Prospek Kerja Lulusan Sekolah Kedinasan Poltekim, ASN Kemenkumham Dalam Genggaman?

Senin, 29 Januari 2024 - 12:44 WIB
loading...
Prospek Kerja Lulusan...
Setelah lulus dari Politeknik Imigrasi (Poltekim), Taruna dan Taruni akan menjadi calon ASN di Kementerian Hukum dan HAM dan akan menyandang jabatan Analis Keimigrasian.Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini prospek kerja lulusan sekolah kedinasan Poltekim yang perlu diketahui. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menjadi salah satu instansi pemerintah yang memiliki sekolah kedinasan.

Dan sekolah kedinasan milik Kemenkumham salah satunya adalah Politeknik Keimigrasian (Poltekim). Lalu lulusan Poltekim bisa kerja dimana? Untuk menjawabnya, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Lulusan Poltekim Kerja Apa?


Setelah lulus dari Politeknik Imigrasi, Taruna dan Taruni akan menjadi calon ASN di Kementerian Hukum dan HAM dan akan menyandang jabatan Analis Keimigrasian.

Jabatan Fungsional Analis Keimigrasian Pertama adalah jabatan terendah dari kategori keahlian Analis Keimigrasian. Bagi lulusan Poltekim yang sudah diwisuda, kamu akan mendapat Brevet Pejabat Imigrasi (PI).

Selanjutnya, kamu bisa langsung mengikuti pendidikan Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) di Pusat Pendidikan Reserse dan Kriminal Polri di Cisarua, Bogor.


Menariknya, setelah lulus dari Poltekim kamu akan langsung menjadi PNS dan ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia yang menjadi wilayah kerja Kemenkumham.

Contohnya, kamu bisa bekerja di Direktorat Jenderal Imigrasi atau Kantor Imigrasi di daerah. Gelar yang akan kamu terima setelah lulus dari Poltekim adalah gelar Sarjana Terapan Imigrasi

Perkiraan Gaji Lulusan Poltekim


Lulusan Poltekim yang sudah PNS dan menempati jabatan Analis Keimigrasian Pertama akan menjabat sebagai PNS golongan III A dengan gaji pokok Rp2.534.000.

Gaji lulusan Poltekim termasuk tinggi, yaitu berada di urutan ke-2 setelah gaji lulusan STAN. Menurut Peraturan Menteri Hukum dan HAM No 21 Tahun 2014 tentang Jabatan dan Kelas Jabatan di Lingkungan Kemenkumham, jabatan Fungsional Analis Keimigrasian Pertama menempati jabatan ke-8 dengan besaran tunjangan mencapai Rp3.930.000.

Selain itu, kamu jugabakalmenerima tunjangan kinerja mulai dari Rp1.930.000 sampai Rp27.570.000. Besaran gaji lulusan Poltekim juga bergantung pada jabatan dan masa kerja.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2195 seconds (0.1#10.140)