Jejak Pendidikan Para Ketum Parpol di Indonesia, Intip Jurusan Kuliahnya Yuk

Senin, 31 Juli 2023 - 11:10 WIB
loading...
Jejak Pendidikan Para Ketum Parpol di Indonesia, Intip Jurusan Kuliahnya Yuk
Peranan ketua umum parpol sangat vital dalam memimpin partainya sebagai salah satu pilar demokrasi. Sejumlah ketua umum parpol memiliki riwayat pendidikan beragam. Foto/Antara
A A A
JAKARTA - Ini jurusan kuliah sejumlah Ketua Umum Partai Politik (Parpol) di Indonesia. Parpol memegang peranan penting sebagai salah satu pilar demokrasi di Indonesia. Bukan hanya sebagai syarat demokrasi prosedural, keberadaan parpol juga sangat penting untuk pendidikan politik bagi masyarakat.

Nah dalam konteks itu, peranan ketua umum parpol sangat vital untuk membawa parpol masing-masing menjalankan fungsinya di tengah masyarakat. Dirangkum dari berbagai sumber, inilah riwayat pendidikan khususnya jurusan kuliah sejumlah ketua umum parpol di Indonesia yang perlu disimak dan bisa menjadi inspirasi bagi kamu.

Riwayat Pendidikan 7 Ketua Umum Parpol di Indonesia

1.Megawati Soekarnoputri (Ketua Umum PDIP)

Riwayat Pendidikan

• SD hingga SMA di Perguruan Cikini, Jakarta

• Fakultas Pertanian, Universitas Padjadjaran, Bandung dari 1965 hingga 1967 (tidak selesai)

• Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (tidak selesai)

2. Airlangga Hartarto (Ketua Umum Golkar)

Riwayat Pendidikan

• SMA Kolese Kanisius Jakarta pada tahun 1981

• Sarjana Teknik, Jurusan Teknik Mesin - Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada 1987

• S2 Advanced Management Program (AMP) Wharton School, University of Pennsylvania, Philadelphia-Amerika Serikat

• Master of Business Administration (MBA), Monash University, Melbourne-Australia tahun 1996

• Master of Management Technology (MMT), Melbourne Business School - University of Melbourne Australia tahun 1997

3.Prabowo Subianto (Ketua Umum Gerindra)

Riwayat Pendidikan

• Elementary School, Hong Kong

• Victoria Institution, Malaysia

• International School, Swiss

• American School In London, Inggris (1969)

• Akabri Darat Magelang (1970-1974)

• Sekolah Staf Dan Komando TNI-AD

• Kursus Dasar Kecabangan Infanteri (1974)

• Kursus Para Komando (1975)

• Kursus Perwira Penyelidik (1977)

• Free Fall (1981)

• Counter Terrorism Course Gsg-9 Germany (1981)

4. Surya Paloh (Ketua Umum Nasdem)

Riwayat Pendidikan

• Sekolah Dasar Negeri Serbelawan, Simalungun, 1958-1963

• Sekolah Menengah Pertama Negeri Serbelawan, Simalungun,1964-1966:

• Sekolah Menengah Atas Negeri 7 Medan, 1967-1969

• Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara (USU) Medan, 1970-1972

• Menyelesaikan Pendidikan pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik di Universitas Islam Sumatera Utara (UISU), Medan, 1972-1975

5.Muhaimin Iskandar (Ketua Umum PKB)

Riwayat Pendidikan

• SD Mamba’ul Maarif Denanyar Jombang, Jawa Timur lulus tahun 1979

• Madrasah Tsanawiyah Negeri Jombang lulus tahun 1982 dan Madrasah Aliyah Negeri I Yogyakarta lulus tahun 1985

• Sarjana Fisipol UGM lulus di usia 26 tahun

• Magister Komunikasi UI lulus tahun 2001

• Dianugerahi gelar doctor honoris causa di Universitas Airlangga (Unair) 2018

6.Agus Harimurti Yudhoyono (Ketua Umum Partai Demokrat)

Riwayat Pendidikan

• SMP Negeri 5 Bandung lulus tahun 1994

•SMA Taruna Nusantara Magelang lulus tahun 1997

• Akademi Militer (Akmil) Magelang lulus tahun 2000

• Master of Science in Strategic Studies dari Rajaratnam School of International Studies, Nanyang Technological University, Singapura lulus tahun 2005

• Lulusan US Army Command and General Staff College (CGSC), Fort Leavenworth, Kansas, Amerika Serikat tahun 2015

• Master of Public Administration pada John F. Kennedy School of Government, Harvard University, Massachusetts AS tahun 2015

7.Ahmad Syaikhu (Presiden PKS)

Riwayat Pendidikan

• SD Lemah Abang Kab. Cirebon tahun 1971-1976

• SMPN Sindanglaut Kab. Cirebon, 1977-1980

• SMA Sindanglaut Kab. Cirebon Jurusan IPA, 1980-1983

• Sekolah Tinggi Akuntansi Negara (STAN), 1983-1986
(wyn)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1397 seconds (0.1#10.140)