6 Beasiswa S1 Universitas di Malaysia yang Bisa Masuk List Mahasiswa Indonesia, Ini Daftarnya

Sabtu, 04 November 2023 - 13:01 WIB
loading...
A A A
Cakupan beasiswa

Program ini mencakup keringanan biaya kuliah bagi penerima selama berkuliah di INTI Malaysia. Cakupan maksimalnya sebesar 45%.

4. CIMB ASEAN Scholarship


Seperti namanya, program beasiswa ini berasal dari Bank CIMB untuk pelajar internasional dari beberapa negara ASEAN yang berniat melanjutkan pendidikan di negara-negara ASEAN termasuk Malaysia. Program ini sangat mendukung bagi mereka yang ingin mendalami bidang finansial dan perbankan.

Persyaratan beasiswa

Bagi kamu yang tertarik untuk mendaftar beasiswa ini, ada beberapa persyaratan umum yang wajib kamu penuhi:

• Berumur maksimal 27 tahun
• Merupakan warga negara ASEAN
• Baru mendaftar program studi jenjang S1 atau sudah mengikuti pendidikan jenjang S1 dengan sisa durasi studi minimal 1 tahun
• Memiliki CGPA minimal 3,25 atau yang setara dengan prestasi akademik dan jejak rekam kegiatan ekstrakurikuler yang baik
• Tidak menerima beasiswa lainnya

Cakupan beasiswa:

• Biaya kuliah dan biaya akademik
• Living cost
• Subsidi untuk biaya lain yang diperlukan seperti tiket penerbangan PP, biaya pembuatan visa dan lainnya.

5. International Student Scholarship di Infrastructure University Kuala Lumpur


Selain diberikan dari pemerintah, universitas di Malaysia juga memberikan beasiswa. Seperti Infrastructure University Kuala Lumpur (IUKL) untuk pelajar internasional yang ingin melanjutkan kuliah S1 di universitas tersebut.

Persyaratan beasiswa:

Bagi kamu yang tertarik untuk mendaftar beasiswa ini, ada beberapa persyaratan umum yang wajib kamu penuhi:

• Merupakan mahasiswa internasional di IUKL
• Memenuhi semua persyaratan untuk program yang dituju di IUKL
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2407 seconds (0.1#10.140)