Universitas Swasta Terbaik dengan Jurusan Teknik Terlengkap, Ini Daftarnya

Senin, 26 Juni 2023 - 10:29 WIB
loading...
Universitas Swasta Terbaik dengan Jurusan Teknik Terlengkap, Ini Daftarnya
Universitas Pertamina (UPER). Foto/Dok/Humas UPER
A A A
JAKARTA - Biro Tenaga Kerja Amerika mengestimasi lapangan pekerjaan bidang perekayasaan (engineering) akan tumbuh 4 persen hingga 2031.

Institusi itu mencatat, pendapatan seorang engineer rata-rata mencapai USD79.840 (Rp1,1 Miliar pada kurs Rp14.986,-), lebih tinggi dibanding rata-rata pendapatan profesi lain di USD45.760.



Engineer di bidang komputer dan perminyakan bahkan memiliki pendapatan yang lebih tinggi.

Pendidikan teknik di Indonesia memiliki peran penting dalam mempersiapkan tenaga ahli bidang perekayasaan.

Institut Teknologi Bandung, merupakan perguruan tinggi teknik tertua di Indonesia. Selain universitas negeri, terdapat juga beberapa kampus swasta yang menawarkan program studi teknik dengan beragam spesialisasi.



Berikut adalah daftar kampus swasta program studi teknik terlengkap di Indonesia, yang dapat menjadi referensi bagi calon mahasiswa yang berminat untuk mengejar karir di bidang teknik :


Kampus Swasta dengan Prodi Teknik Terlengkap:


1. Universitas Pertamina, Jakarta

Universitas Pertamina yang didirikan oleh PT Pertamina (Persero), memiliki kekhasan sebagai kampus teknologi dan bisnis berorientasi energi.

Dari 15 program studi (prodi) yang ada, sebelas prodinya adalah di bidang teknik. Di antaranya Teknik Perminyakan, Teknik Geofisika, Teknik Geologi, Teknik Sipil, Teknik Lingkungan, Teknik Mesin, Teknik Kimia, Teknik Logistik, dan Teknik Elektro.

Prodi-prodi teknik didukung laboratorium yang terkini, bekerja sama dengan Pertamina grup. Staf pengajarnya pun 56 persennya bergelar doktoral yang sebagian besar lulusan mancanegara, disokong 20 persen dosen praktisi industri.

Tak heran jika 96 persen lulusan universitas ini telah bekerja, wirausaha atau lanjut S2. Apalagi dengan dukungan Pertamina melalui program Lulusan Merah Putih, yang tahun ini memberikan kesempatan bagi 45 lulusan terbaik Universitas Pertamina untuk berkarier di Pertamina grup sebagai pekerja tetap.


2. Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR), Bandung

Kampus swasta terkemuka di Indonesia yang memiliki program studi teknik. Fakultas Teknik UNPAR menawarkan berbagai program studi, seperti Teknik Kimia, Teknik Industri, Teknik Elektro, Teknik Sipil, dan Teknik Arsitektur.

Setiap program studi ditujukan untuk mempersiapkan mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan dalam industri terkait. UNPAR juga memiliki dosen-dosen berkualitas dan fasilitas laboratorium yang memadai.


3. Universitas Kristen Petra (UK Petra), Surabaya

Universitas Kristen Petra (UK Petra) merupakan salah satu kampus swasta ternama di Indonesia yang menawarkan program studi teknik.

Fakultas Teknik UK Petra memiliki berbagai program studi, termasuk Teknik Sipil, Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Industri, Teknik Arsitektur, dan masih banyak lagi.

UK Petra memiliki kurikulum yang komprehensif, fasilitas modern, dan lingkungan belajar yang kondusif serta dirancang untuk menjawab kebutuhan era disrupsi teknologi.


4. Universitas Pelita Harapan (UPH), Tangerang

Universitas Pelita Harapan (UPH), Tangerang, adalah salah satu universitas swasta terkemuka di Indonesia yang memiliki program studi teknik dan sains yang komprehensif.

Fakultas Sains dan Teknologi UPH menawarkan berbagai program studi seperti: Biologi, Teknik Elektro, Teknik Sipil, Teknik Informatika, Teknik Industri, dan Matematika.

UPH menekankan pada kombinasi antara teori dan praktik serta memiliki kolaborasi dengan industri. Daftar di atas mencakup beberapa contoh kampus swasta dengan program studi teknik terlengkap di Indonesia. Setiap universitas memiliki keunggulan dan kekhasan masing-masing.

Calon mahasiswa perlu melakukan pertimbangan dimulai dari melihat reputasi universitas, kurikulum, fasilitas, serta mempertimbangkan minat dan tujuan karier sebelum memilih kampus yang paling sesuai dengan kebutuhan.
(mpw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.5816 seconds (0.1#10.140)