BKN Ungkap Rahasia Lolos Seleksi Administrasi CPNS 2024, Nomor 6 Jangan Coba-Coba

Kamis, 15 Agustus 2024 - 09:13 WIB
loading...
BKN Ungkap Rahasia Lolos...
BKN mengungkapkan enam rahasia lolos seleksi administrasi CPNS 2024. Pendaftaran CPNS 2024 akan dibuka 20 Agustus. Foto/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - BKN mengungkapkan enam rahasia lolos seleksi administrasi CPNS 2024 . Pendaftaran CPNS 2024 akan dibuka 20 Agustus sehingga waktu yang tersedia ini bisa digunakan untuk belajar dan menyiapkan dokumen.

Menjadi seorang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) merupakan impian banyak orang di Indonesia, terutama karena stabilitas karier dan berbagai manfaat yang ditawarkan.

Baca juga: Resmi dari BKN! Pendaftaran CPNS 2024 Dimulai 20 Agustus, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran CPNS 2024 yang akan dibuka pada 20 Agustus menjadi kesempatan emas bagi para pencari kerja yang ingin berkarier sebagai aparatur sipil negara. Mengingat persaingan yang ketat, persiapan yang matang sangatlah penting.

Dengan persiapan yang matang dan strategi yang tepat, peluang untuk lolos dalam seleksi CPNS 2024 akan semakin besar. Lalu apa sih tips untuk memenangkan tahap awal untuk seleksi administrasi CPNS 2024?

Baca juga: Setelah Tahap SKD, Kapan Pengumuman Sekolah Kedinasan 2024 Dilakukan? Ini Waktunya

Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui akun Instagram resminya mengungkapkan enam hal penting untuk seleksi administrasi. Kata BKN, jangan sampai kesempatan terbuang hanya karena tidak cermat di awal.

6 Rahasia Lolos Seleksi Administrasi CPNS 2024

1. Ijazah Bukan SKL


BKN mengatakan, berkas dokumen yang wajib untuk dilampirkan sebagai tanda bukti jenjang pendidikan terakhir itu adalah ijazah dan bukan Surat Keterangan Lulus (SKL).

2. Mau Melamar di Instansi dan Jabatan Apa?


Selanjutnya, tips untuk memenangkan persaingan dalam perebutan menjadi PNS adalah mengetahui informasi instansi dan jabatan yang mau dilamar.

Baca juga: Panduan Lengkap Pendaftaran CASN 2024, Perbesar Peluang Lolos CPNS

Kalian bisa mencari informasinya di laman ASN Karier. Fun fact, gaji atau take home paynya juga bisa dilihat di sini saat portal pendaftaran sudah dibuka.

3. Wajib Pakai E-Materai


Surat pernyataan dan surat lamaran saat mendaftar wajib menggunakan e-materai. Belajar dari pengalaman pelamar sebelumnya, satu hal ini harus kalian cermati betul.

Baca juga: Pejuang ASN Catat! Berikut Formasi CPNS 2024 di Kementerian Pertanian
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1655 seconds (0.1#10.140)