EduRank tahun 2023.

Berikut 3 universitas Jepang terbaik di dunia versi EduRank 2023:


1. Universitas Tokyo

Universitas Tokyo didirikan pada 1877 sebagai universitas nasional pertama di Jepang. Universitas Tokyo menawarkan hampir semua disiplin akademik di tingkat sarjana dan pascasarjana.

Bukan hanya memberikan para mahasiswanya lingkungan akademik yang kaya dan beragam, Universitas Tokyo juga bertujuan memastikan peluang untuk pengembangan intelektual dan perolehan pengetahuan serta keterampilan profesional para mahasiswanya.

Dilansir dari EduRank 2023, Universitas Tokyo berhasil meraih posisi ke-18 sebagai universitas terbaik di dunia. Selain itu, baik di tingkat Asia maupun di Jepang sendiri, universitas ini berada di peringkat pertama. Ada sebanyak 4.624 mahasiswa internasional yang kuliah di Universitas Tokyo.

2. Universitas Kyoto

Selanjutnya, ada Universitas Kyoto. Universitas ini didirikan berdasarkan peraturan kekaisaran pada 18 Juni 1897 dan merupakan universitas kedua yang didirikan di Jepang.

Saat ini Universitas Kyoto memiliki 10 fakultas, 18 sekolah pascasarjana, 13 belas lembaga penelitian dan 23 lembaga pendidikan. Jumlah mahasiswa internasional yang kuliah di Universitas Kyoto sebanyak 2.700 orang.

Dalam daftar 100 universitas terbaik dunia versi EduRank 2023, Universitas Kyoto menduduki posisi ke-55. Universitas ini merupakan universitas kedua terbaik di Jepang dan ketiga terbaik di Asia.

Universitas Kyoto memiliki visi menjadi pusat penelitian dengan standar global tertinggi dan menciptakan individu yang mampu mengambil posisi kepemimpinan dan berkontribusi untuk dunia.

3. Universitas Osaka

Universitas Osaka merupakan universitas modern pertama di Jepang yang didirikan pada tahun 1931. Kampus ini memiliki 11 sekolah sarjana dan 16 sekolah pascasarjana. Terdapat 2.590 mahasiswa internasional yang menempuh pendidikan di Universitas Osaka.

Menurut EduRank 2023, Universitas Osaka menempati peringkat 96 sebagai universitas terbaik di dunia. Di Jepang, Universitas Osaka berada di posisi 3 terbaik. Sementara di Asia, kampus ini ada di peringkat ke-6.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Daftar Kampus di Indonesia...
Daftar Kampus di Indonesia dengan Ilmuwan Terbanyak yang Masuk Peringkat Dunia
15 Jurusan Kedokteran...
15 Jurusan Kedokteran Gigi Terbaik versi EduRank 2025, Cocok untuk SNBT
12 PTN dengan Jurusan...
12 PTN dengan Jurusan Akuntansi Terbaik di THE WUR, Referensi SNBT 2025
Dorong Pembelajaran...
Dorong Pembelajaran Selaras Kebutuhan Industri, Rektor MNC University dan Pengurus Kadin Kunjungi Sejumlah Perusahaan di Jepang
10 Kampus Terbaik Asia...
10 Kampus Terbaik Asia yang Lulusannya Paling Gampang Dapat Pekerjaan 2025
Rektor MNC University...
Rektor MNC University Kunjungi Jepang, Perkuat Kerja Sama Tridharma dan Akses Magang-Kerja bagi Mahasiswa di 3 Kota Utama
UWKS Masuk Top 35 Perguruan...
UWKS Masuk Top 35 Perguruan Tinggi Swasta Terbaik di Indonesia Versi Edurank
Jurusan Teknik Kimia...
Jurusan Teknik Kimia Terbaik di Indonesia Versi THE WUR by Subject 2025
6 Kampus Hukum Terbaik...
6 Kampus Hukum Terbaik di Indonesia yang Masuk Top 300 Dunia, Nomor 1 Bukan UI
Rekomendasi
Pangeran William Berencana...
Pangeran William Berencana Usir Andrew dari Kerajaan, Tak Tahan dengan Ulahnya
Israel Mulai Bombardir...
Israel Mulai Bombardir Gaza Lagi
3 Skenario AS Menginvasi...
3 Skenario AS Menginvasi Panama, Invasi Militer Salah Satu Pilihan Terburuk
Terbongkar! Eks Kapolres...
Terbongkar! Eks Kapolres Ngada Sudah Lama Berbuat Asusila di Sejumlah Hotel
Panja RUU TNI Sebut...
Panja RUU TNI Sebut Usulan Penempatan Tentara di KKP dan Tangani Narkoba Dihapus
Sekutu NATO Mulai Melawan...
Sekutu NATO Mulai Melawan AS, Desak Eropa Ganti Jet Tempur Siluman F-35 dengan Rafale
Berita Terkini
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
11 menit yang lalu
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
1 jam yang lalu
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
1 jam yang lalu
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
6 jam yang lalu
Pengumuman Kelulusan...
Pengumuman Kelulusan SNBP 2025 Hari Ini Jam 3 Sore, Cek Hasil di Mana?
7 jam yang lalu
iNews Media Group dan...
iNews Media Group dan Kemendikdasmen Jalin Sinergi untuk Pendidikan Indonesia
15 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved