Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024 di Situs Resmi SSCASN BKN

Sabtu, 14 September 2024 - 20:40 WIB
loading...
Cara Cek Hasil Seleksi...
Cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2024 ini dapat dilakukan di laman resmi SSCASN BKN dengan login dan melihat langsung pengumumannya.Foto ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2024 ini dapat dilakukan di laman resmi SSCASN BKN dengan login dan melihat langsung pengumumannya.

Setelah pendaftaran CPNS 2024 ditutup pada tanggal 10 September 2024, para peserta kini tinggal menunggu pengumuman lolos tidaknya seleksi administrasi yang dimulai pada tanggal 14 September 2024 ini.

Nantinya prosesi pengumuman lolos tidaknya seleksi administrasi ini tidak hanya berlangsung selama satu hari saja, namun hingga 19 September 2024 mendatang.

Cara Cek Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024


Untuk cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2024 ini dapat dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut :

- Pertama, kunjungi situs sscasn.bkn.go.id melalui browser

- Selanjutnya, klik pada opsi login atau masuk

- Isi NIK, Password, dan kode captcha yang tertera

- Jika sudah masuk ke akun yang dimiliki, scroll ke bawah

- Nantinya akan ada pengumuman "Selamat! Anda lulus tahap administrasi berkas" jika diterima atau memenuhi syarat

- Adapula pesan "Mohon maaf. Anda tidak lolos tahap administrasi karena belum memenuhi persyaratan administrasi instansi yang dilamar", jika tidak diterima.

Bagi peserta yang dinyatakan lolos seleksi administrasi, nanti akan diarahkan untuk mencetak kartu peserta ujian. Namun, proses cetak Kartu belum bisa dilakukan apabila masa sanggah dan masa verifikasi belum berakhir.


Jadwal CPNS 2024 Setelah Seleksi Administrasi


Jika sudah dinyatakan lolos, maka peserta bisa tenang untuk belajar demi mempersiapkan Seleksi Kemampuan Dasar (SKD). Berikut ini jadwal CPNS 2024 setelah seleksi administrasi.

- Pengumuman hasil seleksi administrasi: 14-19 September 2024

- Masa sanggah: 20-22 September 2024

- Jawaban sanggah: 20-24 September 2024

- Pengumuman pasca-masa sanggah: 23-29 September 2024

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 9-15 Oktober 2024

- Pelaksanaan SKD CPNS: 16 Oktober-14 November 2024

- Pengumuman Hasil SKD CPNS: 17-19 November 2024

- Penentuan Titik Lokasi Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan CAT: 20-22 November 2024

- Penentuan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 23-25 November 2024

- Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 4-8 Desember 2024

- Pelaksanaan SKB CPNS: 9-20 Desember 2024

Integrasi Nilai SKD dan SKB CPNS: 17 Desember 2024-4 Januari 2025

- Pengumuman Hasil CPNS: 5-12 Januari 2025

- Masa Sanggah: 13-15 Januari 2025

- Jawab Sanggah: 13-19 Januari 2025

- Pengolahan Seleksi Hasil Sanggah: 15-20 Januari 2025

- Pengumuman Pasca Sanggah: 16-22 Januari 2025

- Pengisian DRH NIP CPNS: 23 Januari-21 Februari 2025

- Pengusulan Penetapan NIP CPNS: 22 Februari-23 Maret 2025

Itulah informasi tentang cara cek hasil seleksi administrasi CPNS 2024, lengkap dengan jadwal agenda CPNS 2024 selepas seleksi administrasi.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1149 seconds (0.1#10.140)