Teliti Kulit Singkong, 4 Siswi MAN 3 Jembrana Raih Perak di Olimpiade Sains Internasional

Rabu, 27 Desember 2023 - 15:50 WIB
loading...
Teliti Kulit Singkong,...
Empat siswi MAN 3 Jembrana berhasil meraih medali perak pada Indonesia International Applied Science Project Olympiad (I2ASPO) 2023. Foto/Kemenag.
A A A
JAKARTA - Empat siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Jembrana berhasil meraih medali perak pada Indonesia International Applied Science Project Olympiad (I2ASPO) 2023. Ini menjadi merupakan kado akhir tahun yang paling berharga bagi madrasah mereka.

Tim riset Al-Kindi MAN 3 Jembrana ini terdiri dari empat pelajar yaitu Kharisma Dewi Amania Rahmah, Atika Nafisha, Afiqa Putri Fatina, dan Nadya Artanti.

Topik penelitian mereka dianggap unik sehingga mampu mencuri atensi para juri. Atas binaan tim pembimbing riset MAN 3 Jembrana, keempat siswa ini berhasil menciptakan sebuah formula untuk meminimalisir limbah kulit singkong guna mendukung program diversifikasi pangan dan energi terbarukan.

Baca juga: Mahasiswa Polinef Raih Emas di Olimpiade Sains Internasional, Buat Helm Anti Maling

"Ide penelitian diperoleh saat melakukan observasi ke pengusaha keripik singkong di sekitar madrasah. Hasil observasi yang dilakukan ditemukan fakta bahwa hasil sampingan dari usaha pembuatan keripik singkong berupa limbah kulit yang dalam jumlah besar dapat menimbulkan bau menyengat,” ujar ketua tim Kharisma Dewi, dikutip dari laman Kemenag, Rabu (27/12/2023).

Para peneliti muda ini pun membuat formula berupa produk tri in one dari limbah kulit singkong.

Kepala MAN 3 Jembrana Saras Mawantyo mengaku bangga atas perolehan perak yang ditorehkan anak didiknya.

Baca juga: Cerita Duriatun, Anak Pembuat Gula Jawa yang Lolos SNBP di FMIPA UNY

Prestasi ini, kata Saras, menjadi tolok ukur bagi MAN 3 Jembrana sebagai salah satu madrasah dengan klasterisasi unggul. “Saya berharap prestasi ini dapat diikuti oleh seluruh program unggulan yang dimiliki MAN 3 Jembrana,” lugasnya.

Saras berharap, tim riset Al-Kindi menjadi salah satu wadah berpikir kritis, kreatif, inovatif yang terus mendongkrak prestasi MAN 3 Jembrana. Kerja keras dan cerdas pembina dan tim peneliti telah mengharumkan nama MAN 3 Jembrana.

“Prestasi medali perak intenasional ini menjadi yang pertama bagi MAN 3 Jembrana,” ujarnya bahagia.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
50 Contoh Soal Pilihan...
50 Contoh Soal Pilihan Ganda OSN IPS SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawaban
50 Contoh Soal OSN IPA...
50 Contoh Soal OSN IPA SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawabannya!
500 Pelajar Dunia akan...
500 Pelajar Dunia akan Hadiri AWMUN XII di Bali
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta...
Keren, Siswa MAN 4 Jakarta Berhasil Diterima di 13 Kampus Top Dunia
Kesiapan Mental Anak...
Kesiapan Mental Anak Dinilai Berpengaruh ke Prestasi Akademik
Siswa MAN 4 Jakarta...
Siswa MAN 4 Jakarta Raih Penghargaan Outstanding Cambridge 2025
Siswi SMP Islam Al-Hamidiyah...
Siswi SMP Islam Al-Hamidiyah Raih Penghargaan Best Position Paper di AYIMUN 16
Pelajar Depok Raih Honourable...
Pelajar Depok Raih Honourable Mention di AYIMUN ke-16 Malaysia
Siswi SMA Labschool...
Siswi SMA Labschool Cirendeu Raih Penghargaan di Malaysia
Rekomendasi
Pakistan Akui Lakukan...
Pakistan Akui Lakukan Pekerjaan Kotor untuk Barat dalam Dukung Teroris
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
Iran Tawarkan Kemitraan...
Iran Tawarkan Kemitraan Energi Nuklir dengan AS
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
Berita Terkini
Guru SD di OKI Ikuti...
Guru SD di OKI Ikuti Pelatihan Penggunaan Pendamping Buku Ajar Gajah Sumatra
5 jam yang lalu
Link Pengumuman UTBK...
Link Pengumuman UTBK 2025 Berikut Jadwal dan Cara Melihat Hasilnya
10 jam yang lalu
PLTS, AI, hingga IoT,...
PLTS, AI, hingga IoT, Kemendikdasmen Pamer Inovasi Hebat Guru SMK dan Instruktur LKP
10 jam yang lalu
Tegas! Pelaku Kecurangan...
Tegas! Pelaku Kecurangan UTBK 2025 Akan Didiskualifikasi dari Semua Jalur Masuk PTN
12 jam yang lalu
Mendikdasmen Dorong...
Mendikdasmen Dorong Peningkatan Kompetensi Guru SMK dan Instruktur LKP
13 jam yang lalu
Panitia SNPMB Mengutuk...
Panitia SNPMB Mengutuk Segala Bentuk Kecurangan di UTBK 2025
15 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komodo hanya...
3 Alasan Komodo hanya Dapat Ditemukan di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved