20 Jurusan dengan Pendaftar Terbanyak di Unesa Jalur SNBT 2024, Nomor Satu dari Prodi Vokasi

Jum'at, 19 April 2024 - 13:24 WIB
loading...
20 Jurusan dengan Pendaftar Terbanyak di Unesa Jalur SNBT 2024, Nomor Satu dari Prodi Vokasi
Ada 20 jurusan kuliah yang menjadi favorit pendaftar peserta SNBT 2024 di Unesa. Foto/Unesa.
A A A
SURABAYA - Sebanyak 55.848 pendaftar Seleksi Nasional Berdasarkan Tes ( SNBT ) 2024 memilih Universitas Negeri Surabaya ( Unesa ). Ada 20 jurusan kuliah yang menjadi favorit pendaftar.

Jumlah siswa yang mendaftar ke Unesa melalui jalur tes tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya yang menyentuh angka 40.920 pendaftar atau naik 14.928 pendaftar di 2024.

Baca juga: 10 Jurusan dengan Pendaftar Terbanyak UPN Veteran Jatim di SNBP 2024

"Alhamdulillah tren pendaftar Unesa positif dari tahun ke tahun. Artinya, Unesa terus menjadi perguruan tinggi favorit di Indonesia," kata Direktur Akademik, Prof. Dr. Fida Rachmadiarti, dikutip dari laman Unesa, Jumat (19/4/2024).

Menurutnya, melejitnya angka calon mahasiswa baru di Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 ini adalah buah kepercayaan masyarakat untuk menitipkan anaknya menuntut ilmu di Unesa.

Selain itu, hal ini juga karena efek dari mutu, prestasi dan reputasi yang terus diperkuat dari tahun ke tahun. "Sosialisasi kita juga masif menjangkau seluruh lapisan masyarakat," ungkap Fida.

Prodi Vokasi Melesat


Kasubdit Penerimaan dan Kelulusan Mahasiswa Sukarmin menambahkan, ada tren menarik pada SNBT 2024 yaitu sejumlah program studi (prodi) sarjana terapan (D4) atau vokasi masuk 20 besar prodi pendaftar terbanyak Unesa di SNBT 2024.

Baca juga: 5 Prodi Favorit di ITERA pada SNBP 2024, Farmasi Paling Diminati

Misalnya saja jurusan kuliah D4 Administrasi Negara yang saat ini memimpin dalam daftar prodi terbanyak di Unesa dengan 4.968 pendaftar.

Lalu ada prodi D4 Manajemen Informatika di posisi ke4. Lalu, D4 Tata Boga di urutan ke-8, dan D4 Teknik Sipil pada urutan ke-12. "Dari data tersebut, secara keseluruhan Unesa termasuk perguruan tinggi favorit, juga vokasinya melejit dan jadi incaran," imbuh dosen kelahiran Magetan itu.

20 Jurusan dengan Pendaftar Terbanyak di Unesa Jalur SNBT 2024


1. D4 Administrasi Negara: 4.968 pendaftar
2. S1 Psikologi: 2.459 pendaftar
3. S1 Manajemen: 2.410 pendaftar
4. D4 Manajemen Informatika: 2.134 pendaftar
5. S1 Ilmu Komunikasi: 1.948 pendaftar
6. S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar: 1.945 pendaftar
7. S1 Ilmu Hukum: 1.695 pendaftar
8. D4 Tata Boga: 1.663 pendaftar
9. S1 Bisnis Digital: 1.518 pendaftar
10. S1 Akuntansi: 1.500 pendaftar
11. S1 Ilmu Administrasi Negara: 1.497 pendaftar
12. D4 Teknik Sipil: 1.483 pendaftar
13. S1 Teknik Informatika: 1.381 pendaftar
14. S1 Gizi: 1.254 pendaftar
15. S1 Pendidikan Administrasi Perkantoran: 1.045 pendaftar
16. S1 Sistem Informasi: 1.019 pendaftar
17. S1 Teknik Sipil: 986 pendaftar
18. S1 Bimbingan dan Konseling: 943 pendaftar
19. S1 Ekonomi: 809 pendaftar
20. S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia: 793 pendaftar.

Demikian 20 jurusan kuliah favorit pada SNBT 2024 di Unesa. Semoga informasi ini bermanfaat.
(nnz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2437 seconds (0.1#10.140)