Kisah Ramiza, Mimpinya Terwujud Berkat Lolos Program IISMAVO di Kampus Top Jerman

Jum'at, 19 Mei 2023 - 14:08 WIB
loading...
Kisah Ramiza, Mimpinya...
Ramiza Nawalanang Ardjanggi, mahasiswa Program Studi Akuntansi, Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI). Foto/Dok/Humas UI
A A A
JAKARTA - Ramiza Nawalanang Ardjanggi, mahasiswa Program Studi Akuntansi, Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI), memetik banyak manfaat selama berkesempatan studi di luar negeri.

Ramiza merupakan salah seorang awardee Indonesian International Mobility Awards for Vocational Students ( IISMAVO ) 2022.



Ia lolos seleksi untuk menempuh pendidikan di IU International University of Applied Sciences, Jerman. Nawal merupakan satu-satunya awardee dari Vokasi UI yang mendapatkan kesempatan belajar di sana.

Sejak kecil, salah satu impian Nawal adalah belajar di luar negeri. Ia meyakini, banyak hal bisa dipelajari dari negara lain. Program IISMAVO merealisasikan impian Nawal tersebut.

Salah satu pengalaman berkesan baginya adalah saat mengikuti company visit ke dua perusahaan yang berbasis di Dusseldorf, Jerman, yakni Henkel dan Techbros.io. Henkel tercatat sebagai pioner di bisnis perawatan tubuh dan binatu, sedangkanTechbros.io bergerak dalam bidang teknologi digital.



Saat berkunjung ke Henkel, Nawal mendapat penjelasan mulai dari sejarah hingga strategi yang dibangun dalam melayani pelanggan. Dari Techbros.io, ia mendapat inspirasi bahwa orang Indonesia pun bisa sukses di dunia global, setelah melihat daya juang anak bangsa membangun sebuah perusahaan di Jerman.

“Ketaatan pada aturan merupakan suatu hal kecil, tetapi memiliki dampak besar yang dapat diikuti oleh Indonesia. Misalnya, keteraturan berlalu-lintas dan pemilahan sampah yang baik.

Kedua hal tersebut membuat saya kagum saat di Jerman," kata Nawal. "Saya yakin, sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk menjadi negara yang lebih baik dan maju akan membantu Indonesia agar dapat mengikuti jejak negara tersebut," ujarnya lagi.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2532 seconds (0.1#10.140)