Fakultas Kedokteran UKI Raih Akreditasi Unggul dari LAM-PTKes

Jum'at, 19 Juli 2024 - 11:31 WIB
loading...
Fakultas Kedokteran...
Fakultas Kedokteran (FK) UKI berhasil meraih akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes.). Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Kristen Indonesia (UKI) berhasil meraih akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes.)

Secara rinci akreditasi Unggul FK UKI itu yakni untuk Program Studi Sarjana Kedokteran FK UKI sesuai SK LAM-PTKes Nomor 0365/LAM-PTKes/Akr/Pro/VI/2024 dan Program Studi Profesi Dokter FK UKI sesuai SK LAM-PTKes Nomor 0366/LAM-PTKes/Akr/Pro/VI/2024.

Dekan FK UKI, Dr. dr. Robert Sinurat, Sp.BS (K) menjelaskan bahwa salah satu misi Fakultas Kedokteran UKI adalah menyelenggarakan Tri Dharma perguruan tinggi yang bermutu, mandiri dan inovatif berlandaskan nilai kristiani dan semangat nasionalisme dengan keunggulan pada bidang stunting dan penyakit tropis.

“Kami memiliki kegiatan Tri Dharma yakni pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Salah satu program kerja sama FK UKI dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Sumedang, yaitu program “Live In” yakni mahasiswa FK UKI tinggal di desa, belajar di puskesmas, melakukan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat, khususnya untuk membantu upaya menurunkan angka stunting, yang disupervisi ataupun dibimbing oleh dosen FK UKI,“ ujar Robert dalam keterangan resminya, Jumat (19/7/2024).



Menurut Robert, FK UKI berhasil meraih Akreditasi Unggul karena peningkatan kualitas dan kuantitas penelitian serta publikasi ilmiah para dosen. Dan juga penelitian hasil kolaborasi dosen dengan mahasiswa maupun dengan mitra yang terpublikasi pada jurnal internasional.

Demikian juga penelitian dosen yang mendapatkan hibah dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI yang menghasilkan karya inovasi suatu prototipe Virtual Reality yang dapat membantu pembelajaran mahasiswa dalam praktikum. Selain itu juga berbagai prestasi nasional dan internasional mahasiswa dalam bidang akademik maupun non akademik (minat dan bakat).

“FK UKI berkomitmen meningkatkan mutu lulusan yang berintegritas dan kompeten di bidang kedokteran, serta mampu bersaing di tingkat Asia, terutama ASEAN,” tambahnya.

Saat ini FK UKI juga sudaj mempunyai Rumah Sakit Pendidikan Utama sendiri yang letaknya di samping kampus FK UKI serta Rumah Sakit Pendidikan Jejaring (satelit dan afiliasi) yang tersebar di Jakarta dan luar Jakarta.

Sarana prasarana proses pembelajaran di FK UKI antara lain ruang kuliah ampiteater dan datar, laboratorium multidisiplin, ruang skills-laboratory, ruang tutorial lengkap dengan e-board, laboratorium komputer, serta perpustakaan yang lengkap dan mahasiswa dapat mengakses buku dan jurnal digital dengan akun masing-masing.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Berapa Biaya Kuliah...
Berapa Biaya Kuliah Kedokteran yang Bisa Ditanggung KIP Kuliah 2025?
UKT Fakultas Kedokteran...
UKT Fakultas Kedokteran UGM 2025, dari Nol Rupiah hingga yang Paling Mahal
Daya Tampung Prodi Pendidikan...
Daya Tampung Prodi Pendidikan Dokter di UI dan Unpad melalui Jalur SNBT, Cek di Sini
PMB Unhan 2025 Ditutup...
PMB Unhan 2025 Ditutup 28 Februari, Bisa Kuliah Kedokteran Gratis
Kedokteran Herbal Jadi...
Kedokteran Herbal Jadi Ciri Khas dan Keunggulan FK IPB University
Kisah Annisa, Anak Buruh...
Kisah Annisa, Anak Buruh Harian Lulusan Terbaik Kedokteran Undip
FK UNEJ dan Dinkes Probolinggo...
FK UNEJ dan Dinkes Probolinggo Jalin Kerja Sama Perkuat Layanan Kesehatan
12 PTN dengan Jurusan...
12 PTN dengan Jurusan Kedokteran yang Masuk Peringkat Terbaik Dunia THE WUR 2025
10 Jurusan Paling Sulit...
10 Jurusan Paling Sulit Ditembus di IPB, Nomor 1 Prodinya Baru Dibuka 2 Tahun
Rekomendasi
Wasiat Mat Solar ke...
Wasiat Mat Solar ke Anak sebelum Meninggal, Minta Tidak Melupakan Salat
Ketentuan Trading Halt,...
Ketentuan Trading Halt, Bursa Saham Bisa Kena Suspensi Jika Turun 15%
Langkah Kenriz Terhenti...
Langkah Kenriz Terhenti di Indonesian Idol XIII, Ini 6 Peserta yang Bertahan
Bagaimana Mahmoud Khalil...
Bagaimana Mahmoud Khalil Jadi Ikon Perjuangan Aktivis Pro-Palestina Melawan Trump?
Terima Koalisi Masyarakat...
Terima Koalisi Masyarakat Sipil Soal RUU TNI, Dasco: InsyaAllah Ada Titik Temu
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 86: Arini Jatuh Ke Jurang
Berita Terkini
Selamat, 173.028 Siswa...
Selamat, 173.028 Siswa Dinyatakan Diterima di PTN melalui Jalur SNBP 2025
34 menit yang lalu
Jadwal Libur Lebaran...
Jadwal Libur Lebaran 2025 untuk Anak Sekolah, Masuk Kembali 9 April
2 jam yang lalu
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
3 jam yang lalu
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
5 jam yang lalu
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
5 jam yang lalu
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
9 jam yang lalu
Infografis
Kartu Jakarta Mahasiswa...
Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul Tak Terdampak Efisiensi Anggaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved