Menristek Dorong Kerja Sama Riset Perguruan Tinggi Indonesia-Inggris

Senin, 24 Agustus 2020 - 08:24 WIB
loading...
Menristek Dorong Kerja...
Menristek/Kepala BRIN Bambang PS Brodjonegoro. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menristek/Kepala BRIN mendorong kerja sama riset dan penelitian antara universitas di Indonesia dengan Inggris. Sehingga diharapkan akan ada lebih banyak lagi hasil riset yang dihasilkan dari kedua negara tersebut.

Menistek/Kepala BRIN Bambang PS Brodjonegoro mengapresiasi kerja sama riset antara universitas di Indonesia dengan universitas di Inggris yang telah berjalan, yang dilakukan oleh diaspora Indonesia.

"Kami mengharapkan kerja sama inovatif lainnya akan terjalin berdasarkan minat dan kemitraan sejajar Indonesia Inggris," kata Menristek saat menjadi pembicara kunci pada Inaugural Meeting UK-ICIS (United Kingdom – Indonesia Consortium for Interdisciplinary Science) Founding Universities, Minggu (23/8). (Baca juga: Perguruan Tinggi Indonesia-Inggris Kolaborasi Lawan COVID-19, Ini Bocorannya )

Menurutnya, kemitraan kerja sama riset dan inovasi baik yang akan melalui UK-ICIS, maupun kerangka kerjasama Newton Fund harus seiring dan sinergi dengan Rencana Induk Riset Nasional (RIRN) 2017-2045.

Termasuk, lanjutnya, Prioritas Riset Nasional (PRN) 2020-2024 Indonesia yang mencakup Pangan dan Pertanian, Energi Baru dan Terbaharukan, Kesehatan dan Obat-obatan, Transportasi, Ketahanan dan Keamanan, Kelautan, Teknik Rekayasa (termasuk Teknologi Informasi dan Komunikasi), Kelautan dan Perikanan; Sosial Humaniora, Pendidikan dan Kebudayaan, serta bidang-bidang ilmu lainnya yang berbasis multi disiplin iptek.

Menteri Bambang kemudian mencontohkan Newton Fund program yang didanai oleh Pemerintah Indonesia dan Inggris mendanai kegiatan riset dan inovasi berbasis bidang-bidang Iptek yang telah di setujui secara seksama oleh kedua belah pihak, sehingga output-nya sangat bermanfaat bagi masyarakat di kedua Negara. (Baca juga: Klasterisasi Harus jadi Patokan Pembinaan Perguruan Tinggi )

"Nah, kedepan mekanisme keterlibatan diaspora Indonesia dalam program Newton Fund maupun program kerja sama RI UK lainnya, yang berbasis Institusi Pendidikan Tinggi patut di eksplorasi. Terutama bagi universitas yang punya minat riset sama dengan universitas di Indonesia," katanya melalui keterangan tertulis, Minggu (23/8).

Mantan Kepala Bappenas ini juga mengapresiasi Universitas di Indonesia dan Inggris yang sudah mempunyai kerja sama dengan perguruan tinggi di Ingggris, yaitu Universitas Gadjah Mada, Institut Teknologi Bandung, dan Institut Pertanian Bogor, sedangkan universitas dari Inggris yang sudah bekerja sama yaitu Nottingham University dan Warwick University.

Kerja sama antar Perguruan Tinggi Indonesia dan Inggris ini sejak lama sudah di rekognisi oleh Menteri terkait di kedua Negara. Oleh sebab itu, per 5 Agustus 2020, Menristek/Kepala BRIN dengan Menteri Sains Inggris YM Amanda Solloway sama-sama menyampaikan dukungannya melalui penandatanganan kerja sama riset dan inovasi antar kedua Negara.

Diharapkan akan lebih banyak lagi perolehan Hak Kekayaan Intelektual (HKI), paten bersama dan produk-produk inovasi yang di hasilkan kedua negara, dan bukan sekadar pencapaian publikasi ilmiah internasional saja karena dunia membutuhkan produk inovasi yang nyata.

Keterlibatan pihak swasta dalam konsep Triple Helix – Academicians Businessess Governments, juga perlu diperkuat kembali, sehingga jangkuan produk inovasi hasil kerja sama kedua negara di masa depan dapat dirasakan oleh masyarakat dunia.

Pembicara Utama lainnya dalam forum UK-ICIS adalah Menteri Sains, Amanda Solloway MP, Plt, Rektor IPB Arif Satria, Rektor ITB Reini D Wirahadikusumah, dan Rektor UGM Panut Mulyono.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
BWI Dukung Wakaf Perguruan...
BWI Dukung Wakaf Perguruan Tinggi untuk Pembiayaan Tridharma Pendidikan
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
MNC University Jalin...
MNC University Jalin Kerja Sama dengan Politeknik Siber Cerdika Internasional
Dukung Akademisi, Educativa...
Dukung Akademisi, Educativa Indonesia Hadirkan Solusi Riset hingga Publikasi Ilmiah
DKV Universitas MNC...
DKV Universitas MNC Pilihan Terbaik untuk Karier di Industri Kreatif
Beasiswa Belum Mampu...
Beasiswa Belum Mampu Tingkatkan APK Pendidikan Tinggi, Kemendikti Susun Strategi Nasional
Asesmen Lapangan Program...
Asesmen Lapangan Program Studi Manajemen MNC University Berjalan Sukses
Rekomendasi
Siapa Iwao Hakamada?...
Siapa Iwao Hakamada? Napi Jepang yang Dapat Ganti Rugi Rp24 Miliar setelah Dipenjara 46 Tahun
Tinjau Posko Pengamanan...
Tinjau Posko Pengamanan Idulfitri, Menko Polkam: Utamakan Pendekatan Humanis
Peran Surveyor Indonesia...
Peran Surveyor Indonesia Menjaga Keselamatan dan Konektivitas Mudik 2025
4 Anggota NATO yang...
4 Anggota NATO yang Tidak Pro-Israel
Nvidia Gemetar, Perusahaan...
Nvidia Gemetar, Perusahaan Milik Jack Ma Berhasil Kembangkan Model AI Lebih Murah Gunakan Chip Huawei
Harga dan Spesifikasi...
Harga dan Spesifikasi HP dan Tablet Murah Rp1 Jutaan Redmi A5 dan Redmi Pad SE 8.7
Berita Terkini
MNC University Kerja...
MNC University Kerja Sama dengan LSP SDM TIK untuk Tingkatkan Kompetensi Dosen dan Mahasiswa
8 jam yang lalu
5 Ucapan Selamat Idulfitri...
5 Ucapan Selamat Idulfitri 1446 H untuk Guru, Penuh Doa dan Makna
11 jam yang lalu
IPB Masuk 50 Besar Dunia...
IPB Masuk 50 Besar Dunia dalam QS WUR 2025, Peringkat 1 di ASEAN
12 jam yang lalu
10 Jurusan D4 Paling...
10 Jurusan D4 Paling Ketat di SNBP 2025, Keperawatan Anestesiologi Hanya Terima 0,94% Pendaftar!
14 jam yang lalu
Dana BOS Madrasah dan...
Dana BOS Madrasah dan BOP RA 2025 Mulai Dicairkan, Simak Mekanismenya
14 jam yang lalu
Keren Banget, Siswi...
Keren Banget, Siswi Berusia 15 Tahun Ini Berhasil Lulus SNBP 2025 di Unair
16 jam yang lalu
Infografis
5 Perguruan Tinggi Negeri...
5 Perguruan Tinggi Negeri yang Membuka Jalur Mandiri Nilai Rapor
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved