Dedikasi Sekolah untuk Meningkatkan Pendidikan Bahasa Inggris Diganjar Penghargaan

Selasa, 26 November 2024 - 14:15 WIB
loading...
Dedikasi Sekolah untuk...
Mentari Assessment bersama Cambridge Assessment English mempersembahkan CEQ Preparation Centre Awards & Gathering 2024. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia masih membutuhkan perhatian lebih. Sekolah pun berperan aktif agar siswanya bisa menguasai kemampuan Bahasa internasional tersebut.

Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan Bahasa Inggris di Indonesia, Mentari Assessment selaku Authorized Platinum Exam Centre di Indonesia berkolaborasi bersama Cambridge Assessment English mempersembahkan CEQ Preparation Centre Awards & Gathering 2024.

Baca juga: 10 Tips Cara Mempelajari Bahasa Inggris bagi Pemula, Lets Go!

Acara ini digelar sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras sekolah serta lembaga di seluruh Indonesia yang bekerja sama dengan Mentari Assessment sebagai Preparation Exam Centre dalam pelaksanaan ujian bahasa Inggris, Cambridge English Qualifications (CEQ).

Sebagai Cambridge Assessment English Authorized Platinum Exam Centre, Mentari Assessment berperan menyelenggarakan ujian bahasa Inggris Cambridge English Qualifications kepada sekolah serta lembaga pendidikan di seluruh Indonesia.

Ujian ini dirancang untuk mengukur keterampilan bahasa Inggris, mulai dari tingkat pemula hingga profesional yang diakui oleh universitas, lembaga pendidikan, dan perusahaan di seluruh dunia.

Dengan adanya pengakuan ini, penghargaan yang diberikan memiliki nilai yang signifikan, karena mencerminkan kualitas dan komitmen dalam memajukan pendidikan
bahasa Inggris di Indonesia.

Penghargaan CEQ Preparation Centre Awards & Gathering 2024 meliputi berbagai kategori untuk mengapresiasi pencapaian dari sekolah serta lembaga Preparation Exam Centre di seluruh Indonesia.

Berbagai kategori meliputi Centre with the Best Overall Grade for Primary Level, hingga Centre with the Best Overall Grade for Secondary Level yang memberikan apresiasi untuk nilai ujian terbaik di masing-masing jenjang.

Kategori penghargaan lainnya yaitu Centre with the Best Performance mengapresiasi sekolah serta lembaga dengan banyaknya jumlah peserta. Kategori Centre of the Year merayakan komitmen sekolah dalam memajukan pendidikan melalui pelaksanaan Cambridge English Qualifications.

Sementara Outstanding Performance for New Preparation Centre mengapresiasi sekolah baru yang menunjukkan pertumbuhan peserta ujian selama periode 2 hingga 4 tahun.

Acara penghargaan CEQ Preparation Centre Awards & Gathering 2024 dihadiri oleh perwakilan dari Cambridge University Press & Assessment, Min Qu selaku Commercial Director for Northeast Southeast Asia Pacific Region, Andrew Campbell selaku Product Manager Proposition, dan Djuni Rimba sebagai perwakilan dari Centre Director Mentari Assessment.

Selain itu, acara ini juga dihadiri oleh pemilik sekolah, ketua yayasan, kepala sekolah, dan guru di seluruh Indonesia yang bekerja sama dengan Mentari Assessment.

Djuni Rimba menyatakan “Penghargaan ini adalah sebagai simbol perjuangan dan kesuksesan sekolah dan guru dalam meningkatkan kompetensi Bahasa Inggris siswa/i Indonesia ke standar global”.

CEQ Preparation Centre Awards & Gathering 2024 menjadi bukti apresiasi atas dedikasi dan kolaborasi sekolah dalam meningkatkan kualitas pendidikan bahasa Inggris di Indonesia.

Penghargaan ini tidak hanya memberikan pengakuan kepada institusi-institusi yang berprestasi, tetapi juga sebagai wadah untuk menginspirasi sekolah dan lembaga lainnya untuk terus berkontribusi dalam menciptakan generasi yang siap bersaing di tingkat internasional.

Dukungan penuh dari Mentari Assessment dan Cambridge Assessment English dapat semakin mempererat kolaborasi antar sekolah Preparation Exam Centre untuk meningkatkan pendidikan bahasa Inggris di seluruh Indonesia.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
English 1 Hadirkan Wajah...
English 1 Hadirkan Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris yang Lebih Kekinian
10 Contoh Ucapan Selamat...
10 Contoh Ucapan Selamat Hari Kartini dalam Bahasa Inggris untuk Berbagai Momen
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
Perkuat Pendidikan Bahasa...
Perkuat Pendidikan Bahasa Inggris lewat Kompetisi Nasional Spelling Bee ke-17
MK Tolak Gugatan, TOEFL...
MK Tolak Gugatan, TOEFL Tetap Jadi Syarat CPNS: Apa yang Perlu Dipersiapkan?
Pengertian, Contoh,...
Pengertian, Contoh, dan Struktur Hortatory Exposition Text
Pementasan Drama Semarakkan...
Pementasan Drama Semarakkan Capaian Akreditasi Unggul Prodi Bahasa Inggris UBM
16 Contoh Report Text...
16 Contoh Report Text Bahasa Inggris Singkat Beserta Artinya
5 Bahasa Asing yang...
5 Bahasa Asing yang Dikuasai Ustaz Adi Hidayat, dari Arab hingga Jepang
Rekomendasi
Pemprov DKI Jakarta...
Pemprov DKI Jakarta Diskon Bayar PBB-P2 Tahun 2025, Catat Tanggalnya
Penutupan Program Remaja...
Penutupan Program Remaja Bernegara, Surya Paloh: Saya Titipkan Bangsa Ini
Empat Nelayan Terseret...
Empat Nelayan Terseret Ombak Laut Selatan, Dua Ditemukan Tewas
Gelar Retreat untuk...
Gelar Retreat untuk Pejabat Pemprov Jatim di Pusdik Arhanud, Khofifah: Bangun Sinergi OPD
Diproduksi di Solo,...
Diproduksi di Solo, GSP Siap Pasok Kain American Drill ke Pasar Domestik dan Global
Status Ojol Bakal Diubah...
Status Ojol Bakal Diubah Jadi Pelaku UMKM, Grab Beri Catatan Ini
Berita Terkini
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
11 menit yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
1 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
3 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
4 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
5 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
9 jam yang lalu
Infografis
Buah Lontar Memiliki...
Buah Lontar Memiliki Manfaat yang Sangat Baik untuk Menu Diet
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved