Kokohkan Moderasi Beragama, UIN Jakarta Gelar Studium General dengan Peneliti Internasional

Kamis, 14 September 2023 - 17:06 WIB
loading...
A A A
Dia menekankan Moderasi Beragama merupakan tema yang krusial, bahwa perbedaan adalah hal yang penting untuk dikelola dengan baik. Dengan adanya perbedaan, Moderasi dihadirkan sebagai stase untuk menghindari letupan-letupan sosial yang bisa terjadi dalam masyarakat berbangsa dan bernegara.

Selain itu, Ketua Program Studi Manajemen Dakwah, Amiruddin, M.Si, juga memberikan sambutan awal yang memotivasi peserta untuk terlibat aktif dalam diskusi dan menjelajahi beragam perspektif tentang moderasi beragama. “Melalui studium general ini, kami berharap dapat merangsang pemikiran kritis dan kolaborasi antara para ahli, akademisi, dan praktisi mancanegara dalam upaya mencapai moderasi beragama yang lebih baik dalam masyarakat kita dan di seluruh dunia,” ujarnya.

Melalui studium general yang diselenggarakan oleh Program Studi Manajemen Dakwah ini, utamanya memiliki tujuan untuk memberikan landasan yang kokoh untuk eksplorasi lebih lanjut tentang pengalaman-pengalaman mengelola moderasi beragama antara negara.

Setelahnya, kegiatan dilanjutkan dengan memberikan kesempatan bagi para peserta untuk berbagi dan bertukar ide dan wawasan, serta mendalami pemahaman tentang moderasi beragama dalam kerangka yang lebih terperinci.

Adanya studium general ini pula diharapkan dapat menjadi langkah penting dalam mempromosikan moderasi beragama sebagai solusi dalam menghadapi tantangan global dalam konteks yang dapat mendorong nilai-nilai keislam-an dan keindonesia-an. Diskusi yang dipimpin oleh para ahli terkemuka ini diharapkan akan memberikan wawasan baru dan pandangan yang lebih mendalam tentang pentingnya moderasi beragama dalam dunia yang semakin kompleks saat ini.

Studium general ini juga menciptakan kesempatan bagi para peserta untuk membangun jaringan dan kolaborasi yang kuat dalam memajukan moderasi beragama secara mendunia. Dimana, studium general ini juga menegaskan pentingnya kerja sama global dalam menghadapi tantangan kompleks yang dihadapi dunia Islam dan masyarakat internasional secara luas.

Bukan hanya sebagai wadah diskusi, tetapi juga sebagai platform untuk mempromosikan keragaman pendapat, pemahaman, dan praktik keagamaan yang moderat. Sehingga melalui forum-forum ilmiah seperti ini akan menginspirasi tindakan nyata dalam mendorong moderasi beragama, membangun toleransi, dan menciptakan dunia yang lebih aman dan inklusif untuk semua warga dunia, tanpa memandang latar belakang agama maupun budaya.
(nnz)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1792 seconds (0.1#10.140)