Pantun Warisan Budaya Unesco, Kemendikbud Dorong Guru kenalkan Pantun ke Siswa

Sabtu, 19 Desember 2020 - 02:32 WIB
loading...
Pantun Warisan Budaya...
Pantun telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda oleh Unesco. Foto/Dok/Humas Kemendikbud
A A A
JAKARTA - Pantun telah ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda oleh Unesco . Dirjen Kebudayaan pun mendorong guru turut mengenalkan pantun saat pembelajaran di sekolah.

Dirjen Kebudayaan Kemendikbud Hilmar Farid mengatakan, pantun memang sudah masuk dalam muatan lokal mata pelajaran Bahasa Indonesia di beberapa sekolah di Indonesia. Namun, katanya, pantun memang belum mendapat sorotan penuh di seluruh sekolah. (Baca juga: Unesco Tetapkan Pantun sebagai Warisan Budaya Takbenda Dunia )

"Sebetulnya itu berlaku untuk seluruh sekolah diajarkan pantun di sekolah. Tapi mungkin belum mendapat highlight. Dengan penetapan ini kita berharap ini bisa ditonjolkan," katanya pada konferensi pers daring Penetapan Pantun sebagai Warisan Budaya Takbenda Unesco, Jumat (18/12).

Hilmar menjelaskan, pantun perlu diperkenalkan ke siswa karena akan dapat melatih anak bermain dengan kata, menyenangi kata dan mengetahui akan rima. Hilmar mengatakan, meski penting dipelajari di pendidikan namun pembelajaran pantun tidak perlu dibuat dalam satu pelajaran khusus.

Dia mendorong para guru untuk lebih aktif mengangkat tradisi lisan ini dalam kegiatan disela pelajaran. Misalnya ada satu hari berpantun dimana anak-anak bisa mengarang tentang pantun apa saja di pagi hari sebelum memulai pelajaran. (Baca juga: Tim Pelajar Indonesia Raih Emas di Kompetisi Robot Dunia )

"Bermain dengan kata. Bisa jenaka, bisa lucu, bisa juga serius dan mengungkapkan apa yang dalam ada dalam hatinya itu akan luar biasa dampaknya bagi pengembangan karakter," terangnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kemendikdasmen Pantau...
Kemendikdasmen Pantau Kesiapan Daerah Menuju SPMB 2025
10 Contoh Pantun Selamat...
10 Contoh Pantun Selamat Idulfitri, Pesan Penuh Makna untuk Hari Raya
Apakah Emil Audero Pernah...
Apakah Emil Audero Pernah Sekolah di Indonesia? Ini Informasi Lengkapnya
Jadwal Libur Lebaran...
Jadwal Libur Lebaran 2025 untuk Anak Sekolah, Masuk Kembali 9 April
10 Contoh Pantun Pembuka...
10 Contoh Pantun Pembuka Peringatan Nuzulul Quran di Sekolah, Penuh Makna
10 Contoh Pantun Pembuka...
10 Contoh Pantun Pembuka untuk Buka Puasa Bersama, Check It Out
Ini Dua Model Pembangunan...
Ini Dua Model Pembangunan Sekolah Rakyat
Mendikdasmen Abdul Muti...
Mendikdasmen Abdul Mu'ti Sebut Sekolah Rakyat Butuh 60 Ribu Guru
Besok Hari Pertama Sekolah...
Besok Hari Pertama Sekolah di Bulan Ramadan 2025, Cek Jadwal Selengkapnya
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Preman...
Sinopsis Sinetron Preman Pensiun 9, Rabu 26 Maret 2025: Ogah Ingin Insyaf, Rendi Balas Dendam
Beli Bright Gas lewat...
Beli Bright Gas lewat Pertamina Delivery Service Gratis Ongkir
Ketentuan dan Nominal...
Ketentuan dan Nominal Zakat Fitrah 2025
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Rabu 26 Maret 2025: Diperlakukan Istimewa, Kasih Justru Merana
KPK Serahkan 4 Aset...
KPK Serahkan 4 Aset Rampasan Sebesar Rp3,7 Miliar ke LPSK
Prabowo Ajak Ole Romeny...
Prabowo Ajak Ole Romeny Ngobrol setelah Cetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia
Berita Terkini
IPB Masuk 50 Besar Dunia...
IPB Masuk 50 Besar Dunia dalam QS WUR 2025, Peringkat 1 di ASEAN
3 menit yang lalu
10 Jurusan D4 Paling...
10 Jurusan D4 Paling Ketat di SNBP 2025, Keperawatan Anestesiologi Hanya Terima 0,94% Pendaftar!
1 jam yang lalu
Dana BOS Madrasah dan...
Dana BOS Madrasah dan BOP RA 2025 Mulai Dicairkan, Simak Mekanismenya
1 jam yang lalu
Keren Banget, Siswi...
Keren Banget, Siswi Berusia 15 Tahun Ini Berhasil Lulus SNBP 2025 di Unair
3 jam yang lalu
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
3 jam yang lalu
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
5 jam yang lalu
Infografis
Prancis Kerahkan Pesawat...
Prancis Kerahkan Pesawat Bersenjata Nuklir ke Perbatasan Jerman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved