Polimedia Jadikan Jicoms 2023 Sebagai Wadah Pengembangan Ekonomi Kreatif

Rabu, 04 Oktober 2023 - 15:21 WIB
loading...
Polimedia Jadikan Jicoms...
Direktur Polimedia Tipri Rose Kartika ingin menjadikan Jicoms 2023 sebagai wadah pengembangan ekonomi kreatif. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Politeknik Negeri Media Kreatif ( Polimedia ) menjadi tuan rumah Jakarta International Conference on on Multidisciplinary Studies Towards Creative Industries (Jicoms) Tahun 2023.

Seminar internasional ini menjadi wadah dan saran untuk mengembangkan industri kreatif sebagai bagian dari penguatan bonus demografi 2045 mendatang. Direktur Polimedia, Tipri Rose Kartika mengatakan bahwa industri kreatif adalah ekonomi masa depan, maka sudah seharusnya perguruan tinggi seperti Polimedia mengembangkannya dari sisi akademis.

"Polimedia sebagai Perguruan Tinggi Vokasi khusus melahirkan SDM industri kreatif, menjadikan Jicoms ini sebagai wadah pengembangan ekonomi kreatif" ujar Tipri Rose dalam keterangan resminya, Rabu (4/10/2023)



Sebanyak 80 peserta yang terdiri dari akademisi dan praktisi di industri kreatif mengirimkan hasil penelitiannya. Berdasarkan data tersebut, terdapat 18 perguruan tinggi yang datang dari delapan negara. Bertemakan "Developing Sustainable Research to Strengthen Creative Industries", Jicoms menghadirkan pembicara dari bergagai negara, diantaranya Amerika Serikat, Inggris, Polandia, dan Jerman.

"Hasil seminar ini akan kami publikasikan terindeks WOS (The Web of Science) sehingga dapat memberikan dampak bagi masyarakat lebih luas" jelas Chairman Jicoms 2023, Mawan Nugraha.

Jicoms merupakan kali kedua dilaksanakan Polimedia. Seminar ini diharapkan dapat digunakan bagi mahasiswa, dosen, peneliti, ataupun praktisi dalam meningkatkan kualitas industri kreatif di Indonesia. Seminar ini juga membuka peluang untuk peningkatan ide dan literasi terkait perkembangan teknologi dan media yang sangat cepat saat ini.

Jicoms 2023 merupakan rangkaian dari kegiatan Dies Natalis Polimedia ke-15. Seminar internasional ini ingin menunjukkan bahwa Polimedia semakin siap untuk berkontribusi dalam kancah internasional. Selain itu juga membuka diri untuk melakukan kerja sama dengan berbagai pihak dalam rangka peningkatan industri kreatif di Indonesia.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Beasiswa Belum Mampu...
Beasiswa Belum Mampu Tingkatkan APK Pendidikan Tinggi, Kemendikti Susun Strategi Nasional
Mendikti Saintek Terbitkan...
Mendikti Saintek Terbitkan Kepmen Baru, Atur Pengembangan Karier Dosen
PASMAM 2025, FISIP Unpas...
PASMAM 2025, FISIP Unpas Gelar Lomba Simulasi Sidang ASEAN
Pradita University Cetak...
Pradita University Cetak Lulusan Unggul, Siap Hadapi Tantangan Dunia Kerja
Mempererat Sinergi Keilmuan,...
Mempererat Sinergi Keilmuan, Darunnajah Sambut Hangat Rektor Universitas Al-Azhar Mesir
Training Centre, Strategi...
Training Centre, Strategi Universitas Pancasila dalam Menjawab Tantangan Zaman
Diperlukan Penarik Gerbong...
Diperlukan Penarik Gerbong untuk Bawa Universitas Muhammadiyah Malang ke Kancah Nasional
IT Del Jalin Kerja Sama...
IT Del Jalin Kerja Sama untuk Perkuat Digitalisasi Kampus
Urutan Prioritas Siswa...
Urutan Prioritas Siswa Penerima KIP Kuliah 2025, Kamu Termasuk?
Rekomendasi
Thom Haye Siap Jadi...
Thom Haye Siap Jadi Penghubung 4 Pemain Keturunan Baru Timnas Indonesia!
Menyambut Mudik Lebaran...
Menyambut Mudik Lebaran 2025: Regulasi, Keamanan, dan Infrastruktur yang Diuji
Kronologi OTT 3 Anggota...
Kronologi OTT 3 Anggota DPRD OKU dan Kepala Dinas, Uang Rp2,6 Miliar hingga Fortuner Diamankan
Kolaborasi Pelaku Industri,...
Kolaborasi Pelaku Industri, Mitra Bisnis dan Konsumen Perkuat Ekosistem Otomotif
Rem Blong Mengintai...
Rem Blong Mengintai Pengemudi saat Perjalanan Jauh, Ini Tips Mencegahnya
Ekoteologi dan Puasa...
Ekoteologi dan Puasa Ramadan
Berita Terkini
Ramadan 2025, IKA PPM...
Ramadan 2025, IKA PPM Santuni Puluhan Anak Yatim Piatu
4 jam yang lalu
Pameran STEAM SMA Labschool...
Pameran STEAM SMA Labschool Jakarta: Kolaborasi Ilmu, Kreativitas, dan Inovasi
6 jam yang lalu
Mengenal 4 Jalur Seleksi...
Mengenal 4 Jalur Seleksi Mandiri UGM 2025, Dibuka 18 Maret
9 jam yang lalu
MNC University Jalin...
MNC University Jalin Kerja Sama dengan Politeknik Siber Cerdika Internasional
9 jam yang lalu
Gagal SNBP 2025? Unesa...
Gagal SNBP 2025? Unesa Buka Jalur Golden Ticket, Otomatis Diterima
10 jam yang lalu
Ingin Lulus SNBP 2025?...
Ingin Lulus SNBP 2025? Amalkan Doa Ini untuk Hasil Terbaik
11 jam yang lalu
Infografis
Proyeksi Pertumbuhan...
Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global pada 2024-2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved