Bagaimana Prosedur Penjurusan Prodi ITB di 2024? Calon Mahasiswa Perlu Tahu

Rabu, 27 Desember 2023 - 12:09 WIB
loading...
Bagaimana Prosedur Penjurusan...
Prosedur penjurusan prodi di ITB untuk seleksi tahun 2024 perlu diketahui calon mahasiswa baru. Foto/ITB.
A A A
JAKARTA - Prosedur penjurusan program studi (prodi) di ITB untuk seleksi tahun 2024 perlu diketahui calon mahasiswa baru. Sebab mekanismenya akan berbeda dengan perguruan tinggi negeri (PTN) lainnya.

Institut Teknologi Bandung (ITB) sebagaimana universitas negeri lain akan menerima calon mahasiswa baru jenjang sarjana melalui 3 jalur seleksi mahasiswa baru.

Ketiganya adalah Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), serta Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB).

Baca juga: Pembagian Jurusan Kuliah di Sekolah dan Fakultas ITB, Camaba Perlu Tahu

Bagi kalian yang ingin masuk ITB, berikut ini prosedur penjurusan program studi (prodi) yang berlaku di ITB, dikutip dari laman resminya.

Prosedur Penjurusan Prodi ITB


ITB memang membuka tiga jalur seleksi, namun untuk penerimaan mahasiswa tidak dilakukan di prodi secara langsung.

Nanti setiap calon mahasiswa yang ikut seleksi di jalur mana pun akan memilih dan diterima di unit pilihan yang terdiri atas beberapa prodi serumpun.

Hingga tahun 2023, penjurusan prodi untuk seleksi penerimaan mahasiswa masih berdasarkan pada fakultas/sekolah yang menaungi prodi dan berdasarkan lokasi kampus dan atau keserumpunan bidang ilmu kajian.

Baca juga: 20 Universitas Terbaik di Indonesia Versi QS WUR: Sustainability 2024, ITB Memimpin

Namun mulai Tahun Akademik (TA) 2024/2025, PTN yang dipimpin Rektor Prof Reni Wirahadikusumah ini mengelompokkan Rumpun Pilihan Program Studi hanya berdasarkan kemiripan rumpun keilmuan yang dipelajari di prodi-prodi tersebut.

Ketentuan ini berlaku untuk semua jurusan yang ada di ITB Kampus Ganesa dan Kampus Jatinangor. Sedangkan untuk Kampus Cirebon masih berlaku pengelompokkan sesuai fakultas/sekolah.

Ketentuan penjurusan prodi ini tahun depan ini berlaku di jalur seleksi Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), serta Seleksi Mandiri ITB (SM-ITB).

3 Lokasi Kampus ITB dan Jurusan Kuliahnya


a. Kampus Jatinangor, Jl. Let. Jen. Purn. Dr. (HC). Mashudi No.1 Jatinangor, mencakup Fakultas/Sekolah :

Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH) - Program Rekayasa
- Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL) - Kampus Jatinangor
- Fakultas Teknologi Industri (FTI) - Kampus Jatinangor

Baca juga: Mengenal ITB Kampus Cirebon, Prodi yang Tersedia dan Keunggulannya

b. Kampus Cirebon, Kebonturi, Arjawinangun, Kabupaten Cirebon, terdiri dari Fakultas/Sekolah :

- Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) - Kampus Cirebon
- Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) - Kampus Cirebon
- Fakultas Teknologi Industri (FTI) - Kampus Cirebon
- Sekolah Arsitektur Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK) - Kampus Cirebon
- Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) - Kampus Cirebon

c. Kampus Bandung, Jl. Ganesa no. 10 Bandung, Fakultas/Sekolahnya adalah :

Baca juga: Mau Masuk ITB Tanpa Tes? Ini Prediksi Nilai Rapor Ideal per Fakultas ITB Jalur SNBP

- Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA)
- Sekolah Ilmu dan Teknologi Hayati (SITH) - Program Sains
- Sekolah Farmasi (SF)
- Fakultas Ilmu dan Teknologi Kebumian (FITB) - Kampus Ganesa
- Fakultas Teknik Pertambangan dan Perminyakan (FTTM) - Kampus Ganesa
- Sekolah Teknik Elektro dan Informatika (STEI)
- Fakultas Teknik Sipil dan Lingkungan (FTSL) - Kampus Ganesa
- Fakultas Teknologi Industri (FTI) - Kampus Ganesa
- Fakultas Teknik Mesin dan Dirgantara (FTMD)
- Sekolah Arsitektur Perencanaan dan Pengembangan Kebijakan (SAPPK) - Kampus Ganesa
- Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) - Kampus Ganesa
- Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM)
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
5 Jurusan Kuliah Paling...
5 Jurusan Kuliah Paling Sulit di Dunia, Apa Saja?
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
10 Jurusan D4 Paling...
10 Jurusan D4 Paling Ketat di SNBP 2025, Keperawatan Anestesiologi Hanya Terima 0,94% Pendaftar!
Lulus SNBP 2025 di ITS,...
Lulus SNBP 2025 di ITS, IPB, dan ITB? Berikut Biaya Kuliahnya untuk Semua Jurusan
11 Prodi ITB Terbaik...
11 Prodi ITB Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2025, Pilihan Teratas untuk SNBT
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Keperawatan di USK dan Universitas Malikussaleh
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Kebidanan di Universitas Bengkulu, Unair, dan UB
Rekomendasi
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
JEC Luncurkan Matapedia...
JEC Luncurkan Matapedia Ensiklopedia Digital Pertama di Indonesia
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
Berita Terkini
Guru SD di OKI Ikuti...
Guru SD di OKI Ikuti Pelatihan Penggunaan Pendamping Buku Ajar Gajah Sumatra
4 jam yang lalu
Link Pengumuman UTBK...
Link Pengumuman UTBK 2025 Berikut Jadwal dan Cara Melihat Hasilnya
9 jam yang lalu
PLTS, AI, hingga IoT,...
PLTS, AI, hingga IoT, Kemendikdasmen Pamer Inovasi Hebat Guru SMK dan Instruktur LKP
9 jam yang lalu
Tegas! Pelaku Kecurangan...
Tegas! Pelaku Kecurangan UTBK 2025 Akan Didiskualifikasi dari Semua Jalur Masuk PTN
10 jam yang lalu
Mendikdasmen Dorong...
Mendikdasmen Dorong Peningkatan Kompetensi Guru SMK dan Instruktur LKP
12 jam yang lalu
Panitia SNPMB Mengutuk...
Panitia SNPMB Mengutuk Segala Bentuk Kecurangan di UTBK 2025
14 jam yang lalu
Infografis
5 Fakta 2024 Jadi Tahun...
5 Fakta 2024 Jadi Tahun Kemenangan Rusia di Perang Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved