Lagi Kuliah di Jurusan Kedokteran? Ini 8 Jenis Spesialisasi Dokter Gigi yang Perlu Diketahui

Kamis, 26 Oktober 2023 - 09:51 WIB
loading...
Lagi Kuliah di Jurusan...
Setidaknya ada 8 jenis spesialisasi kedokteran gigi yang ada di Indonesia, salah satunya adalah dokter gigi spesialis kedokteran gigi anak (drg. Sp.KGA). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini 8 jenis spesialisasi profesi dokter gigi yang penting diketahui mahasiswa kedokteran. Kamu sedang kuliah di jurusan kedokteran gigi? Selain belajar tentu kamu harus memahami beragam jenis spesialisasi yang ada di dokter gigi.

Profesi dokter gigi didapat setelah seseorang menyelesaikan pendidikan S1 dan pendidikan profesi dari fakultas kedokteran gigi. Jika dokter gigi menemukan kasus yang kompleks, dokter gigi akan merujuk pasien untuk melanjutkan tindakan dengan dokter gigi spesialis.

Dokter gigi spesialis adalah dokter gigi yang melanjutkan pendidikan khusus pada satu bidang ilmu kedokteran gigi. Lalu apa saja jenis spesialisasi yang ada pada profesi dokter gigi? Artikel kali ini akan mengulas setidaknya ada 8 jenis spesialisasi dokter gigi di Indonesia, simak ya!

8 Jenis Spesisialisasi Dalam Kedokteran Gigi


1. Dokter gigi spesialis kedokteran gigi anak (drg. Sp.KGA)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada kesehatan gigi dan mulut anak. Pada usia dini, anak mungkin akan takut untuk berkunjung ke dokter gigi. Dokter gigi spesialis gigi anak mempunyai pendekatan khusus untuk membuat anak menjadi lebih nyaman dalam melakukan perawatan gigi.

Contoh perawatan yang ditangani oleh dokter gigi spesialis gigi anak yaitu perawatan saluran akar gigi anak, pencabutan gigi anak yang kompleks, dan penanganan anak tantrum pada saat perawatan gigi.

2. Dokter gigi spesialis konservasi gigi (drg. Sp.KG)


Bidang spesialisasi yang bertujuan untuk mempertahankan dan memperbaiki gigi yang berlubang, sehingga fungsi dan estetika gigi kembali seperti semula.

Contoh perawatan yang ditangani yaitu perawatan saluran akar gigi dewasa, perawatan ulang saluran akar gigi dewasa dan perawatan restorasi gigi.

3. Dokter gigi spesialis bedah mulut (drg. Sp.BM)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada tindakan pembedahan di dalam rongga mulut. Contoh perawatan yang ditangani yaitu pencabutan gigi bungsu, pencabutan gigi komplikasi, tumor di area rongga mulut, permasalahan rahang, dan pembedahan lain pada rongga mulut.


4. Dokter spesialis ortodonti (drg. Sp.Ort)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada perawatan merapikan susunan gigi yang tidak baik. Contoh perawatan yang ditangani yaitu pemasangan kawat gigi dan clear aligner.

5. Dokter gigi spesialis prostodonti (drg. Sp.Pros)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada perawatan gigi yang hilang dan restorasi gigi. Contoh perawatan yang ditangani yaitu pemasangan gigi palsu penuh, gigi tiruan jembatan, dan veneer gigi.

6. Dokter gigi spesialis periodonti (drg. Sp.Perio)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada perawatan masalah jaringan pendukung gigi seperti gusi, tulang dan jaringan pendukung gigi lainnya. Contoh perawatan yang ditangani yaitu gusi turun, gigi goyang dan implan gigi.

7. Dokter gigi spesialis penyakit mulut (drg. Sp.PM)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada pengobatan penyakit di area rongga mulut. Contoh perawatan yang ditangani yaitu perawatan penyakit mulut pada pasien TB, HIV/AIDS, kanker mulut dan penyakit mulut lainnya.

8. Dokter gigi spesialis radiologi kedokteran gigi (drg. Sp.RKG)


Bidang spesialisasi yang berfokus pada analisa hasil radiologi gigi yang bertujuan untuk memperjelas diagnosa dan menentukan perawatan selanjutnya secara spesifik.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Fakultas Kedokteran...
Fakultas Kedokteran UIN Walisongo Semarang Ciptakan Dokter Muslim Ahli Stem Cell dan Regeneratif
Biaya Kuliah Kedokteran...
Biaya Kuliah Kedokteran di 5 PTN Pulau Sumatera Jalur Mandiri 2025: Unand, Unsri, USK, USU, dan Unri
Prodi Vokasi Ini Lebih...
Prodi Vokasi Ini Lebih Sulit Ditembus dari Kedokteran di SNBP 2025 Unair
Berapa Biaya Kuliah...
Berapa Biaya Kuliah Kedokteran yang Bisa Ditanggung KIP Kuliah 2025?
UKT Fakultas Kedokteran...
UKT Fakultas Kedokteran UGM 2025, dari Nol Rupiah hingga yang Paling Mahal
Daya Tampung Prodi Pendidikan...
Daya Tampung Prodi Pendidikan Dokter di UI dan Unpad melalui Jalur SNBT, Cek di Sini
PMB Unhan 2025 Ditutup...
PMB Unhan 2025 Ditutup 28 Februari, Bisa Kuliah Kedokteran Gratis
Kedokteran Herbal Jadi...
Kedokteran Herbal Jadi Ciri Khas dan Keunggulan FK IPB University
Kisah Annisa, Anak Buruh...
Kisah Annisa, Anak Buruh Harian Lulusan Terbaik Kedokteran Undip
Rekomendasi
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
Masih Ada Ruang Penurunan...
Masih Ada Ruang Penurunan BI Rate, Ekonom: Asal Rupiah Jauh di Bawah Rp17.000
Buka Kornas Penyuluh...
Buka Kornas Penyuluh Pertanian, Mentan Pastikan PPL Wujudkan Swasembada Pangan
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
Belasan Finalis Ashoka...
Belasan Finalis Ashoka Young Changemaker Tawarkan Inovasi Sosial dan Lingkungan Hidup
Berita Terkini
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
7 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
8 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
11 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
12 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
13 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
16 jam yang lalu
Infografis
Jurusan Kuliah yang...
Jurusan Kuliah yang Lulusannya Berpotensi Besar Kerja di BUMN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved