Cara Cek Apakah Kamu Penerima PIP 2025 atau Bukan, Mudah dan Cepat!

Minggu, 06 April 2025 - 08:36 WIB
loading...
Cara Cek Apakah Kamu...
Dana Program Indonesia Pintar (PIP) akan cair mulai 10 April 2025. Foto/Puslapdik.
A A A
JAKARTA - Dana Program Indonesia Pintar (PIP) akan cair mulai 10 April 2025. Siswa tidak mampu yang ingin terdaftar di PIP bisa mengeceknya dengan mudah.

Program Indonesia Pintar (PIP) merupakan salah satu program bantuan dari pemerintah yang bertujuan untuk membantu anak-anak usia sekolah dari keluarga kurang mampu agar tetap bisa mendapatkan pendidikan yang layak.

Baca juga: Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya

Bantuan ini disalurkan melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP) untuk mewujudkan sekolah gratis . Dananya bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan pendidikan, seperti membeli perlengkapan sekolah, seragam, hingga biaya transportasi.

Bagi masyarakat yang ingin mengetahui apakah mereka atau anak-anak mereka terdaftar sebagai penerima PIP atau tidak, kini proses pengecekannya bisa dilakukan secara online dengan sangat mudah.

Baca juga: Mendikdasmen: Siswa Sekolah Swasta akan Diprioritaskan Jadi Penerima PIP

Cukup menggunakan NISN dan NIK, siapa pun bisa mengetahui status penerima PIP secara cepat melalui laman resmi dari Kemendikdasmen.

Cara Mengecek Apakah Kamu Penerima PIP


Berikut langkah-langkah mudah untuk mengecek status penerima Program Indonesia Pintar (PIP):

1. Buka Laman Resmi PIP


Akses situs resmi PIP melalui tautan berikut https://pip.dikdasmen.go.id

Baca juga: Cara Aktivasi Rekening PIP yang Diperpanjang hingga 31 Januari 2025, Siapkan Dokumen Ini

2. Isi Data Diri


Setelah laman terbuka, kamu akan melihat kolom “Cari Penerima PIP”.

Masukkan NISN (Nomor Induk Siswa Nasional).

Masukkan juga NIK (Nomor Induk Kependudukan) yang tertera di Kartu Keluarga atau KTP.

3. Masukkan Kode Verifikasi


Akan muncul soal hitungan sederhana, misalnya “28 - 11”.

Ketik hasil dari perhitungan tersebut di kolom yang tersedia.

4. Klik “Cek Penerima PIP”


Setelah semua data terisi dengan benar, klik tombol “Cek Penerima PIP”.

Jika kamu terdaftar sebagai penerima bantuan, maka informasi lengkap terkait status PIP akan muncul di layar.

Hal yang Perlu Diperhatikan


Pastikan data NISN dan NIK yang dimasukkan sudah benar dan sesuai dengan data yang tercatat di Dapodik (Data Pokok Pendidikan).

Jika data yang dimasukkan tidak sesuai, maka hasil pencarian tidak akan ditemukan.

Baca juga: 6 Kriteria Baru Penerima Bansos PIP 2025, Siswa SD hingga SMA Wajib Tau!

Jika tidak muncul hasil namun kamu merasa berhak menerima, silakan hubungi pihak sekolah atau Dinas Pendidikan setempat untuk pengecekan lebih lanjut.

Mengecek apakah kamu terdaftar sebagai penerima Program Indonesia Pintar (PIP) kini sangat mudah.

Cukup siapkan NISN dan NIK, lalu akses situs resmi di https://pip.dikdasmen.go.id, dan ikuti langkah-langkahnya.

Dengan kemudahan ini, diharapkan semua siswa yang berhak mendapatkan bantuan pendidikan bisa mengakses haknya secara cepat dan tepat.

Jangan lupa untuk rutin mengecek statusmu secara berkala, terutama saat ada pengumuman penyaluran dana PIP terbaru.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
7 Cara Mudah Lapor Diri...
7 Cara Mudah Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025, Cek Berkas yang Harus Diupload
PPG bagi Guru Tertentu...
PPG bagi Guru Tertentu 2025 Dibuka, Ini Jadwal dan Kriteria Pesertanya
SK Nominasi PIP 2025...
SK Nominasi PIP 2025 Sudah Terbit, Segera Aktivasi Rekeningmu!
Dari Slawi hingga Makasar,...
Dari Slawi hingga Makasar, 155 Sekolah Luar Biasa Direvitalisasi
Hardiknas 2025, Program...
Hardiknas 2025, Program PSPP akan Renovasi SMK, SLB, PKBM, dan SKB
Jadwal ANBK 2025 untuk...
Jadwal ANBK 2025 untuk SD, SMP, dan SMA, Cek Asesmen yang Diujikan
Pemerintah Buka 35 Sekolah...
Pemerintah Buka 35 Sekolah Asrama Khusus untuk Keluarga Tak Mampu
Profil Ibrahim Traore,...
Profil Ibrahim Traore, Penguasa Burkina Faso yang Disebut Bakal Gratiskan Pendidikan SD hingga Kuliah
Bersama Melindungi Pemilik...
Bersama Melindungi Pemilik Indonesia Emas 2045
Rekomendasi
Bantu Pedagang Kecil,...
Bantu Pedagang Kecil, Legislator Partai Perindo Jhony Kareth Bertekad Majukan UMKM Kota Sorong
Penambang Emas Ilegal...
Penambang Emas Ilegal di Riau Tewas Tertimbun Longsor
Hasil Piala Asia Futsal...
Hasil Piala Asia Futsal 2025: Timnas Putri Indonesia vs Thailand Imbang 0-0
Konkret Kerja Nyata,...
Konkret Kerja Nyata, Misi Dagang Inisiasi Khofifah Berikan UMKM Jatim Panen Cuan Miliaran
Kepala LL Dikti IV Tinjau...
Kepala LL Dikti IV Tinjau Fasilitas Kampus STMIK AMIKBANDUNG
Bisnis PGE Tetap Solid,...
Bisnis PGE Tetap Solid, Bukti Panas Bumi Punya Prospek Menjanjikan di Indonesia
Berita Terkini
Luna Maya Lulusan Mana?...
Luna Maya Lulusan Mana? Ini Jejak Pendidikan Istri Maxime Bouttier
Universitas Brawijaya...
Universitas Brawijaya Buka Lowongan Asisten Peneliti 2025, Simak Persyaratannya
Prof Didik J Rachbini...
Prof Didik J Rachbini Kembali Terpilih sebagai Rektor Universitas Paramadina
50 Contoh Soal Tes Wawasan...
50 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan Beserta Jawabannya untuk Seleksi CPNS dan BUMN
7 Cara Mudah Lapor Diri...
7 Cara Mudah Lapor Diri PPG Guru Tertentu 2025, Cek Berkas yang Harus Diupload
20 Contoh Soal Tes Wawasan...
20 Contoh Soal Tes Wawasan Kebangsaan, Bisa Jadi Referensi Belajar
Infografis
Mudah Dilakukan, Ini...
Mudah Dilakukan, Ini Cara Melihat Formasi CPNS dan PPPK 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved