Pertama Berpartisipasi, Tim Biantara Unsoed Sabet Juara 3 Kontes Robot Terbang Indonesia

Selasa, 03 Oktober 2023 - 14:39 WIB
loading...
Pertama Berpartisipasi,...
Tim Biantara Unsoed Purwokerto meraih juara 3 Kontes Robot Terbang Indonesia Divisi Racing Plane di Institut Teknologi Sumatera pada 22 September hingga 27 September 2023. Foto/laman Unsoed
A A A
PURWOKERTO - Debut Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto di ajang kontes Robot Terbang berakhir manis. Meski baru kali pertama ikut serta, tim Biantara Unsoed berhasil meraih juara 3 Kontes Robot Terbang Indonesia Divisi Racing Plane di Institut Teknologi Sumatera pada 22 September hingga 27 September 2023.

Prestasi ini sangat membanggakan karena tim ini baru pertama kali mengikuti kompetisi tersebut setelah melakukan riset selama 3 tahun. Tim yang diketuai oleh Aditya Saputra (Mahasiswa Teknik Elektro 2021) ini beranggotakan 11 orang, yakni Yeremia Bagas Kristianto P, Nur Tsani Achmad Wildan Muzaki, Fillipus Aditya Nugroho, Daud Angrah Rimu, Riyananda Tri Putra, Adyuta Nayottama Rakha W., Arla Putra Fiqhi Hidayat, Steve Vincent Theodore S., Akha Faza Saputra, dan Kevin Jonathan

Aditya Saputra mengakui partisipasi tim Biantara Unsoed dalam kompetisi ini diawali dengan persiapan yang matang dan intensif selama 3 tahun. Tim melakukan penelitian dan pengembangan robot terbang dengan tujuan untuk mencapai performa terbaik.

“Hal ini menjadi penting mengingat persaingan yang sengit dari tim-tim lain yang sudah berpengalaman dalam ajang tersebut,” ungkapnya seperti dikutip laman resmi Unsoed, Selasa (10/3/2023).



Pada hari-H kompetisi, robot terbang tim Biantara Unsoed yang didesain dan programkan berhasil melewati tantangan demi tantangan dengan baik. Meskipun pesawat yang dimiliki sempat crash, namun untungnya masih ada cadangan pesawat yang dibawa. Keberhasilan tim Biantara Unsoed menjadi motivasi untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas robot terbang mereka di masa depan.

“Kompetisi ini juga menjadi ajang untuk bertemu dan berinteraksi dengan tim-tim lain yang berpengalaman dalam bidang serupa. Tim Biantara Unsoed dapat belajar banyak dari pengalaman dan pengetahuan yang dipertukarkan selama kompetisi. Hal ini akan menjadi modal berharga bagi perkembangan mereka di masa yang akan datang,” pungkasnya.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Siap Bangun Negeri,...
Siap Bangun Negeri, DPP Keluarga Alumni Unsoed Resmi Dilantik
Mahasiswa Prodi IT President...
Mahasiswa Prodi IT President University Juara Kompetisi Hackathon di Columbia University
Kolaborasi Riset Mahasiswa...
Kolaborasi Riset Mahasiswa dan Dosen Prodi MIK UPNVJ Jadi Best Paper dalam Open Society Conference 2024
Tim TMED Universitas...
Tim TMED Universitas Trisakti Raih Juara di Balap Gokart Eshark Rok Cup Indonesia 2024
Ubaya Juara I Anugerah...
Ubaya Juara I Anugerah Kampus Unggulan LLDIKTI VII, Rektor: Kami Komitmen Beri Solusi dengan Inovasi
Paduan Suara Mahasiswa...
Paduan Suara Mahasiswa Trisakti Raih Gelar Absolute Winner di Borneo ICF 2024 Malaysia
Kalahkan Jakarta, Jawa...
Kalahkan Jakarta, Jawa Timur Meraih Juara Umum OSN 2024
Siapa Shakira, Mahasiswa...
Siapa Shakira, Mahasiswa Kedokteran UI yang Juarai Clash of Champions 2024? Ini Sosok dan Prestasinya
Selamat! Mahasiswi Kedokteran...
Selamat! Mahasiswi Kedokteran UI Shakira Juara Clash of Champions 2024
Rekomendasi
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
Kemenpar dan Universitas...
Kemenpar dan Universitas LIA Sinergi Tingkatkan SDM Pariwisata
Cuaca Buruk, 3 Pesawat...
Cuaca Buruk, 3 Pesawat Lion Air -Batik Air Tujuan Soekarna-Hatta Dialihkan ke Kertajati
Resmi Pimpin Partai...
Resmi Pimpin Partai Perindo Maluku, Welhelm Daniel Kurnala Targetkan 1 Fraksi di Pileg 2029
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
Berita Terkini
Guru SD di OKI Ikuti...
Guru SD di OKI Ikuti Pelatihan Penggunaan Pendamping Buku Ajar Gajah Sumatra
3 jam yang lalu
Link Pengumuman UTBK...
Link Pengumuman UTBK 2025 Berikut Jadwal dan Cara Melihat Hasilnya
7 jam yang lalu
PLTS, AI, hingga IoT,...
PLTS, AI, hingga IoT, Kemendikdasmen Pamer Inovasi Hebat Guru SMK dan Instruktur LKP
8 jam yang lalu
Tegas! Pelaku Kecurangan...
Tegas! Pelaku Kecurangan UTBK 2025 Akan Didiskualifikasi dari Semua Jalur Masuk PTN
9 jam yang lalu
Mendikdasmen Dorong...
Mendikdasmen Dorong Peningkatan Kompetensi Guru SMK dan Instruktur LKP
11 jam yang lalu
Panitia SNPMB Mengutuk...
Panitia SNPMB Mengutuk Segala Bentuk Kecurangan di UTBK 2025
12 jam yang lalu
Infografis
Israel Paksa Tim Medis...
Israel Paksa Tim Medis Indonesia Keluar dari RS Kamal Adwan Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved