15 Kementerian yang Buka Lowongan PPPK 2024, Ini Rincian Jumlah Formasinya

Senin, 14 Oktober 2024 - 10:34 WIB
loading...
15 Kementerian yang...
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menjadi salah satu instansi pemerintah yang membuka lowongan PPPK 2024 dengan membuka 255 Formasi. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini info 15 Kementerian dan Badan Negara yang membuka lowongan untuk PPPK 2024. Sudah banyak instansi yang saling mengumunkan kebutuhan Formasi PPPK 2024. Dalam penjelasan pemerintah, secara umum kebutuhan PPPK yang dibuka tahun ini jauh lebih besar dibandingkan kuota untuk CPNS.

Total formasi CASN 2024 adalah sebanyak 1.280.547 sedangkan untuk PPPK mendapat jatah 1.031.554 formasi. Lalu instansi atau badan negara mana saja yang membuka lowongan PPPK 2024? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

15 Kementerian yang Buka Formasi PPPK 2024


1. Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional (BPN)


Jumlah Formasi: 13.330

2. Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN)


Jumlah Formasi: 95.

3. Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora)


Jumlah Formasi: 255

4. Kementerian Energi Sumber Daya Mineral dan Energi (Kementerian ESDM)


Jumlah Formasi: 754

5. Kementerian Politik Hukum dan Keamanan (Kemenko Polhukam)


Jumlah Formasi: 81

6. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP)


Jumlah Formasi: 81

7. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)


Jumlah Formasi: 16.626

8. Badan Kepegawaian Negara (BKN)


Jumlah Formasi: 115

9. Kementerian Kesehatan (Kemenkes)


Jumlah formasi: 14.593

10. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo)


Jumlah Formasi: 4.873

11. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT)


Jumlah Formasi: 128

12. Kemenag


Jumlah Formasi: 89.871

13. Mahkamah Agung


Jumlah Formasi: 9.276

14. Kementerian Sosial


Jumlah Formasi: 40.573

15. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek)


Jumlah Formasi: 25.404


Dokumen Pendaftaran PPPK 2024


Kartu keluarga (KK)

Kartu tanda penduduk (KTP) atau surat keterangan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil)

Ijazah

Transkrip nilai

Pasfoto

Swafoto (selfie)

Dokumen lain yang disyaratkan instansi tujuan.

Cara Daftar PPPK 2024 di sscasn.bkn.go.id


Buka portal SSCASN BKN pada tautan https://sscasn.bkn.go.id/

Klik tombol "Masuk" lalu masukkan NIK, password, dan kode CAPTCHA, lanjutkan dengan klik "Masuk"

Pengisian Biodata


Ada beberapa data yang sudah terisi secara otomatis dari proses pendaftaran akun

Pada form ini pelamar masih dapat mengubah beberapa data seperti nama (sesuai ijazah), e-mail, dan jenis kelamin

Lengkapi kolom gelar depan ijazah dan gelar belakang ijazah. Jika tidak ada isi dengan tanda ( - )

Masukkan alamat sesuai KTP dan isi apakah pelamar sedang mengikuti program beasiswa

Pilih jenis disabilitas pada menu yang tersedia

Apabila pelamar memilih jenis disabilitas selain "Non Disabilitas", maka pelamar harus menginput Link Video yang berkaitan dengan disabilitas yang dipilih

Lengkapi data yang tersedia hingga tanda tangan pada area yang tersedia

Bila data telah dilengkapi klik "Selanjutnya"

Memilih Jenis Seleksi


Pilih jenis seleksi PPPK

Jika merupakan eks THK-II, pilih Iya pada pertanyaan "Apakah anda peserta eks THK-II?"

Klik "Selanjutnya"

Mendaftar Formasi


Pilih instansi dan jenis formasi

Centang kotak jabatan tenaga kesehatan jika memilih PPPK kesehatan

Klik "Pilih" untuk memunculkan form isian lebih lanjut atau klik "Ulang" untuk mengubah instansi dan formasi yang dipilih

Pilih pendidikan sesuai dengan ijazah

Pilih jabatan yang akan dilamar

Pilih lokasi formasi

Pilih lokasi tes, jika diperbolehkan instansi

Isi IPK sesuai dengan data transkrip nilai atau isi nilai ijazah SMA

Isikan jenis skor tes bahasa Inggris dan angka skornya

Isi kolom di sebelahnya dengan skor pelamar

Isi nomor ijazah

Isi tahun lulus sesuai dengan yang tertera di ijazah

Isi tanggal ijazah sesuai dengan yang tertera di ijazah

Isi nama sekolah sesuai yang tertulis di ijazah atau isi nama perguruan tinggi dan nama prodi

Isi kode CAPTCHA

Klik "Selanjutnya"

Riwayat


Isi riwayat pekerjaan dan riwayat penulisan ilmiah jika ada. Jika tidak ada pelamar bisa klik "Selanjutnya"

Unggah Dokumen

Unggah dokumen sesuai ketentuan instansi maupun ketentuan format

Cek kembali tipe dokumen dan ukuran dokumen yang dapat diunggah ke sistem

Klik "Unggah" lalu cari dokumen di komputer

Setelah dokumen berhasil diunggah, status dokumen akan berubah menjadi "Sudah Diunggah"

Cek kembali dokumen yang sudah diunggah dengan klik "Lihat"

Jika salah unggah, klik "Unggah" kembali, lalu cari dokumen yang benar sehingga sistem menyimpan dokumen yang terakhir diunggah

Jika pelamar mengunggah file yang tidak sesuai Ketentuan Unggah Dokumen, maka muncul kotak Galat.

Setelah unggah semua dokumen, klik Periksa kembali apakah dokumen sudah sesuai ketentuan instansi dan format.

Jika sudah yakin semua dokumen sesuai, klik "Selanjutnya"

Resume Pendaftaran


Masuk ke bagian Resume, baca saksama dan cek lagi data-data yang sudah diisi

Jika belum yakin atau hendak memperbaiki data-data sebelumnya, klik "Sebelumnya"

Cek dan pastikan data yang sudah diisikan pada sistem tidak salah isi, klik "Lihat" untuk melihat dokumen yang diunggah

Setelah yakin tidak ada kesalahan, centang dengan klik semua kotak mulai dari Nama Instansi sampai Persyaratan Instansi

Klik "Akhiri Proses Pendaftaran"

Muncul peringatan bahwa data tidak akan bisa diubah setelah proses diakhiri

Jika sudah yakin, klik "Iya", jika belum maka klik "Tidak".

Jika klik "Iya" akan muncul Resume Pendaftaran Calon ASN

Klik "Cetak Kartu Informasi Akun" untuk mencetak Kartu Informasi Akun

Klik "Cetak Kartu Pendaftaran PPPK" untuk mencetak Kartu Pendaftaran PPPK.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1003 seconds (0.1#10.140)