Rektor UI 2024-2029 Prof Heri Hermansyah: Superman Tidak Bisa Majukan UI

Senin, 23 September 2024 - 14:31 WIB
loading...
Rektor UI 2024-2029...
Universitas Indonesia (UI) akhirnya menemukan nakhoda baru yakni Prof Heri Hermansyah sebagai Rektor UI Terpilih Periode 2024-2029. Foto/YouTube UI.
A A A
JAKARTA - Universitas Indonesia (UI) akhirnya menemukan nakhoda baru yakni Prof Heri Hermansyah . Prof Heri menang 18 suara pada voting pemilihan rektor UI yang digelar di Balai Sidang, Kampus UI Depok, Senin siang (23/9/2024).

Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) itu terpilih menjadi Rektor UI terpilih periode 2024-2024 itu mendapat suara terbanyak pada saat voting. Lawannya, Teguh Dartanto yang juga Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) mendapat 4 suara dan Prof Ari Fahrial Syam, Dekan Fakultas Kedokteran (FK) hanya mampu meraup 1 suara saja.

Baca juga: Prof Heri Hermansyah Dilantik sebagai Rektor UI pada 4 Desember 2024

Heri usai pemungutan suara pun memberikan sambutan. Menurut dia, proses pemilihan rektor UI periode 2024-2029 yang cukup panjang ini bahkan berdampak kepada tubuhnya.

"Perjalanan ini cukup panjang. Membuat juga berat badan turun sekitar 3 Kg. tapi Alhamdulillah banyak yang menyebut lebih slim," kata Prof Heri dikutip dari YouTube UI, Senin (23/9/2024).

Baca juga: Prof Heri Hermansyah Terpilih Jadi Rektor UI Periode 2024-2029

Guru besar termuda dalam sejarah Fakultas Teknik UI itu melanjutkan, untuk memajukan kampus UI tidak bisa dilakukan oleh satu orang saja, melainkan harus bersama-sama.

"Saya hanya ingin mengatakan bahwa untuk memajukan UI tidak bisa oleh seorang superman. Superman pun tidak bisa," katanya memberi sambutan usai voting, dikutip dari YouTube UI, Senin (23/9/2024).

"Yang bisa melakukan adalah super team," ujarnya lagi mengenai pemajuan UI ke depannya.

Baca juga: Maju di Pemilihan Rektor UI, Berat Badan Prof Heri Hermansyah Turun 3 Kg
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1909 seconds (0.1#10.140)