Hasil Rapid Test Reaktif, Tinggal 303 Peserta Belum Ikut UTBK

Jum'at, 31 Juli 2020 - 22:05 WIB
loading...
Hasil Rapid Test Reaktif,...
Para peserta UTBK yang hasil rapid test masih reaktif tetap mendapat kesempatan di tahap ketiga. Foto/Aan Haryono
A A A
SURABAYA - Para peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang hasil rapid test masih reaktif tetap mendapat kesempatan di tahap ketiga. Tercatat ada 303 peserta yang reaktif di tahap kedua dan ketiga.

Ketua Pusat UTBK Universitas Airlangga Prof Junaidi Khotib menuturkan, sebenarnya peserta relokasi yang terdaftar di Pusat UTBK Unair mencapai 319 orang. Mereka semua melaksanakan ujian relokasi disebabkan hasil rapid test-nya reaktif.

”Dari 319 orang itu, setelah kita cek, ternyata ada 14 orang yang mengikuti UTBK di tahap II yang digelar 20-29 Juli 2020,” kata Junaidi, Jumat (31/7/2020). (Baca juga: 3 Kecamatan di Purwakarta Bisa Belajar Tatap Muka, Ini Syaratnya )

Ia melanjutkan, pada saat mereka mengajukan relokasi, kondisinya masih reaktif. Kemudian dalam perjalanan waktu, mereka kembali melaksanakan uji kembali dan hasilnya sudah non-reaktif. Sehingga mereka bisa dilakukan mengikuti ujian pada tahap II kemarin.

"Jadi total terdapat 303 peserta UTBK relokasi yang melakukan ujian pada tahap III. Semua pelaksanaan ujian nanti berada di kampus C Unair," ucapnya. (Baca juga: Kemendikbud Harus Memberikan Pedoman Materi yang Diutamakan dalam PJJ )

Dari 303 peserta itu, katanya, sudah ada yang mulai datang melakukan tes rapid. Empat di antaranya masih saja hasilnya reaktif. "Mereka yang masih reaktif tidak bisa mengikuti ujian tahap tiga. Syarat mengikuti ujian tetap harus non-reaktif,” jelasnya.

Ia menambahkan, pihaknya melakukan pengujian kepada peserta reaktif secara berulang. Semua itu dilakukan untuk mengurangi terjadinya hasil false dalam pengukuran sehingga mendapat ketepatan hasil tes. Pengujian dilakukan sampai dua kali untuk mereka yang masih reaktif.

Secara keseluruhan, tambahnya, dari dua gelombang sebelumnya, peserta UTBK yang sudah terdaftar di Unair itu mencapai 24.966 peserta. Peserta yang mengikuti ujian sekitar 22.567 orang. Sementara yang tidak hadir mencapai 9 persen atau setara 2.419 peserta.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
Ada Sejak Abad 15 Masehi,...
Ada Sejak Abad 15 Masehi, Pakar Unair Ungkap Sejarah Malam Takbiran di Indonesia
Keren Banget, Siswi...
Keren Banget, Siswi Berusia 15 Tahun Ini Berhasil Lulus SNBP 2025 di Unair
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
Perhatian, Ini 10 Kesalahan...
Perhatian, Ini 10 Kesalahan Fatal yang Bisa Menyebabkan Siswa Gagal Lolos UTBK SNBT 2025
Jalur Mandiri Unair...
Jalur Mandiri Unair untuk Siswa Eligible yang Tidak Lolos SNBP 2025 Dibuka, Ini Syaratnya
3 Lokasi Pusat UTBK...
3 Lokasi Pusat UTBK 2025 di Unair, Peserta Ujian Harus Memakai Kemeja Putih
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Kebidanan di Universitas Bengkulu, Unair, dan UB
Rekomendasi
Penampakan Pantai Batukaras...
Penampakan Pantai Batukaras Pangandaran Diserbu Wisatawan saat Libur Lebaran
Bocah 8 Tahun Terseret...
Bocah 8 Tahun Terseret Ombak Pantai Tiram Padang Pariaman
Daftar 75 Negara yang...
Daftar 75 Negara yang Kena Tarif Impor Trump: Indonesia 32%, Vietnam 46%
China Rilis Video Latihan...
China Rilis Video Latihan Militer Pengepungan Taiwan, Tampilkan Pulau Terbakar
Gubernur Rudy Mas’ud...
Gubernur Rudy Mas’ud Berbagi Kebahagiaan Bersama Rakyat Kaltim
Era Dominasi Jon Jones...
Era Dominasi Jon Jones Berakhir di UFC? Pesaing Ungkap 3 Faktor Kelemahan
Berita Terkini
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
12 jam yang lalu
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
12 jam yang lalu
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan...
Ini 7 Sekolah yang Dikecualikan dari Ketentuan SPMB 2025
1 hari yang lalu
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
1 hari yang lalu
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
1 hari yang lalu
Profil Pendidikan Ray...
Profil Pendidikan Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Indonesia
1 hari yang lalu
Infografis
Surat Rapid Test dan...
Surat Rapid Test dan SIKM Dipalsukan, Polisi Tindak Tegas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved