Unesa Buka Pendaftaran Jalur Mandiri Prestasi 2024, Ini Syarat dan Ketentuannya

Rabu, 24 April 2024 - 16:00 WIB
loading...
Unesa Buka Pendaftaran...
Unesa telah membuka pendaftaran seleksi masuk Jalur Mandiri Prestasi 2024 mulai hari ini, Rabu (24/4/2024). Foto/Unesa.
A A A
SURABAYA - Unesa telah membuka pendaftaran seleksi masuk Jalur Mandiri Prestasi 2024 mulai hari ini, Rabu (24/4/2024), Berikut ini syarat dan ketentuan yang diperlukan untuk proses pendaftaran.

Jalur mandiri di Universitas Negeri Surabaya (Unesa) yang sudah dibuka mulai 24 April 2024 hingga 10 Juni 2024 ini ada tiga. Yakni jalur mandiri prestasi, jalur mandiri disabilitas, dan jalur mandiri kerja sama Kaltim.

Baca juga: Seleksi Mandiri Beasiswa ITS 2024 Sudah Dibuka, Tanpa Tes Tulis dan Uang Pangkal

Dikutip dari laman resmi Unesa, seleksi masuk jalur mandiri prestasi ini terbagi untuk siswa yang memiliki 11 prestasi yang diakui secara nasional dan internasional.

Baca juga: Pendaftaran Jalur Mandiri UM UGM CBT 2024 Dibuka Besok, Persyaratan dan Prosedurnya

Prestasi tersebut seperti seni, olahraga, MTQ, tahfidz, pesantren, prestasi keagamaan Protestan/Katolik/Hindu/Buddha, prestasi kepemimpinan, dan prestasi sainstek-soshum (akademik).

Bagi Anda yang berminat mengikuti jalur mandiri prestasi Unesa 2024, ini persyaratan dan ketentuannya.

KetentuanJalur Mandiri Prestasi Unesa 2024

1. Persyaratan Umum


1. Jalur ini dibuka untuk siswa berprestasi atau memiliki talenta seperti keolahragaan, keagamaan, keorganisasian, dan atau akademik

2. Peserta bisa memilih dua program studi. Bagi yang memilih prestasi olahraga sebaiknya memilih prodi yang sesuai dengan prestasinya.

3. Penentuan kelulusan:

- Nilai tes tulis: Tes tulis dilaksanakan secara online dari rumah masing-masing. Jadwal dan link soal didapatkan di kartu peserta. Materi tes: Skolastik, bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Penalaran Matematika dan Literasi.
- Tes wawancara. Tes wawancara untuk mengklarifikasi prestasi yang telah diraih atau praktek sesuai talenta atau prestasi yang diunggulkan peserta (Isian unggulan harus diisikan di isian pendaftaran)

4. Status kelulusan dikategorikan menjadi 4:

a. Pembebasan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) dan Uang Kuliah Tunggal (UKT) selama 8 semester

b. Pembebasan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) dan Uang Kuliah Tunggal (UKT) selama 2 semester

c. Pembebasan Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI), tetapi membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) penuh

d. Membayar UKT dan SPI

2. Persyaratan Khusus


Persyaratan khusus untuk semua prestasi yang berlaku secara keseluruhan adalah Warga negara Indonesia (WNI) dan lulusan SMA dan sederajat dan Paket C tahun 2022, 2023 atau 2024 (dibuktikan dengan ijazah atau Surat Keterangan Lulus untuk lulusan tahun 2024) atau sedang menempuh kelas 12.

Prestasi Olahraga

- Memiliki sertifikat kejuaraan I, II, atau III bidang olahraga pada tingkat Provinsi, Nasional, atau Internasional

Prestasi Seni

- Memiliki sertifikat kejuaraan 1, II, III bidang seni tingkat provinsi, nasional, atau internasional

Prestasi MTQ

- Memiliki sertifikat kejuaraan MTQ juara 1 tingkat Kabupaten/Kota atau juara 1—3 Provinsi/Nasional/Internasional

Prestasi Tahfidz

- Memiliki hafalan Al-qur’an minimal 10 Juz

Prestasi Pesantren

- Memiliki sertifikat atau surat keterangan prestasi keilmuan pesantren (membaca dan memaknai kitab kuning)

Prestasi Keagamaan Kristen, Katholik, Hindu, Budha, atau Konghucu

- Memiliki sertifikat prestasi di bidang keagamaan dari lembaga/instansi atau tokoh agama/pemimpin keagamaan terkait

Prestasi Kepemimpinan

- Memiliki surat keputusan atau sertifikat pengurus inti OSIS (sebagai ketua, sekretaris, bendahara beserta wakilnya) dari kepala sekolah

Prestasi Saintek-Soshum (Akademik)

- Memiliki sertifikat kejuaraan bidang Sains dan Soshum sesuai bidang studi yang ada di sekolah (Sains, ekonomi, sosial, bahasa, teknik, dll), sebagai juara I, II, atau III pada tingkat Provinsi, Nasional/Internasional

Jadwal Pendaftaran Jalur Mandiri Prestasi Unesa 2024


1. Pendaftaran: 24 April 2024-10 Juni 2024

2. Tes: 15 Juni 2024-17 Juni 2024

3. Pengumuman Kelulusan: 22 Juni 2024

4. Daftar Ulang Online: 23 Juni 2024- 28 Juni 2024

5. Penentuan UKT: 5 Juli 2024

6. Pembayaran UKT: 5 Juli 2024-20 Juli 2024

Tata Cara Pendaftaran


1. Buat akun pendaftaran di laman https://pmb.unesa.ac.id/ dan memilih menu "REGISTRASI"

2. Kemudian peserta akan mendapat email verifikasi akun pendaftaran

3. Validasi akun dan buat password

4. Login di laman laman https://pmb.unesa.ac.id/ menggunakan email dan password yang sudah dibuat

5. Isi biodata, jalur, dan prodi lalu klik Finalisasi

6. Membayar biaya pendaftaran dengan nomor virtual account yang sudah diterima sebelumnya

7. Peserta unggah data seperti scan ijazah, SKL, dan foto

8. Cetak kartu pendaftaran

Demikian informasi mengenai seleksi masuk jalur mandiri prestasi di Unesa yang sudah dibuka pendaftarannya hari ini, Rabu (24/4/2024. Semohga informasi ini bermanfaat.

(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1201 seconds (0.1#10.140)