Mau Kuliah PTN di Surabaya? Ini 5 Jurusan Sepi Peminat di Unesa yang Punya Peluang Lolos Besar

Selasa, 24 Oktober 2023 - 13:10 WIB
loading...
Mau Kuliah PTN di Surabaya?...
Jurusan Pendidikan Bahasa Jerman menjadi salah satu jurusan sepi peminat di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang bisa dijadikan referensi daftar di 2024. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini informasi 5 jurusan sepi peminat di Unesa yang bisa dijadikan referensi mendaftar di 2024. Universitas Negeri Surabaya atau biasa disebut Unesa menjadi salah satu perguruan tinggi negeri yang terletak di Surabaya, Jawa Timur.

Unesa saat ini memiliki 7 fakultas, di mana 4 fakultas berada di kompleks Kampus Ketintang Kota Surabaya, sementara 3 fakultas lainnya berada di kompleks Kampus Utama Lidah Wetan Surabaya.

Bagi kamu calon mahasiswa yang membutuhkan referensi untuk mendaftar di 2024, daftar jurusan kuliah sepi peminat di Unesa ini perlu diketahui. Dengan memilih jurusan sepi peminat maka secara matematis peluang lolos mendaftar di jurusan tertentu sangat besar. Artikel kali ini akan mengulas 5 jurusan sepi peminat di Unesa, simak ya!

5 Jurusan Sepi Peminat di Unesa


1. Transportasi

Salah satu jurusan kuliah sepi peminat di Universitas Negeri Surabaya adalah Transportasi, program studi ini khusus untuk D4. Berdasarkan data pada tahun 2022, pendaftar yang memilih program studi ini mencapai 64 orang saja.

2. Seni Musik


Seni musik menjadi salah satu jurusan kuliah sepi peminat di Unesa, masuk Fakultas Bahasa dan Seni. Berdasarkan data pada tahun 2022 lalu, pendaftar prodi ini mencapai 60 orang saja. Bisa jadi bahan pertimbangan kamu.

3.Pendidikan Bahasa Jerman


Jurusan kuliah sepi peminat di Unesa salah satunya adalah Pendidikan Bahasa Jerman yang masuk Fakultas Bahasa dan Seni. Berdasarkan data tahun 2022, jurusan kuliah ini memiliki pendaftar sebanyak 66 orang.

4. Kepelatihan Olahraga


Jurusan kuliah paling sepi peminat di Universitas Negeri Surabaya pada tahun 2022 lalu yakni Kepelatihan Olahraga. Jumlah peminatnya hanya 30 orang, sementara akreditasi prodi ini A.

5. Seni Rupa Murni


Seni Rupa Murni menjadi salah satu jurusan kuliah sepi peminat di Unesa, padahal akreditasinya sudah A. Selain itu, berdasarkan data pada tahun 2022 lalu pendaftar pada prodi ini mencapai 44 orang saja.

Baca juga: Mengenal 11 Jalur Prestasi Unesa, Pendaftaran Dibuka hingga 24 Juni 2023

Mengenal Kampus Unesa


1. Universitas Negeri Surabaya atau yang juga disingkat dengan Unesa adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang juga berlokasi di daerah Jalan Lidah Wetan, Surabaya.

2. Perguruan tinggi ini memiliki logo dengan sayap burung garuda ini telah resmi untuk didirikan pada tanggal 19 Desember 1964.

3. Perguruan tinggi negeri ini pada awalnya adalah sebuah Institut Keguruan dan juga Ilmu Pendidikan Surabaya (IKIP Surabaya).

4. Kemudian, sejak pada tahun 1999, dengan melalui Keppres Ri Nomor 93 Tahun 1999 IKIP Surabaya, sudah resmi untuk berubah menjadi nama Universitas Negeri Surabaya.

5. Kini Universitas Negeri Surabaya telah mempunyai 7 buah fakultas, 4 di antaranya yang berlokasi di daerah kompleks Ketintang dan 3 fakultas yang lainnya berlokasi di kawasan kompleks Lidah Wetan.

6. Empat fakultas di kawasan Ketintang meliputi Fakultas Teknik, Fakultas Ekonomi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam serta Fakultas Ilmu Sosial.

7. Sementara dari tiga fakultas yang lainnya meliputi dari Fakultas Ilmu Keolahragaan, Fakultas Ilmu Pendidikan juga Fakultas Bahasa dan Seni.

8. Pada saat ini, Universitas Negeri Surabaya telah mengelola 10 buah program studi pada jenjang diploma, 61 buah program studi pada jenjang strata, 16 program studi untuk pada jenjang magister, dan 6 program studi untuk apda jenjang doktor.

9. Kampus Universitas Negeri Surabaya ini juga tersebar di dalam 5 lokasi yang berbeda, yakni di Kampus Ketintang di Surabaya, Kampus Lidah Wetan di Surabaya, Kampus Gedangan di Sidoarjo, Kampus Teratai di Surabaya, dan juga Kampus Dr. Moestopo di Surabaya.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
33 Jurusan Unesa dengan...
33 Jurusan Unesa dengan Pendaftar Terbanyak di SNBT 2025, Prodi D4 Ini Juaranya
28 PTN Resmi Buka Penerimaan...
28 PTN Resmi Buka Penerimaan Mahasiswa Baru lewat SMMPTN Barat 2025
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
5 Jurusan Kuliah Paling...
5 Jurusan Kuliah Paling Sulit di Dunia, Apa Saja?
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
Dramatis! Polisi Kejar-Kejaran...
Dramatis! Polisi Kejar-Kejaran Tangkap Gengster di Surabaya, 3 Remaja Diamankan
3 Joki UTBK 2025 Ditangkap,...
3 Joki UTBK 2025 Ditangkap, Polda Jabar: Tersangka Beraksi 2 Tahun
Kecelakaan Mengerikan!...
Kecelakaan Mengerikan! Kontainer Jatuh Timpa Pemotor di Surabaya
Rekomendasi
InJourney Airports Sabet...
InJourney Airports Sabet 10 Penghargaan Pelayanan Prima dari Kemenhub Berkat Transformasi
Pemain yang Masih Aktif...
Pemain yang Masih Aktif Meraih Trofi La Liga Terbanyak
Saksikan One on One...
Saksikan One on One di Balik Isu Miris Dunia Medis Bersama Mantan Menkes Siti Fadilah Supari
Tiga Rumah di Lembang...
Tiga Rumah di Lembang Tertimbun Longsor, Puluhan Warga Mengungsi
Transformasi KAI Berhasil...
Transformasi KAI Berhasil Layani Ratusan Juta Penumpang Pascapandemi
7 Ciri-ciri Ginjal Rusak,...
7 Ciri-ciri Ginjal Rusak, Tubuh Bengkak Jadi Gejala Awal
Berita Terkini
FSRD IKJ dan KEHATI...
FSRD IKJ dan KEHATI Bangun Laboratorium Pewarna Alam dari Tanaman Lokal Indonesia
Tim e-Sport MNC University...
Tim e-Sport MNC University Raih Juara 2 Lomba Mobile Legends Dies Natalis STIKES RS Husada Jakarta
SPMB Jawa Barat 2025...
SPMB Jawa Barat 2025 Dimulai 10 Juni, Ini Jadwal dan Kuota Jalurnya
Cara Daftar PPDB Madrasah...
Cara Daftar PPDB Madrasah DKI 2025, Pahami Langkahnya
UPI Resmi Buka Pendaftaran...
UPI Resmi Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Cek Jadwal dan Syaratnya di Sini
Gaji PPPK Lulusan SMA...
Gaji PPPK Lulusan SMA 2025, Cek Besaran, Golongan, dan Tunjangannya
Infografis
Jurusan Kuliah yang...
Jurusan Kuliah yang Lulusannya Berpotensi Besar Kerja di BUMN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved