Ini Cara Cek Waktu dan Tempat Tes SKD CPNS 2024 yang Penjadwalannya Dimulai 2 Oktober

Selasa, 01 Oktober 2024 - 11:20 WIB
loading...
Ini Cara Cek Waktu dan...
Penjadwalan Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 akan dilakukan mulai 2 Oktober 2024. Foto ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Begini cara cek jadwal, waktu, dan tempat tes SKD CPNS 2024. Penjadwalan Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 akan dilakukan mulai 2 Oktober 2024.

Nantinya, dari hasil penjadwalan tersebut, pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat SKD CPNS 2024 baru akan dilakukan pada 9-15 Oktober 2024.

Sementara itu, pelaksanaan SKD CPNS dimulai 16 Oktober-14 November 2024. Jadwal SKD CPNS 2024 tiap peserta bisa dilihat melalui sscasn.bkn.go.id atau laman resmi instansi. Untuk info lengkap terkait hal ini akan dibahas artikel berikut, simak ya!

Cara Cek Jadwal, Waktu, dan Tempat SKD CPNS 2024


Jadwal, waktu, dan tempat SKD CPNS 2024 dapat dilihat di kartu ujian yang telah diunduh di sscasn.bkn.go.id dan di laman instansi masing-masing. Berikut caranya:

1. Kunjungi laman SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id/

2. Login ke akun seleksi CPNS menggunakan NIK (Nomor Induk Kependudukan) dan password yang telah Anda daftarkan sebelumnya. Pastikan Anda menggunakan informasi login yang benar.

3. Setelah masa sanggah berakhir, tombol khusus untuk mencetak kartu ujian CPNS 2024 akan otomatis muncul di laman SSCASN. Anda akan melihatnya setelah pengumuman pasca sanggah.

4. Klik tombol yang muncul untuk mulai mengunduh dan mencetak kartu ujian Anda. Pastikan Anda menyimpan file kartu ujian dengan baik dan mencetaknya dengan kertas yang berkualitas.


Adapun lokasi SKD CPNS 2024 kemungkinan besar sesuai dengan lokasi yang dipilih oleh peserta saat pendaftaran. Kamu juga bisa memantau perkembangan pengumuman formasi CPNS 2024 di beberapa laman kementerian/lembaga berikut.

• Kejaksaan Republik Indonesia: https://biropeg.kejaksaan.go.id/pengumuman/cpns

• Mahkamah Agung (MA): https://rekrutmen.mahkamahagung.go.id/
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3284 seconds (0.1#10.140)