Resmi Jadi Presiden dan Wapres RI, Ini Riwayat Pendidikan Prabowo dan Gibran

Minggu, 20 Oktober 2024 - 12:26 WIB
loading...
Resmi Jadi Presiden...
Riwayat pendidikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang resmi dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. Foto/YouTube DPR RI.
A A A
JAKARTA - Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, Minggu (20/10/2024). Berikut ini riwayat pendidikannya .

Peresmian keduanya menjadi Presiden dan Wapres RI periode 2024-2029 ini ditandai dengan penandatanganan berita acara pelantikan yang sebelumnya diawali dengan pengucapan sumpah jabatan masing-masing.

Baca juga: Sah! Prabowo-Gibran Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029

Pengucapan sumpah jabatan Prabowo dan Gibran ini disaksikan oleh seluruh anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI yang hadir di ruang sidang paripurna, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. Hadir pula para pemimpin negara lain dan utusan khususnya.

Usai penandatanganan berita acara pelantikan, acara dilanjutkan dengan pertukaran tempat duduk Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 dengan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.

Baca juga: Pidato Kenegaraan, Prabowo: Masih Terlalu Banyak Korupsi di Negara Kita!

Selanjutnya Prabowo Subianto yang pada momen bersejarah ini mengenakan pakaian adat betawi dipersilakan untuk menyampaikan pidato kenegaraan pertamanya sebagai presiden.

Riwayat Pendidikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka


Hari ini, Minggu (20/10/2024) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI. Dikutip dari laman Komisi Pemilihan Umum (KPU), berikut ini riwayat pendidikan keduanya.

Baca juga: Ini Jejak Pendidikan 7 Presiden Indonesia

Riwayat Pendidikan Prabowo Subianto


1. SD: The Dean School Singapura: (1957-1960)

2. SD: Glenealy Junior School: (1960-1962)

3. SMP: Victoria Institute, Kuala Lumpur, Malaysia (1962-1964)

4. SMP: American International School of Zurich, Swiss (1966-1968)

5. Akademi Militer Nasional, Magelang: 1970-1974

Sepanjang karier militernya, ia mengikuti berbagai pelatihan dan pendidikan militer di dalam dan luar negeri. Berbagai pelatihan yang ia dapatkan seperti kursus dasar kecabangan infanteri pada tahun 1974, kemudian ia juga mengikuti kursus para komando pada tahun 1975. Lalu pada tahun 1977 ia mendalami ilmu kemiliteran di Jump Master dan kursus perwira penyelidik.

Prabowo juga pernah mengikuti pelatihan ilmu kemiliteran di Jump Master dan kursus perwira penyelidik. Selain itu ia juga mengikuti kursus free fall pada tahun 1981.

Mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus ini juga pernah mengikuti pelatihan Countr Terorist Course Gsg-9 di Jerman dan Special Forces Officer di Fourt Bening, Amerika Serikat.

Riwayat Pendidikan Gibran Rakabuming Raka


1. SD Negeri Mangkubumen Kidul 16 (1993-1999)

2. SMP Negeri 1 Surakarta (1999-2000)

3. Orchid Park Secondary School Singapore (2002-2004)

4. UTS Insearch Sydney (2004-2007)

5. MDIS Singapore (2007-2010).

Demikian riwayat pendidikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang resmi menjadi Presiden dan Wapres RI periode 2024-2029. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
Riwayat Pendidikan Putri...
Riwayat Pendidikan Putri Diana, Ibu Pangeran William dan Harry yang Dicintai Dunia
Jejak Pendidikan Pangeran...
Jejak Pendidikan Pangeran Mohammad bin Salman, Putra Mahkota dan Arsitek Visi 2030 Arab Saudi
Tretan Muslim Ternyata...
Tretan Muslim Ternyata Pernah Kuliah Keperawatan, Ini Riwayat Pendidikan Lengkapnya
Jejak Pendidikan Evandra...
Jejak Pendidikan Evandra Florasta, Pahlawan Timnas U-17 Loloskan Indonesia ke Piala Dunia 2025
Profil Pendidikan Ray...
Profil Pendidikan Ray Sahetapy, Aktor Legendaris Indonesia
Riwayat Pendidikan Maxime...
Riwayat Pendidikan Maxime Bouttier, Aktor Tampan yang Baru Melamar Luna Maya
Profil dan Riwayat Pendidikan...
Profil dan Riwayat Pendidikan Prof Ahmad Tholabi Kharlie, Khatib Salat Id di Masjid Istiqlal
Rekomendasi
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
Cuaca Buruk, 3 Pesawat...
Cuaca Buruk, 3 Pesawat Lion Air -Batik Air Tujuan Soekarna-Hatta Dialihkan ke Kertajati
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
Legislator Gerindra...
Legislator Gerindra Ungkap Perintah Presiden Bawa Angin Segar Tertibkan Truk ODOL
130.000 Orang Berikan...
130.000 Orang Berikan Penghormatan Terakhir pada Paus Fransiskus di Vatikan
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
Berita Terkini
Guru SD di OKI Ikuti...
Guru SD di OKI Ikuti Pelatihan Penggunaan Pendamping Buku Ajar Gajah Sumatra
6 jam yang lalu
Link Pengumuman UTBK...
Link Pengumuman UTBK 2025 Berikut Jadwal dan Cara Melihat Hasilnya
10 jam yang lalu
PLTS, AI, hingga IoT,...
PLTS, AI, hingga IoT, Kemendikdasmen Pamer Inovasi Hebat Guru SMK dan Instruktur LKP
11 jam yang lalu
Tegas! Pelaku Kecurangan...
Tegas! Pelaku Kecurangan UTBK 2025 Akan Didiskualifikasi dari Semua Jalur Masuk PTN
12 jam yang lalu
Mendikdasmen Dorong...
Mendikdasmen Dorong Peningkatan Kompetensi Guru SMK dan Instruktur LKP
14 jam yang lalu
Panitia SNPMB Mengutuk...
Panitia SNPMB Mengutuk Segala Bentuk Kecurangan di UTBK 2025
16 jam yang lalu
Infografis
Alasan RI Gabung BRICS,...
Alasan RI Gabung BRICS, Prabowo: Kita Mau Berada di Mana-mana
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved