Apa Saja Peluang Karier Jurusan Teknologi Pendidikan? Sangat Dibutuhkan di Masa Depan

Rabu, 16 Agustus 2023 - 09:40 WIB
loading...
Apa Saja Peluang Karier...
Menciptakan animasi di bidang pendidikan merupakan inovasi dan terobosan baru yang bisa menjadi profesi lulusan Teknologi Pendidikan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini sejumlah prospek kerja jurusan Teknologi Pendidikan. Salah satu jurusan kuliah yang memiliki prospek bagus setelah lulus kuliah adalah Teknologi Pendidikan. Mungkin sebagian calon lulusan SMA/Sederajat masih asing dengan potensi jurusan ini

Tetapi jika kamu berminat melanjutkan studi di jurusan ini, maka wajib tahu prospek kerja Teknologi Pendidikan beserta gajinya berikut ini. Dirangkum dari berbagai sumber, ini peluang kerja Jurusan Teknologi Pendidikan dan estimasi gajinya

Peluang Kerja Jurusan Teknologi Pendidikan Beserta Perkiraan Gajinya

1. Staf Kementerian Pendidikan


Menjadi staf Kementerian Pendidikan yang ikut andil memajukan pendidikan di Indonesia, menjadi tim pembuat kurikulum dan sebagainya bisa menjadi peluang kerja jurusan Teknologi Pendidikan. Gaji pokok golongan paling tinggi PNS Kemendikbud diperkirakan bisa mencapai angka Rp6 juta per bulan.

2. Ahli pendidikan


Menjadi ahli atau tokoh yang mampu memberikan solusi dari segala permasalahan pendidikan di Indonesia atau peneliti pendidikan, Kamu bisa bekerja di instansi pemerintah atau swasta dengan bayaran jutaan rupiah per bulan.

3. Konten Kreator


Menjadi konten kreator dengan mata kuliah yang dikuasai seperti editing video, fotografi, animasi, ilmu komunikasi, dan lain-lain, kenapa tidak? Bila prospek, akun kamu diminati khalayak sebab menawarkan inovasi pendidikan bagi kemajuan bangsa, maka pendapatan yang didapatkan bisa mencapai angka jutaan rupiah per bulan.


4. Pencipta animasi pendidikan


Menciptakan animasi di bidang pendidikan merupakan inovasi dan terobosan baru lulusan Teknologi Pendidikan. Meski belajar dasar animasi, kamu punya peluang mengembangkannya dengan semua ilmu yang didapat di jurusan TP.

5. Pengembang sistem


Kamu bisa bekerja di perusahaan yang memiliki bisnis sarana pendidikan online atau bekerja sebagai pengembang sistem pendidikan mandiri.

6. Video editor


Menjadi video editor di media atau tim konten kreatif mendapatkan gaji lumayan besar mulai Rp5-Rp10 juta tergantung kesepakatan.

7. Ilustrator buku


Kamu bisa berkarir sebagai ilustrator buku anak, buku pendidikan atau buku bergambar lain di penerbit atau media online. Gaji ilustrator di Indonesia diperkirakan berkisar Rp5-Rp10 juta bulan, apalagi bila buku atau hasil karya dibeli pihak asing bisa lebih besar lagi.

8. Fotografer


Kamu bisa berkarir menjadi fotografer sesuai dengan matkul yang banyak dipelajari di Teknologi Pendidikan. Menjadi fotografer yang dibayar per proyek atau menjual hasil karya di internet, kamu bisa menentukan gaji sendiri.

9. Guru/dosen


Sebenarnya, lulusan TP tidak diharapkan menjadi guru atau pengajar karena kamu lebih belajar mengembangkan sistem atau aplikasi e-learning. Namun, kamu juga bisa memilih karier di bidang akademik dengan segala kemampuan yang dipelajari selama di TP. Gaji guru atau dosen berstatus ASN mulai Rp3-5 juta, tunjangan, insentif pendidikan, gaji ke-13, dan lain-lain.

10. Pebisnis

Kamu bisa memilih wirausaha yang mengembangkan aplikasi atau sarana pendidikan sesuai digitalisasi modern.


Apa Itu Jurusan Teknologi Pendidikan?

Jurusan teknologi pendidikan merupakan sebuah jurusan yang mampu mengembangkan kurikulum pendidikan dan pemanfaatan di dunia pendidikan. Jurusan ini sangat cocok untuk menata kurikulum dan pengembangan media belajar berbasis teknologi yang cocok bagi pendidikan di Indonesia.

Mata Kuliah yang Dipelajari di Jurusan Teknologi Pendidikan


1. Ilmu Psikologi

2. Pedagogik

3. Ilmu komunikasi

4. Manajemen

5. Ilmu komputer

6. Fotografi

7. Pengantar kurikulum

8. Psikologi komunikasi

9.Dasar-dasar animasi
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Survei KPK: Indeks Integritas...
Survei KPK: Indeks Integritas Pendidikan RI Anjlok, Kasus Menyontek Masih Marak!
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
MNC University Jajaki...
MNC University Jajaki Peluang Kerja Sama dengan LP3I
5 Jurusan Kuliah Paling...
5 Jurusan Kuliah Paling Sulit di Dunia, Apa Saja?
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
10 Jurusan D4 Paling...
10 Jurusan D4 Paling Ketat di SNBP 2025, Keperawatan Anestesiologi Hanya Terima 0,94% Pendaftar!
Siapa Calon Guru di...
Siapa Calon Guru di Sekolah Rakyat? Gus Ipul Beri Bocoran Ini
Rekomendasi
Setelah Sowan Jokowi,...
Setelah Sowan Jokowi, Serdik Sespimmen Polri Kunjungi Kompolnas
Lockheed Martin Janjikan...
Lockheed Martin Janjikan Jet Tempur Siluman F-35 Terbaru Menjadi Ferrari Terbang Rasa F-47
Profil dan Biodata Jaron...
Profil dan Biodata Jaron Ennis, Petinju Tak Terkalahkan Diangkat Jadi Juara Kelas Welter Super
PN Jakbar Gelar Sidang...
PN Jakbar Gelar Sidang Kecelakaan Lalin, Keluarga Korban Minta Keadilan Ditegakkan
KTM Hentikan Impor Motor...
KTM Hentikan Impor Motor China CFMOTO ke Eropa
Perkuat Ketahanan Pangan...
Perkuat Ketahanan Pangan Nasional, Perum BULOG Siap Dukung Koperasi Merah Putih
Berita Terkini
Panitia SNPMB Mengutuk...
Panitia SNPMB Mengutuk Segala Bentuk Kecurangan di UTBK 2025
48 menit yang lalu
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi Bersama Program Director Radio RDI
58 menit yang lalu
Kecurangan UTBK 2025...
Kecurangan UTBK 2025 Makin Canggih, Peserta Pasang Kamera di Behel dan Kuku
1 jam yang lalu
Wujudkan Tridarma Perguruan...
Wujudkan Tridarma Perguruan Tinggi, Unika Atma Jaya Kukuhkan 3 Profesor
3 jam yang lalu
Beda Satu Huruf, Apa...
Beda Satu Huruf, Apa Bedanya Konveksi dan Konfeksi?
3 jam yang lalu
Kisaran Gaji Lulusan...
Kisaran Gaji Lulusan S1 Harvard University Berdasar Hasil Survei
6 jam yang lalu
Infografis
7 Universitas dengan...
7 Universitas dengan Jurusan Pendidikan Terbaik di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved